7 Resep Cemilan Gurih yang Paling Banyak Dicari, Lezat dan Gampang Dibuat
Resep cemilan gurih ada banyak macamnya. Camilan gurih ini sangat cocok dihidangkan serta dinikmati bersama dengan teman atau pun keluarga.
Resep cemilan gurih ada banyak macamnya. Camilan gurih ini sangat cocok dihidangkan serta dinikmati bersama dengan teman atau pun keluarga. Sebagian besar orang menyukai cemilan dengan cita rasa gurih sebab tidak gampang enek.
Cemilan gurih bisa disantap dengan aneka sambal ataupun saus sebagai pelengkapnya. Apalagi ketika cemilan gurih dinikmati dalam keadaan hangat, ini akan sangat memanjakan lidah. Membuat cemilan gurih sendiri untuk keluarga tentu akan lebih aman dan juga hemat.
-
Dimana kamu bisa menemukan resep camilan kekinian? Dilansir dari Briliofood dan berbagai sumber:
-
Dari mana resep-resep camilan serba cabai garam ini didapatkan? Dilansir dari laman Fimela dan Liputan 6, berikut ini kumpulan resep camilan serba cabai garam pilihan yang bisa Anda praktikkan sendiri di rumah.
-
Apa saja resep camilan yang mudah dibuat dan cocok untuk bekal anak sekolah? Berikut resep camilan lezat yang mudah dibuat dan cocok menjadi ide bekal anak saat ke sekolah. Camilan memang menjadi salah satu makanan yang banyak digemari orang. Apalagi ada berbagai jenis camilan yang dapat dibuat atau dibeli di pasaran.
-
Kapan resep ini dikumpulkan? Berikut adalah resep lengkap untuk membuat sambal telur orak-arik yang telah dihimpun oleh Liputan6.com dari berbagai sumber pada Rabu (25/9/24).
-
Apa yang dibahas dalam resep ini? Telur merupakan salah satu bahan makanan yang paling serbaguna untuk berbagai jenis hidangan. Salah satu contohnya adalah tumis sambal orak-arik yang nikmat dan menggugah selera.Hidangan ini sangat pas sebagai pendamping nasi putih yang hangat maupun sebagai lauk yang menggoda selera.
-
Dari mana resep Es Semlo ini didapatkan? Dilansir dari Cookpad, berikut kami merangkum beberapa resep es semlo segar khas Yogyakarta, bisa Anda coba.
Anda bisa memastikan tingkat kehigienisannya dan tentunya dapat menyesuaikan selera. Resep cemilan gurih akan selalu dinantikan dan menggiurkan bagi lidah masyarakat di Indonesia. Ada banyak sekali cemilan gurih yang bisa dimasak.
Dirangkum dari beragam sumber, Selasa (3/1) berikut adalah 7 resep cemilan gurih yang paling banyak dicari dan memiliki rasa lezat.
Resep Cemilan Gurih Tahu Bakso
Bahan isian:
- 300 gr daging giling
- 150 gr udang cincang
- 3 batang daun bawang, cincang halus
- 200 gr tepung tapioka
- 2 sdm tepung terigu
- 2 butir putih telur
- 2 sdm saus tiram
- 100 ml air es
Bumbu halus:
- 5 siung bawang putih
- 1/2 sdt merica
- Garam, gula secukupnya
Instagram/©2023 Merdeka.com
Bahan kulit:
- 20 buah tahu goreng matang
- 3 siung bawang putih, haluskan
- Garam secukupnya
Cara membuat:
1. Buat lubang /iris tahu, rendam dengan bawang putih halus dan garam, diamkan 20 menit. Tiriskan dan sisihkan.
2. Kemudian campur semua bahan isian dan bumbu halus, aduk rata.
3. Lalu masukkan isian ke tahu, kukus selama 25 menit sampai matang.
4. Terakhir angkat tahu bakso, boleh juga digoreng lagi. Tahu bakso dapat dinikmati dengan cabai atau sambal.
Resep Cemilan Gurih Kroket Kentang Udang
Bahan:
- 850 gr kentang kupas, potong-potong
- 150 gr udang kupas, cincang kasar
- 5 bawang merah cincang halus
- 3 bawang putih cincang halus
- 1 batang seledri iris halus
- 115 ml susu cair
- 55 gr terigu
- 1 sdm mentega
- 1 kuning telur
- Gula, garam, merica, pala bubuk secukupnya
- 1 sdm mentega untuk menumis
- Minyak untuk menggoreng
Pelapis:
- Putih telur
- Tepung roti
Instagram/©2023 Merdeka.com
Cara membuat:
1. Goreng potongan kentang hingga matang. Haluskan selagi panas, beri sedikit garam dan merica, aduk rata. Sisihkan.
2. Kemudian panaskan mentega, tumis bawang hingga harum kecokelatan. Masukkan udang cincang bubuhi gula, garam, merica. Masak hingga udang matang. Sisihkan.
3. Lalu masukkan susu cair dan mentega di panci, masak hingga mentega mencair dan mendidih beri secukupnya garam, merica dan pala bubuk.
4. Masukkan tepung aduk-aduk hingga tepung matang dan adonan kalis. Angkat. Masukkan ke adonan kentang.
5. Kemudian aduk hingga tercampur rata, masukkan kuning telur, daun seledri dan tumisan udang. Aduk hingga semua rata.
6. Ambil sesendok adonan. Bentuk sesuai selera.
7. Celup adonan ke putih telur lalu ke tepung roti. Lakukan hingga habis, simpan sebentar di kulkas.
8. Panaskan minyak dengan api sedang. Goreng kroket hingga keemasan. Sajikan hangat.
Resep Cemilan Gurih Cireng Krispi
Bahan:
- 250 gr tepung tapioka
- 1 batang daun bawang
- 3 butir bawang putih
- 200 ml air
- 1/2 sdm garam
- Penyedap rasa secukupnya
- Merica secukupnya
Bahan sambal cocolan:
- 5 biji cabai keriting
- 1 butir bawang putih
- Air secukupnya
- Gula, garam , penyedap rasa secukupnya
- Cuka secukupnya
Cara membuat:
1. Siapkan tapioka 250 gr, sisihkan 50 gram atau sekitar 5 sdm untuk adonan biang.
2. Haluskan bawang putih, tuang air, masukkan 50 gr tapioka, aduk rata. Lalu tambahkan garam, merica, penyedap rasa, aduk rata sampai tidak bergerindil. Koreksi rasa.
3. Masak adonan biang dengan api kecil, sambil diaduk terus hingga agak mengental.
4. Tuang adonan biang ke sisa tepung dan masukkan daun bawang. Aduk rata adonan dengan tangan hingga merata namun jangan sampai kalis.
5. Bentuk adonan cireng , dengan ditekan-tekan dan diremas perlahan, supaya hasilnya kriuk. Lakukan sampai habis, lalu masukkan kulkas supaya adonan merekat.
6. Sembari menunggu, buat sambal dengan merebus semua bahan sampai mendidih, lalu haluskan. Tambahkan cuka secukupnya. Sisihkan.
7. Kemudian goreng cireng dengan api sedang, siapkan sambal cocolan. Siap disantap.
Resep Cemilan Gurih Pastel Bihun
Bahan:
- 250 gr tepung terigu protein sedang
- 1/2 sdt garam
- 50 gr mentega, lelehkan
- 100 ml air hangat secukupnya
Bahan isi:
- 50 gr daging ayam, cincang
- 50 gr daging udang, cincang
- 2 siung bawang putih, iris halus
- 3 siung bawang merah, iris halus
- Bihun secukupnya, rendam air panas
- Telur puyuh secukupnya, rebus dan kupas
- 1/2 wortel, parut
- Daun bawang, iris halus
- Saos tiram, kecap manis, kecap asin
- Garam, kaldu jamur, merica secukupnya
Instagram/©2023 Merdeka.com
Cara membuat:
1. Buat isian, tumis bawang, masukkan ayam dan udang, aduk. Lalu masukkan bahan dan bumbu lainnya, tambahkan sedikit air. Aduk sampai kering dan matang. Tes rasa dan sisihkan
2. Campur terigu dan garam, aduk rata.
3. Masukkan mentega leleh, aduk rata sambil dituangi air hangat secara bertahap.
4. Aduk rata hingga menjadi adonan yang kalis dan nggak lengket di baskom. Hentikan penambahan air jika adonan sudah nggak pas.
5. Adonan tak perlu diuleni, cukup diaduk rata hingga menjadi adonan yang kalis.
6. Bungkus adonan dengan plastik dan diamkan 15-30 menit agar adonan menjadi lebih lentur.
7. Kemudian bentuk adonan, ambil secukupnya dan gilas tipis, cetak bulat.
8. Ambil 1 lembar bulatan, beri isian, tutup dengan 1 lembar bulatan lain. Rapatkan pinggirannya dan pilin sekeliling. Lakukan sampai adonan abis.
9. Panaskan minyak yang cukup banyak dalam wajan. Goreng pastel dalam minyak yang sudah cukup panas, tunggu hingga kuning kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
10. Sajikan bersama cabai rawit atau cocolan sambal sesuai selera.
Resep Cemilan Gurih Sempol Ayam
Bahan:
- 450 gr fillet dada ayam
- 150 gr tepung tapioka
- Minyak secukupnya
Bumbu:
- 4 siung bawang putih
- 8 siung bawang merah
- 1 sdm garam
- 1 sdt lada putih bubuk
- 1 sdm gula
- 1 sdm kaldu bubuk
- 2 btr putih telur
- 1 kuning telur
- Tusuk sate
Bahan baluran:
- 2 putih telur (kocok lepas)
- Tepung panir secukupnya
Instagram/©2023 Merdeka.com
Cara membuat:
1. Masukkan bawang putih, bawang merah dan ayam ke food processor lalu cincang hingga halus.
2. Tambahkan lada putih, garam, gula, kaldu bubuk dan telur. Cincang kembali hingga tercampur rata.
3. Tuang ayam ke wadah bersih, lalu tambahkan daun bawang dan tepung tapioka secara bertahap, sambil diaduk hingga rata.
4. Oleskan tangan dengan minyak. Ambil sedikit adonan dan lilitkan pada tusukan sate. Lakukan sampai adonan habis.
5. Didihkan air lalu rebus sempol sampai mengapung. Angkat dan tiriskan. Dinginkan.
6. Balur sempol satu persatu ke kocokan telur dan tepung panir. Setelah itu, goreng sempol sampai berubah warna menjadi kuning keemasan. Sajikan dengan saus sambal favorit.
Resep Cemilan Gurih Risoles Rogut Sayur
Bahan kulit:
- 100 gr tepung terigu
- 1 butir telur
- 300 ml susu cair
- 1 sdm minyak goreng
- Garam secukupnya
Bahan isi:
- 2 sdm mentega
- 1/2 butir bawang bombai, cincang halus
- 2 siung bawang putih, geprek dan cincang halus
- 1 sdm tepung terigu serbaguna
- 2 buah sosis sapi, potong dadu kecil
- 2 buah wortel, potong dadu kecil
- 1 buah kentang, potong dadu kecil
- 200 ml air kaldu/bisa pakai susu cair
- Garam, merica bubuk dan gula pasir secukupnya
- 1 batang daun bawang/sop, iris-iris
Instagram/©2023 Merdeka.com
Bahan pelapis:
- 1 butir putih telur
- Tepung panir secukupnya
Cara membuat:
1. Kulit risoles: ayak tepung terigu buat lubang di tengah, masukkan telur dan garam. Aduk dengan whisk tambahkan susu cair, aduk rata hingga licin tidak bergerindil.
2. Tambahkan minyak goreng aduk rata, saring bila perlu.
3. Kemudian buat dadar di teflon hingga habis. Sisihkan kulit risoles.
4. Panaskan mentega, tumis bawang bombai dan bawang putih hingga harum.
5. Tambahkan sosis, wortel dan kentang lalu masukkan tepung terigu, aduk hingga berbulir-bulir.
6. Tuang air kaldu sedikit demi sedikit sambil terus diaduk hingga licin. Lalu tutup sebentar untuk mematangkan wortel dan kentang, bumbui garam, merica bubuk dan gula pasir, tes rasa.
7. Masak hingga mengental, air menyusut dan meletup-letup. Masukkan daun bawang, aduk rata. Siap buat isian.
8. Ambil selembar kulit, beri isian, lalu celup ke putih telur.
9. Kemudian gulingkan di tepung panir, goreng dalam minyak panas sampai keemasan.
Resep Cemilan Gurih Otak-Otak Goreng
Bahan:
- 400 gr daging ikan tenggiri, haluskan
- 5 butir bawang merah, haluskan
- 3 sdm santan instan
- 1 sdm gula pasir
- 2 sdm garam
- 1/2 sdt lada bubuk
- Kaldu ayam bubuk, jika suka
- 5 helai daun kucai, iris
- 1 batang daun bawang, iris
- 1 butir telur, kocok lepas
- 175 gr tepung sagu
- Air untuk merebus
- Minyak untuk menggoreng
Instagram/©2023 Merdeka.com
Cara membuat:
1. Siapkan panci, masukkan daging ikan tenggiri, bawang merah halus, santan, gula pasir, garam, lada, kaldu ayam, kucai, daun bawang, dan telur. Campur dan aduk rata.
2. Kemudian tambahkan tepung sagu, aduk asal rata.
3. Terakhir rebus dalam air mendidih sampai mengapung. Angkat dan tiriskan.
4. Lalu goreng sampai kuning kecokelatan. Angkat dan sajikan dengan saus.