Bintang Dua Depan Kapolri-Panglima TNI Suruh Semua Kapolres & Dandim Berdiri, Ada Apa?
Berikut momen jenderal bintang 2 suruh semua Kapolres dan Dandim berdisi di depan Kapolri-Panglima TNI.
Berikut momen Jenderal Bintang 2 suruh semua Kapolres dan Dandim berdiri di depan Kapolri-Panglima TNI.
Bintang Dua Depan Kapolri-Panglima TNI Suruh Semua Kapolres & Dandim Berdiri, Ada Apa?
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo hadir di Stadion Hoegeng, Kota Pekalongan, Jawa Tengah pada Sabtu (11/11).
Tidak sendiri, terlihat hadir pula Panglima TNI Laksamana Yudo Margono.
Dalam kesempatan itu, seorang jenderal bintang dua Polri menyuruh semua Kapolres dan Dandim untuk berdiri.
- Jenderal Bintang 3 Polri Sampai Hormat ke Polwan Bhabinkamtibmas, Bangga pada yang Dilakukannya
- Jenderal Bintang 3 Polri Asal Makassar Ini Ternyata Darah Biru Keturunan Raja
- Gagah Berseragam Polri, Intip Momen Jenderal Bintang 1 Besan Ketua MPR Turun ke Sawah Nyemprot Padi
- Momen Bintang 1 Polri Kedatangan Dua Jenderal TNI & Eks Panglima 'Selamat Datang di Bumi Jawara'
Apakah yang menjadi alasan sang Jenderal menyuruh semua Kapolres dan Dandim untuk berdiri?
Melansir dari akun Instagram poldasumaterautara, Senin (13/11), simak ulasan informasinya berikut ini.
Di hadapan Kapolri dan Panglima TNI, personel TNI-Polri Jawa Tengah solid menggaungkan netralitas dalam Pemilu.
Suara satu komando antara personel TNI-Polri ini diserukan dan dipimpin oleh Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Tengah Irjen Polisi Ahmad Luthfi.
Jenderal bintang dua Polri ini pada kesempatan itu meminta para Kapolres dan Dandim yang hadir untuk berdiri.
"Coba seluruh Kapolres berdiri, seluruh Komandan Kodim berdiri atas perintah Panglima Kodam (IV Diponegoro/Jawa Tengah)," ujarnya.
Sontak saja semua Kapolres dan Dandim langsung berdiri sesuai dengan perintah Ahmad Luthfi.
Instagram poldasumaterautara
Ia lantas memberikan pertanyaan kepada para Kapolres dan Dandim tersebut. Khususnya terkait dengan kesiapan Pemilu 2024 di wilayah Jawa Tengah.
"Pertanyaan saya terkait dengan kesiapan Pemilu di wilayah kita.
Apakah saudara-saudara siap dalam rangka mengamankan Pemilu 2023-2024 secara netral?," tanyanya.
Instagram poldasumaterautara
"Kami siap," jawab kompak para Kapolres dan Komandan Kodim.
Mendengar kesolidan antara personel TNI-Polri ini, Ahmad Luthfi langsung melaporkannya kepada Panglima TNI dan Kapolri.
"Mohon izin Bapak Kapolri, Bapak Panglima, mereka siap dalam rangka pengamanan,"
lapornya yang disambut oleh riuh tepuk tangan dari Panglima TNI, Kapolri dan para tamu undangan.
Instagram poldasumaterautara
Ahmad Luthfi sendiri merupakan perwira tinggi Polri yang kini menjabat sebagai Kapolda Jawa Tengah sejak tahun 2020 silam.
Sebelumnya, jenderal bintang 2 Polri ini mengemban tugas menjadi Wakil Kepala Kepolisian Daerah Jawa Tengah.
Ia merupakan lulusan dari Sepa Milsuk Polri tahun 1989 dan berpengalaman di bidang Intelijen Keamanan.
merdeka.com