Deretan Anggota Brimob Setiap Bulan Khatam Alquran, Begini Pesan Senior Bikin Merinding
Sebuah video memperlihatkan anggota Brimob yang tiap bulan bisa khatam Al-Qur'an.
Sebuah video memperlihatkan anggota Brimob yang setiap bulan bisa khatam Al-Qur'an.
Deretan Anggota Brimob Setiap Bulan Khatam Alquran, Begini Pesan Senior Bikin Merinding
Para anggota Brimob tiba-tiba diwawancara oleh seniornya tentang aktivitas sehari-hari mereka.
Terutama aktivitas para anggota Brimob dalam rangka mendekatkan diri kepada Allah yaitu mengaji Al-Qur’an.
Para anggota Brimob itu ditanya satu-persatu butuh berapa bulan bagi mereka untuk bisa khatam Al-Qur’an.
- VIDEO: Anggota Brimob Bersenjata Jaga Ruang Rapat Baleg DPR Bahas RUU Pilkada
- VIDEO: Bawaslu Hentikan Kasus Gibran Tapi Ada Surat Panggilan, TKN: Jangan Dipermainkan
- VIDEO: Saat Jenderal Bintang 4 Cium Tangan 'Brimob' Ini di Hadapan Anak Buah
- VIDEO: Ratusan Ular Berbisa Gurun Pasir Serbu Pinggiran Kota Mekkah, Banyak Hewan Ternak Mati Digigit
Mereka semua menjawab bisa khatam dalam waktu hanya satu bulan saja.
Sang senior pun kemudian mengapresiasi dan memberikan nasihat yang sangat berharga kepada juniornya.
Bagaimana momennya? Simak ulasannya sebagai berikut.
Anggota Brimob Setiap Bulan Khatam Al-Qur’an
Sebuah video yang diunggah di akun Tiktok @erent___ memperlihatkan deretan anggota Brimob yang bisa menyelesaikan membaca Al-Qur’an dalam waktu satu bulan saja. Diketahui, setiap hari mereka menyempatkan waktu untuk mengaji.
“Kamu biasanya khatam Al-Qur’an biasanya berapa bulan?” tanya senior kepada salah satu anggota bernama Jhoni.
“Siap, biasanya satu bulan, sih,” jawab Jhoni.
Sama seperti Jhoni, Haryo pun mengaku bisa mengkhatamkan Al-Qur’an hanya dalam waktu satu bulan.
Selain itu, Haryo juga mendapatkan pertanyaan perihal surat favoritnya yang ada di dalam Al-Qur’an.
Haryo menjawab bahwa ia suka Surat Al-Waqiah dan Surat Al-Mulk.
Setelah itu, ia pun diminta untuk melafalkan salah satu dari dua surat tersebut.
Senior Beri Pesan Berharga
Deretan anggota Brimob yang baru saja dites hafalannya itu ternyata ingin memiliki kehidupan dunia dan akhirat yang seimbang.
Itulah yang dipesankan oleh senior kepada para juniornya tentang pentingnya menjaga keseimbangan tersebut.
Salah satunya adalah Haryo yang selalu menyempatkan waktu untuk mengaji setiap hari.
“Jadi kita sebagai manusia itu harus seimbang, antara hablum minallah dan hablum minannas. Jadi kita nomor satu kepada Tuhan kita Allah SWT, dan kita juga jangan lupa untuk karier kita,”
kata senior.
Sebab Haryo diberi anugerah oleh Tuhan bisa mengaji yang belum tentu bisa dimiliki oleh semua orang.
“Pesanku jangan lupa kamu selalu banyak-banyak mengaji, karena kamu diberi anugerah sama Allah bisa mengaji dan nggak semua orang bisa mengaji. Itu kamu gunakan ya Haryo,” lanjut senior.
Selain itu, karena Haryo adalah anggota yang tidak memiliki orang tua lengkap, ia juga mendapatkan nasihat untuk selalu mengirim doa kepada ayahnya yang telah meninggal dunia pada tahun 2020 yang lalu.
“Jadi Haryo ya, kamu kirim AL-Fatihah, kirim ayat kursi ke ayahmu, ya. Biar di sana ayahmu senang. Pasti ayahmu di sana bangga bisa lulus menjadi anggota Brimob, ya. Bisa mengirimkan doa kepada orang tua setiap hari,” keta senior.