Dulu Sama-Sama Paskibraka Lalu Jadi Suami Istri, Kini Senasib Jadi Perwira Polri
Berawal dari perjumpaan sebagai anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibraka) di Istana.
Jodoh acap kali tak dapat ditebak. Seakan menguak perjalanan kasih dari tangan Tuhan. Seperti sejoli ini memiliki kisah cukup menarik untuk disimak.
Berawal dari perjumpaan sebagai anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibraka) di Istana Negara. Hingga akhirnya kedua insan ini menjadi perwira Polri dan berlabuh di pelaminan.
-
Kapan wisuda anggota Polri di Turki? Acara tersebut diselenggarakan pada 26 Juli 2023 waktu setempat.
-
Kapan Polri mengatur pangkat polisi? Hal itu sesuai dengan peraturan Kapolri Nomor 3 Tahun 2016 tentang Administrasi Kepangkatan Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia.
-
Di mana TNI dibentuk? Dahulu TNI dibentuk dan dikembangkan dari sebuah organisasi bernama Badan Keamanan Rakyat (BKR).
-
Kapan seleksi tingkat Mabes Polri untuk calon taruna Akpol yang lulus di Polda NTT? Mereka yang lulus masih akan mengikuti seleksi di tingkat Mabes Polri pada 7 Juli hingga 1 Agustus 2024.
-
Siapa menantu Panglima TNI? Kini Jadi Menantu Panglima TNI, Intip Deretan Potret Cantik Natasya Regina Ini potret cantik Natasya Regina, menantu panglima TNI.
-
Siapa yang memberikan pembekalan kepada calon perwira remaja TNI-Polri? Menteri Pertahanan sekaligus Presiden Terpilih Prabowo Subianto menghadiri pembekalan kepada calon perwira remaja TNI-Polri pada Jumat, 12 Juli 2024.
Selain kisah romantis yang apik, perjalanan karier keduanya pun tak kalah mengagumkan. Penasaran dengan sosoknya? Simak ulasannya berikut ini.
Paskibraka Berujung Cinta
Instagram @r.gzl45 ©2021 Merdeka.com
Reynaldi Guzel merupakan seorang anggota Polri berpangkat Ajun Komisaris Polisi (AKP). Melalui akun Instagram pribadinya @r.gzl45, ia mengunggah potret lawas semasa masih sekolah.
Bersanding dengan seorang gadis cantik. Keduanya kala itu mengemban amanat sebagai anggota Paskibraka di Istana Negara, Jakarta, Rabu (17/08).
"Ayah dan Mamak Dylan waktu masih bocah, Jakarta 17/08/2007," tulis dalam keterangan foto.
Pasangan Perwira Polri
Instagram @r.gzl45 ©2021 Merdeka.com
Siapa sangka, jodoh mempertemukan keduanyauntuk terus bersama. AKP Reynaldi akhirnya meminang temannya itu.
Bahkan hebatnya lagi, si wanita mengikuti jenjang karier yang sama di kepolisian. Bahkan kini sang istri, Ayu tri utami telah berpangkat Inspektur Polisi Satu (Iptu).
"Foto bersama nenek dan om ivan 😊," tulis dalam caption akun @r.gzl45.
Dikaruniai Buah Hati
Instagram @r.gzl45 ©2021 Merdeka.com
Sudah 14 tahun berlalu sejak perkenalan Reynaldi dan Ayu sebagai anggota Paskibraka di tahun 2007.
Kini biduk rumah tangga keduanya telah dikaruniai dua buah hati menggemaskan, yakni Dylan dan Khayri.
Dalam potret kolase yang diunggah oleh Reynaldi. Ia membandingkan sosok dirinya sebagai bapak dan saat masih sekolah.
Momen Kenaikan Pangkat
Instagram @r.gzl45 ©2021 Merdeka.com
Potret yang dibagikan oleh Reynaldi semasa dirinya mengikuti upacara kenaikan pangkat dari Iptu ke AKP, pada Juli 2021 lalu.
Menurut informasi yang dihimpun, sebelumnya di tahun 2017, AKP Reynaldi pernah mengemban tugas sebagai Kapolsek Merawang dengan pangkat Iptu.
"Kenaikan pangkat merupakan suatu amanah dan juga merupakan suatu kepercayaan pimpinan, bukan semata hak yang bisa didapatkan secara cuma-cuma," tulis Reynaldi yang langsung ramai disematkan ucapan selamat dari banyak warganet.