Kasad Jenderal Dudung Periksa Kantong Anggota Brimob Tak Ada Dompet: Enggak Punya Duit Berarti ini?
Sebuah video memperlihatkan Kasad Dudung yang memeriksa kantong anggota Brimob untuk mencari dompet, namun yang ditemukan justru uang sejumlah Rp150 ribu.
Sebuah video memperlihatkan Kasad Dudung yang memeriksa kantong anggota Brimob untuk mencari dompet, namun yang ditemukan justru uang sejumlah Rp150 ribu.
Kasad Jenderal Dudung Periksa Kantong Anggota Brimob Tak Ada Dompet: Enggak Punya Duit Berarti ini?
Belum lama ini Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurcahman melakukan kunjungan kerja ke Medan, Sumatera Utara. Dudung mencanangkan Gerakan Revitalisasi Sungai Deli Medan.
Pada kesempatan itu, dia sempat berinteraksi dengan anggota TNI dan polri.
Mantan Pangdam Jaya itu mencoba memeriksa kantong sang anggota. Dia terlihat mencari dompet Brimob.
Bukannya menemukan dompet, Jenderal Dudung Abdurachman justru menemukan uang saku anggota Brimob. Simak ulasannya sebagai berikut.
Kasad Dudung Periksa Kantong Anggota Brimob
Sebuah video yang diunggah oleh akun Tiktok @romenopride memperlihatkan Kasad Jenderal Dudung Abdurachman mengecek kantong anggota Brimob yang sedang berbaris rapi di depannya.
Dalam momen tersebut, Kasad Dudung langsung meraba kantong anggota Brimob berpangkat Aiptu untuk mencari dompet di saku celananya. Namun, sayang, yang ditemukan bukanlah dompet, melainkan sejumlah uang yang dilipat.
“Kok nggak ada dompetnya, nggak punya duit berarti, nih. Pegang duit?,” ucap Kasad Dudung.
“Siap, ada. Di kantong, Jenderal.” jawab anggota Brimob.
“Kantong mana?” tanya Kasad.
“Kanan, Jenderal,” tegas anggota Brimob.
Setelahnya, Kasad Dudung langsung meraba kantong celana sebelah kanan anggota Brimob tersebut, namun tetap tidak menemukan dompetnya.
Temukan Uang Rp150 Ribu Pemberian Istri
Setelah merogoh kantong lebih dalam, Kasad Dudung kemudian menemukan sejumlah uang yang terlipat tanpa dimasukkan di dalam dompet. Kasad Dudung menemukan uang sejumlah Rp150 ribu.
Di sana, Kasad Dudung mengaku bangga dengan anggota Brimob tersebut. Sebab, meskipun uang yang dibawa sedikit, namun semangat mereka tetap membara.
“TNI Polri itu meskipun gak ada uang, tapi semangatnya. Saya bangga sama kamu, pangkat peltu (aiptu) Rp150 ribu itu pasti dikasih istri, ya,” ucap Kasad Dudung.
Setelah memuji semangat dari anggota Brimob, Kasad Dudung pun meminta kepada ajudannya untuk memberikan sejumlah uang kepada anggota Brimob yang hanya membawa uang Rp150 ribu tersebut.
“Tambahin, ajudan,” perintah Kasad Dudung.