Kisah Pria Gagal jadi TNI & Sempat Kerja di Pabrik, Ternyata Rezekinya Menjadi Polisi
Kisah pria pernah gagal masuk perguruan tinggi dan TNI, sebelum akhirnya berhasil jadi anggota polisi.
Kisah inspiratif seorang pria yang berhasil lolos menjadi anggota polisi setelah sebelumnya banyak mengalami kegagalan, patut diapresiasi.
Sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram @abdinegaraindonesia_, membagikan kisah perjuangan seorang pria yang pernah gagal jadi TNI dan gagal masuk perguruan tinggi. Setelah mengalami kegagalan itu akhirnya dia berhasil menjadi anggota Kepolisian Republik Indonesia (Polri).
-
Apa yang membuat kisah ini menjadi inspiratif? Kisah anak sopir berhasil lolos seleksi anggota Polri ini sontak mencuri perhatian publik.
-
Siapa yang menginspirasi dengan kisahnya? Perempuan 22 tahun itu baru saja mengikuti program Singapore-Indonesia Youth Leaders Exhange Program (SIYLEP). Dia didapuk menjadi Duta Pemuda Indonesia 2023 dan mewakili Provinsi Banten di Program Pertukaran Pemuda Antar Negara (PPAN) yang diselenggarakan oleh Kemenpora RI. Kisahnya turut menginspirasi. Banten provinsi wisata dan budaya Disampaikan Sheila, dirinya bersama 34 perwakilan dari berbagai daerah di Indonesia lainnya bertandang ke Singapura selama lima hari.SIEYLAP sendiri mengusung tema pariwisata yang dikenalkan secara maksimal oleh dirinya. "Sekaligus memperkenalkan tentang Banten dan mengenalkan potensi wisata Banten kepada delegasi Singapura.
-
Kenapa kata-kata hari ini yang lucu dan inspiratif penting? Meskipun terkesan sebagai sebuah candaan, kata-kata hari ini mengandung makna yang sangat dalam.
-
Kenapa kata-kata berkelas ini bisa memberikan inspirasi dalam hidup? Kata berkelas bisa dibaca untuk memberikan inspirasi dan semangat dalam menjalani kehidupan.
-
Apa itu inspirasi? Inspirasi adalah tindakan atau kekuatan untuk melatih pengaruh yang mengangkat atau menstimulasi kecerdasan atau emosi.
-
Kapan seseorang membutuhkan dorongan dan semangat dari kata-kata inspiratif? Dalam kehidupan yang sering kali penuh dengan tekanan dan ketidakpastian, kata-kata inspiratif dapat menjadi sumber motivasi yang diperlukan untuk menjaga semangat tinggi dan melihat peluang dalam setiap kesulitan.
Meski beberapa kali mengalami kegagalan, pria tersebut pantang menyerah untuk terus berusaha dan mencoba mengejar karirnya. Berikut informasi selengkapnya:
Perjuangan Pria jadi Polisi
Instagram/@abdinegaraindonesia_ ©2021 Merdeka.com
Usaha tak pernah mengkhianati hasil. Ungkapan tersebut mungkin cocok disematkan untuk pria satu ini. Setelah berkali-kali mengalami kegagalan, ia tak pernah menyerah dan terus berusaha mencapai keinginannya.
Dalam video yang dibagikan, pria pemilik akun TikTok @moulord, menceritakan pengalamannya mengalami kegagalan sebelum akhirnya menjadi seorang polisi.
Pernah Gagal Masuk Kuliah dan TNI lalu Kerja di Pabrik
Dalam video yang dibagikan, pria tersebut mengungkap bahwa dirinya pernah gagal masuk perguruan tinggi lewat jalur SNMPTN dan SBMPTN. Setelah itu, ia sempat mencoba peruntungannya untuk mendaftar sebagai prajurit Tentara Nasional Indonesia (TNI). Namun sayang, ia juga gagal dan tak berhasil menjadi seorang prajurit.
"3 tahun yang lalu, enggak lulus kuota SNMPTN 50%, enggak lulus SBMPTN. Daftar TNI gagal juga," tulis keterangan unggahan.
Karena beberapa kali gagal, pria tersebut pun menceritakan bahwa ia pernah bekerja di sebuah pabrik untuk mengisi waktu luangnya.
"Kerja di pabrik karna mau punya kerjaan," tambahnya.
Instagram/@abdinegaraindonesia_ ©2021 Merdeka.com
Mencoba Daftar Polisi
Instagram/@abdinegaraindonesia_ ©2021 Merdeka.com
Setelah itu, pria tersebut mengaku membulatkan tekad untuk mencoba mendaftar polisi. Setelah melalui beberapa proses, pria ini akhirnya dinyatakan lolos.
"Bulatin tekad buat daftar polisi, Alhamdulillah rejekinya disini," tulisnya.
Potret Pakai Seragam TNI
Instagram/@abdinegaraindonesia_ ©2021 Merdeka.com
Dalam unggahannya itu, pria tersebut juga membagikan foto-foto dirinya ketika kini telah berhasil menjadi seorang polisi. Pria tersebut nampak gagah menggunakan seragam dinasnya.
"Gak ada kata terlambat jika kita mau berusaha," tulisnya dalam unggahan.
Lihat postingan ini di Instagram