Manfaat Bedak Beras Kencur, Ampuh untuk Cerahkan Wajah
Manfaat bedak beras kencur adalah salah satu rempah yang kaya kandungan dan bagus bagi badan.
Manfaat bedak beras kencur adalah salah satu rempah yang kaya kandungan dan bagus bagi badan. Salah satu manfaat yang paling bisa dirasakan oleh orang adalah perihal kesehatan kulit. Beras kencur adalah jenis minuman tradisional yang tidak hanya menyehatkan tubuh ketika dikonsumsi, akan tetapi juga bisa dipakai untuk mencerahkan wajah.
Beras kencur memiliki kandungan anti radang dan antioksidan yang cukup tinggi. Hal ini tentu sangat baik bagi tubuh karena bisa menangkal dampak buruk dari radikal bebas. Terlebih jika beras kencur dipakai sebagai bedak. Ini akan semakin memberikan manfaat lain yang mengejutkan.
-
Apa saja manfaat jamu beras kencur? Resep Jamu Beras Kencur Cara membuat:Rendam beras selama 3-6 jam. Kupas jahe dan kencur.Didihkan air, lalu masukkan gula Jawa yang sudah diiris tipis.Tambahkan garam dan gula, lalu masak sampai mendidih, kemudian tes rasanya.Angkat dan biarkan hingga dingin, lalu saring airnya.Cuci bersih beras. Sangrai hingga bewarna kecokelatan.Haluskan beras dengan cara ditumbuk atau diblender.Haluskan kencur dan jahe dengan cara diulek atau diblender, lalu campurkan dengan air gula dan beras yang sudah dihaluskan.Saring jamu beras kencur ke dalam wadah atau botol-botol.Simpan di dalam kulkas dan siap dinikmati dalam keadaan dingin.
-
Apa manfaat dari jamu beras kencur? Jamu beras kencur memiliki rasa segar dengan sentuhan manis dan sedikit pedas dari kencur. Selain menyegarkan, jamu ini terkenal dapat mengembalikan energi dan meredakan kelelahan. Beras kencur juga bermanfaat dalam memperkuat sistem imun tubuh berkat kandungan antioksidannya.
-
Apa manfaat utama kencur untuk kesehatan? Kencur atau Kaempferia galanga, tanaman herbal dengan aroma dan rasa unik, telah lama menjadi bagian dari rempah-rempah khas Asia Tenggara. Tersebar luas di negara seperti Kamboja, Malaysia, Thailand, dan Indonesia, tanaman ini bukan hanya sekadar bumbu masakan, tetapi juga memiliki sejumlah manfaat kesehatan yang mengejutkan. Kecanggihan manfaat kencur berasal dari kandungan nutrisinya yang sangat beragam. Serat, protein, fosfor, kalium, magnesium, selenium, zat besi, zinc, vitamin K, folat, vitamin B, dan C, serta senyawa antiradang, antinyeri, antibakteri, dan antioksidan, semuanya menyatu dalam tanaman kecil ini.
-
Apa itu keringat berlebih? Dalam dunia medis, kondisi tersebut dikenal dengan nama hiperhidrosis yang bikin seseorang bisa berkeringat kapan saja meskipun cuaca tidak panas atau bahkan ketika tidak melakukan kegiatan apapun.
-
Apa saja manfaat kesabaran? Salah satu hikmah kesabaran dalam Islam adalah menjadikan kita lebih kuat secara emosional dan mental. Dalam situasi sulit, kesabaran akan membantu kita menghadapinya dengan lapang dada.
-
Apa yang sering diklaim sebagai keuntungan mengonsumsi beras mentah? Mitos yang beredar mengenai makan beras mentah seringkali menyatakan bahwa beras mentah lebih bergizi dibandingkan dengan nasi yang sudah matang.
Melansir dari berbagai sumber, berikut ini merdeka.com merangkum informasi tentang manfaat bedak beras kencur, terutama manfaatnya bagi kesehatan wajah. Simak artikel ini sampai tuntas.
1. Mengatasi Jerawat
©2016 Merdeka.com/Shutterstock
Melansir dari laman Klikdokter, manfaat pertama dari bedak beras kencur adalah mengatasi jerawat. Jerawat adalah salah satu masalah wajah yang dirasakan oleh sebagian besar orang. Jerawat sangat bisa mengganggu penampilan.
Maka dari itu, jerawat perlu untuk segera diatasi. Bedak beras kencur mengandung anti radang dan antioksidan. Kedua kandungan itu bisa dipakai sebagai masker di wajah sehingga membuat jerawat cepat untuk mengering.
2. Mencerahkan Kulit Wajah
Manfaat kedua dari bedak beras kencur adalah mencerahkan kulit wajah. Kulit wajah adalah adalah salah satu kulit yang paling sensitif. Jika terkena bahan kimia yang tidak cocok, maka akan merusaknya. Beras kencur mengandung vitamin B1, C, dan E.
Vitamin tersebut mampu membuat wajah menjadi cerah. Terlebih jika bedak beras kencur merupakan racikan yang dibuat dengan bahan-bahan alami. Kulit wajah Anda akan terasa lebih cerah tanpa harus tercampur dengan bahan kimia berbahaya bagi kulit wajah.
3. Memutihkan Wajah
Manfaat bedak beras kencur selanjutnya yang bisa Anda rasakan adalah memutihkan wajah. Memiliki wajah yang putih adalah salah satu cita-cita banyak orang. Jika wajah Anda putih maka ini akan semakin meningkatkan kepercayaan diri Anda.
Dikatakan bahwa bedak beras kencur mengandung bahan-bahan alami yang dikombinasikan sehingga bisa memutihkan wajah. Jadi, Anda tidak perlu membeli bedak perawatan yang mahal untuk memutihkan wajah. Apalagi, bedak sekarang yang beredar di pasaran pasti mengandung bahan kimia dan tidak dibuat dengan bahan alami.
4. Mengontrol Minyak di Wajah
Manfaat bedak beras kencur selanjutnya adalah mengontrol minyak di wajah. Minyak merupakan salah satu hal yang sangat ingin dihindari oleh semua orang. Pasalnya, minyak di wajah dirasa cukup mengganggu penampilan. Orang akan terlihat lebih tidak bersih jika memiliki wajah yang berminyak.
Dengan menggunakan masker beras kencur secara teratur, maka akan bisa mengendalikan minyak yang ada di wajah. Beberapa kandungan yang ada pada bedak beras kencur bisa menyerap kelebihan minyak di wajah. Selain itu, masker beras kencur juga bisa menjaga kelembaban kulit sehingga membuat kulit tidak mengkilap.
5. Menjaga Kekenyalan Kulit
©2012 Merdeka.com
Selanjutnya, manfaat bedak beras kencur adalah menjaga kekenyalan kulit. Kulit yang tampak segar akan terlihat kenyal dan tidak kaku. Biasanya, kulit seperti ini bisa didapatkan dengan melakukan terapi. Akan tetapi, Anda bisa mendapatkan jenis kulit seperti ini hanya dengan menggunakan masker beras kencur.
Masker beras kencur dianggap memiliki kemampuan untuk mempertahankan kekenyalan kulit dan juga sekaligus mencegah kulit kendur. Hal ini akan membuat kulit wajah menjadi indah dan akan membuat Anda tampil menjadi lebih muda.
6. Mencegah Penuaan Dini
Penuaan dini adalah salah satu gejala yang sangat dihindari oleh orang-orang. Pasalnya, munculnya keriput di wajah ketika belum memasuki usia keriput adalah hal yang sangat menyebalkan. Maka dari itu, sebagian besar dari kita selalu mencoba untuk menjaga kekencangan kulit wajah sehingga meminimalisir penuaan dini.
Bedak beras kencur bisa mengatasi hal itu. Beras kencur memiliki kandungan vitamin B1, C, E, asam ferulic dan alantonin. Berkat adanya senyawa tersebut, maka beras kencur dianggap bisa dipakai sebagai perawatan untuk mencegah penuaan dini. Bahan-bahan yang terkandung di dalam beras kencur adalah bahan alami dan itu tentu baik bagi kesehatan kulit wajah Anda.
7. Menyejukkan Wajah
© hercampus.com
Ketika sedang beraktivitas seharian. Wajah biasanya akan terasa panas karena terpapar oleh sinar matahari. Selain itu, kotoran juga banyak menempel. Salah satu manfaat bedak beras kencur adalah menyejukkan wajah. Bedak beras kencur memiliki efek dingin yang bisa menyejukkan kulit wajah Anda.
Jadi, beras kencur ini bisa menjadi solusi ketika Anda ingin melakukan perawatan wajah secara alami. Dengan melakukan perawatan dan memakai masker bedak beras kencur secara rutin akan membuat wajah menjadi sejuk.
Perawatan yang bisa menyehatkan kulit, membuat kulit menjadi cerah, mulus dan dingin sekaligus segar bisa dilakukan dengan memakai masker beras kencur.