Menteri PUPR Panik HP Jadulnya Berdering Saat Presiden Jokowi Konpers
Sebuah video memperlihatkan Pak Bas ketika menemani Presiden Jokowi konpers. Mendadak HP jadulnya berdering.
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono dikenal nyentrik. Aksinya kerap menarik perhatian publik.
Menteri akrab disapa Pak Bas ini memiliki penampilan sederhana. Sampai sekarang, ia masih memakai HP jadul yang hanya bisa untuk SMS dan telepon.
-
Kenapa Anies Baswedan menjadi target berita bohong? Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi sasaran berita bohong atau hoaks yang tersebar luas di media sosial. Terlebih menjelang Pilkada serentak 2024.
-
Apa berita bohong yang disebarkan tentang Anies Baswedan? Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi sasaran berita bohong atau hoaks yang tersebar luas di media sosial. Terlebih menjelang Pilkada serentak 2024.
-
Kenapa penampilan Menteri AHY dan Basuki Hadimuljono menjadi sorotan? Penampilan AHY dan Basuki Hadimuljono Disorot Selain kemeriahan acara, sorotan juga tertuju pada gaya berpakaian dari AHY yang tampak necis dan gagah dengan setelan jas dan peci hitam.
-
Apa yang dikatakan Anies Baswedan dalam video yang beredar? "Dengan kekalahan saya pada pemilu presiden yang lalu, saya memutuskan untuk menjadi gamer," Anies terlihat mengatakan hal itu dalam sebuah video yang beredar."Untuk itu saya akan memperkenalkan gim yang saya mainkan, Honor of Kings."
-
Apa saja tingkah kocak Menteri Basuki yang membuat publik tertawa? Pak Bas kerap kali mencuri perhatian publik dengan tingkah-tingkah usilnya. Berikut adalah deretan tingkah kocak Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.
-
Kapan Faisal Basri meninggal? Namun takdir berkata lain, Ramdan mengaku kalau sekira pukul 04.30 WIB atau waktu Subuh tadi, Faisal telah menghembuskan nafas terakhirnya, setelah melalui masa kritis pada dua hari lalu.
Sebuah video memperlihatkan Pak Bas ketika menemani Presiden Jokowi konpers. Mendadak HP jadulnya berdering. Berikut ulasannya.
Berdering saat Konpers
©2022 youtube.com/sekretariatpresiden
Youtube Sekretariat Presiden menayangkan Presiden Jokowi ditemani Pak Bas sedang menjawab pertanyaan dari wartawan.
Di sela-sela itu, HP Pak Bas tiba-tiba berbunyi. Suara nada deringnya keras dan bisa didengar semua orang ada di sana.
Nada dering yang digunakannya pun sangat khas tidak asing di telinga.
Segera Mematikan Dering HP
©2022 youtube.com/sekretariatpresiden
Setelah menyadari bahwa HP ada di sakunya berdering dengan keras, ia langsung berbalik arah dan berusaha untuk mematikan deringnya.
Pak Bas terlihat panik dan gelagapan ketika mematikan dering dari HPnya.
Setelah dimatikan, Pak Bas kemudian berbalik arah dan kembali menyimak jawaban yang disampaikan Jokowi.
HP Jadul
©2022 youtube.com/sekretariatpresiden
Dalam sebuah wawancara, ia mengatakan sangat nyaman dengan HP yang dimilikinya.
Ia mengaku HP tersebut masih layak pakai dan apabila ada yang menghubunginya di media sosial, ia harus melalui perantara ajudannya.
Pak Bas mengaku masih senang dengan HP jadulnya karena tidak membuatnya sibuk dalam bermedsos dan hanya mengandalkan SMS dan telepon saja.
Dipakai Dua Tokoh Besar
©2022 youtube.com/sekretariatpresiden
Basuki cukup bangga dengan HPnya karena di dunia hanya ada dua tokoh besar yang masih menggunakannya.
Ia adalah Basuki dan Perdana Manteri Belanda Mark Rutte. Potret keduanya sempat viral pada tahun 2019 lalu.
Mereka berdua pernah bertemu dan berfoto sembari menyandingkan kedua hp yang sama tersebut di depan kamera.