Para Jenderal TNI Senior Berkumpul, Dari SBY-Prabowo Gagah Berbatik Coklat Nyanyi Lagu 'Manis dan Sayang'
SBY terlihat berada sebelahan dengan Prabowo dan Wiranto.
Para jenderal yang turut hadir di acara itu di antaranya, Prabowo Subianto, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), AM Hendropriyono, Wiranto dan Agum Gumelar.
Para Jenderal TNI Senior Berkumpul, Dari SBY-Prabowo Gagah Berbatik Coklat Nyanyi Lagu 'Manis dan Sayang'
Sejumlah pensiunan jenderal TNI berkumpul di Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Purnawirawan dan Warakawuri TNI dan Polri (Pepabri) ke-64 di Wisma Elang Laut, Jakarta. Para jenderal yang turut hadir di acara itu di antaranya, Prabowo Subianto, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), AM Hendropriyono, Wiranto dan Agum Gumelar.
Pada momen itu para jenderal senior terlihat kompak bernyanyi bersama. Kecerian terlihat kala mereka asyik melantunkan bait demi bait syair lagu.
Berikut ulasannya, Selasa (12/9).
- Sikap Prabowo Tolak Duduk di Tengah Para Jenderal TNI, 'Kita Disuruh Disitu Kualat Nanti'
- Adab Prabowo Pada Jenderal Senior SBY Tersenyum
- SBY hingga Prabowo Kompak Nyanyi Lagu 'Manis dan Sayang', Begini Kata Andika Perkasa
- Dua Jenderal Senior Darah Kopassus Saling Beri Hormat, Bertemu Warga Perbatasan
Jenderal Senior Berkumpul
HUT Pepabri ke-64 menjadi momen kumpul para jenderal senior.
Jenderal-jenderal ini sangat berpengaruh di dunia militer pada masanya. Bahkan ada yang menjadi pimpinan tertinggi TNI yaitu sebagai Panglima
Meski tak lagi muda, mereka masih terlihat gagah. SBY, Prabowo, Hendropriyono, Agum Gumelar hingga Wiranto kompak mengenakan seragam batik coklat dan kopiah hitam.
Mereka bernyanyi bersama lagu lawas Koes Plus berjudul Manis Dan Sayang. Usai nyanyi mereka salam komando. SBY terlihat berada sebelahan dengan Prabowo dan Wiranto.
Sementara, Agum Gumelar nampak bersemangat saat bernyanyi, sesekali tangannya menepak dada ketika bait 'alangkah senang hatiku'.
Sebelumnya mereka duduk dalam satu meja. Sama seperti saat bernyanyi, SBY juga duduk sebelahan dengan Prabowo.
Profil Singkat
SBY
Karier SBY di dunia militer terbilang moncer. Dia lulusan Akabri tahun 1973 yang meraih Adhi Makayasa sebagai lulusan terbaik. Dia pensiusn dengan pangkat terakhir Jenderal TNI.
Berbagai posisi pernah didudukinya, antara lain;
Komandan Sekolah Pelatih Infanteri (1983–1985)
Dan Yonif 744 Dam IX/Udayana (1986–1988)
Paban Madyalat Sops Dam IX/Udayana (1988)
Dosen Seskoad (1989–1992)
Korspri Pangab (1993)
Dan Brigif Linud 17 Kujang I Divisi 1/Kostrad (1993–1994)
Asops Kodam Jaya (1994–1995)
Danrem 072/Pamungkas Kodam IV/Diponegoro (1995)
Hendropriyono
Hendropriyono adalah seorang tokoh intelijen dan militer Indonesia. Ia merupakan Kepala Badan Intelijen Negara pertama dan dijuluki sebagai the master of intelligence. Hal ini dikarenakan dia menjadi profesor di bidang ilmu Filsafat Intelijen pertama di dunia.
Hendropriyono lulusan Akademi Militer Nasional (AMN) Magelang tahun 1967.
Agum Gumelar
Agum Gumelar lulusan Akmil Magelang tahun 1969. Kariernya di dunia militer terbilang moncer. Beberapa posisi strategis pernah didudukinya seperti pada tahun 1973 diangkat sebagai staf Komando Operasi Pemulihan Keamanan dan Ketertiban.
Agum naik pangkat menjadi Wakil Asisten Intelijen Komando Pasukan Khusus pada akhir 1987 hingga 1990. Pangkat terakhir Agum Jenderal TNI (kehormatan).
Wiranto
Penisunan jenderal TNI yang juga hadir di HUT Pepabri ialah Wiranto. Wiranto lulusan Akmil tahun 1968 yang kariernya di militer sangat bersinar.
Wiranto sempat menduduki orang nomor 1 di TNI sebagi Panglima TNI. Jabatan lain pernah didudukinya ialah;
Ajudan Presiden Republik Indonesia (1989–1993)
Kepala Staf Kodam Jayakarta (1993)
Panglima Kodam Jayakarta (1994)
Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) (1996)
Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Kasad) (1997)