Potret Makam Pekerja Ilegal Indonesia di Jeddah, Terlantar di Bawah Gunung Bebatuan
Inilah potret makam para tenaga kerja Indonesia yang ilegal di Arab Saudi.
Banyak dari warga Indonesia yang memilih bekerja di luar negeri. Dari sekian banyak negara, Arab Saudi menjadi salah satu pilihan paling sering dituju. Meski begitu, masih ada saja pekerja Indonesia yang masuk secara ilegal.
Selain itu, tak sedikit pula mereka yang mencoba kabur dari majikannya. Namun siapa sangka, sikap mereka yang seperti itu justru akan memberikan dampak buruk. Terlebih saat mereka harus menghembuskan napas terakhir di Arab Saudi.
-
Siapa yang juga menjadi TKI di Arab Saudi selain Alman? Rumah tersebut rupanya merupakan hasil jerih payah sang Ibu. Di mana sang Ibu juga sempat menjadi seorang TKW di Arab Saudi selama 30 tahun.
-
Apa yang dilakukan Alman Mulyana saat menjadi TKI di Arab Saudi? Hal itu dilakukannya saat menjadi TKI di Arab Saudi. Lantas bagaimana cerita Alman Mulyana selengkapnya?
-
Apa yang dilakukan oleh aparat keamanan Arab Saudi terkait selebgram penjual visa haji ilegal? Aparat Keamanan Arab Saudi menangkap seorang selebgram yang diketahui menjual visa haji ilegal atau tanpa izin (tasreh).
-
Siapa kapten Timnas Arab Saudi? Kapten Tim Nasional Arab Saudi adalah Salem Al-Dawsari, sementara Asnawi Mangkualam menjabat sebagai kapten Timnas Indonesia.
-
Kapan patung unta di Arab Saudi ditemukan? Sederet patung unta berukuran sesuai aslinya ditemukan pada 2018 lalu di Arab Saudi utara.
-
Bagaimana TKW tersebut menghibur majikannya? TKW berkerudung yang bernama Fitri itu terlihat duduk di samping majikan yang sedang memegangi kepalanya. Ia kemudian menawarkan diri untuk membacakan sholawat.
Penasaran dengan makam pekerja ilegal Indonesia di Jeddah? Melansir dari akun YouTube Alman Mulyana, Senin (30/9/2020), simak ulasan informasinya berikut ini.
Makam TKI Ilegal
Dari sekian banyak negara, Arab Saudi menjadi salah satu pilihan paling sering dituju oleh para tenaga kerja Indonesia. Meski begitu, masih ada saja pekerja Indonesia yang masuk secara ilegal. Tak hanya itu, tak sedikit pula mereka yang mencoba kabur dari majikannya. Namun siapa sangka, sikap mereka yang seperti itu justru akan memberikan dampak buruk.
"Mau tunjukin buat teman-teman semua kuburan buat tenaga kerja ilegal atau khususnya tenaga kerja Indonesia yang kaburan, yang enggak punya identitas. Makanya saya saranin jangan kabur tuh kalau misalkan meninggal di sini amit-amit ya, nah dikuburnya di tempat seperti ini. Karena kamu enggak punya identitas," kata Alman Mulyana.
YouTube @Alman Mulyana ©2020 Merdeka.com
"Kalau misalkan kamu sakit nih, kalau kamunya resmi itu dimakamkan nya di tempat makam yang khusus. Enak. Kalau kita enggak punya identitas langsung dimakamkan nya di tempat kaya gini ya," sambungnya.
Gunung Bebatuan
Makam para pekerja ilegal ini terletak di bawah gunung bebatuan. Tidak ada tulisan nama pada nisan makam-makam tersebut.
"Jadi posisinya itu di bawah-bawah gunung bebatuan seperti ini ya. Bahkan, TKI Indonesia saja yang enggak punya identitas banyak yang dimakamkan di sini ya," ungkapnya.
YouTube @Alman Mulyana ©2020 Merdeka.com
"Tetapi sekarang itu mau dikondisikan sama pemerintah. Jadi pinggirnya itu dikasih pagar. Nah ini buat para tenaga kerja Indonesia khususnya di Saudi Arabia kalau enggak punya identitas misalkan kita kecelakaan di jalan amit-amit ya, itu enggak langsung dikubur, ditaruh dulu di kulkas. Kalau kita punya identitas tuh langsung prosesnya, tinggal tunggu mau dimakamkan di sini atau di Indonesia," jelasnya.
Telantar di Bawah Gunung
Saat ini pemerintah Arab Saudi ingin mengondisikan makam telantar tersebut. Meski begitu, makam-makam ini tetap berada di sana.
"Nah sekarang lagi proses pembangunan ya. Nah ini makamnya, ini makam yang baru nih ya. Nah ini makamnya ya, ini makamnya seperti ini," kata Alman.
YouTube @Alman Mulyana ©2020 Merdeka.com
"Jadi buat teman-teman usahakan jangan kabur ya. Jadi kalau kalian kabur itu dimakamkan nya di tempat-tempat seperti ini. Enggak tahu ini makamnya orang mana. Nah ini sekeliling ini semuanya nih makam ya cuma di pasang kaya gini bagi yang baru saja," tambahnya.
Tempat Latihan Tentara
Di area makam tersebut rupanya berseberangan dengan tempat latihan tentara. Tempat latihan tersebut berada di balik gunung bebatuan.
"Di sekeliling ini makam ya Buy. Nih kalau malam hari di sini konon katanya banyak penampakan guys," kata Alman.
"Kita pun enggak bisa naik ke atas. Karena di atas itu ada batasnya yang dijaga oleh tentara. Ada tempat latihan tentara di seberangnya sana," jelas teman Alman.
YouTube @Alman Mulyana ©2020 Merdeka.com
"Jadi seberang gunung ini ada tempat latihan tentara ya. Ini makamnya para kaburan ya guys. Buat teman-teman khususnya di Saudi Arabia jangan kabur nanti kalian dimakamkan di tempat seperti ini nih. Kalau kita punya identitas, dimakamkan nya itu di tempat yang layak," katanya.
Makam TKI Ilegal di Arab Saudi
Inilah potret makam para tenaga kerja Indonesia yang ilegal di Arab Saudi.