Potret Rumah Unik di Atas Kolam Ikan Dikelilingi Hamparan Sawah, Suasananya Adem dan Asri
Diketahui, rumah tersebut dibangun di atas kolam ikan pribadi.
Potret Rumah Unik di Atas Kolam Ikan Dikelilingi Hamparan Sawah, Suasananya Adem dan Asri
Rumah milik salah satu warga Kampung Nangkod di Sumedang begitu menyita perhatian. Ada keunikan tersendiri yang ditampilkan sang pemilik.
Diketahui, rumah tersebut dibangun di atas kolam ikan pribadi. Selain itu, ada pula pemandangan cantik yang mengelilingi kediaman.
Seperti apa potretnya? Berikut ulasan selengkapnya, dilansir dari kanal YouTube Jejak Pilemburan, Rabu (24/7).
Rumah Unik di Sumedang
Di area perkampungan Nangkod, Desa Sukagalih, Sumedang Selatan, Sumedang, Jawa Barat ada sebuah rumah unik yang begitu menarik hati.
Dari kejauhan, kediaman tersebut tak jauh berbeda dengan bangunan rumah pada umumnya. Namun apabila dilihat dengan saksama, maka rumah tersebut ternyata memiliki banyak keunikan.
Salah satunya yakni soal kolam ikan pribadi. Bukan berada di samping rumah, kolam tersebut justru dibangun persis di bawah bangunan rumah.
- Potret Rumah Gubuk Berdinding Bambu Berlantai Tanah Milik Pria Beristri Dua, Tempat Tidurnya Bikin Salfok
- Deretan Potret Rumah Komedian Adul yang Berada Dekat Kolam Pemancingan Ikan Seluas 1 Hektar Dengan Nuansa Asri
- Potret Rumah Doyok Terbilang Sederhana, Pernah jadi Pelawak Termahal pada Masanya
- Potret Rumah Isye Sumarni Pemeran Emak di 'Preman Pensiun', 15 Tahun Terbengkalai dan Kini Kondisinya Memprihatinkan
Sehingga nampak dari kejauhan, bangunan tersebut bak rumah panggung.
"Ini mantap banget rumahnya. Ini di bawahnya ada kolam ikan," terang sang pemilik video.
Sementara itu, bangunan itu juga diketahui terbuat dari kayu. Tak ada tembok semen atau bata seperti rumah pada umumnya.
"Ini rumahnya itu terbuat dari kayu ya kebanyakan," ungkapnya.
Punya Halaman Luas
Jika melihat ke dalam lagi, maka terlihat lebih jelas area teras rumah. Meski berada di atas kolam ikan, namun rumah tersebut tetap memiliki halaman cantik.
Bahkan, sang pemilik nampak menata hingga merawat halaman dengan rerumputan beserta tanaman hias lainnya.
"Ini di depannya ada halaman yang cukup luas. Wah ini sih rumah idaman ya," katanya.
Menariknya lagi, rumah tersebut diketahui berada tepat di tengah-tengah area persawahan.
Sehingga sejauh mata memandang, pemiliknya bakal dimanjakan oleh suguhan pemandangan alam nuansa pedesaan yang begitu cantik.
Nampak dari kejauhan pula terdapat pemandangan perbukitan yang membuat suasana kian syahdu.
"Ini rumahnya itu ada di area persawahan ya. Pemandangannya luar biasa sekali," tuturnya.
Banjir Pujian
Rumah unik di Sumedang tersebut seketika membuat publik terpesona. Banyak di antaranya yang tak segan memberi pujian hingga komentar positif.
"Rumah idaman, antik, unik, nyaman dan tenang dengan pemandangan alam sekitarnya yang indah," tulis akun @VieHusna
"Rumah idaman masa pensiun...mantap," tulis akun @uussuarsaadibrata6267
"Waw rumahnya mantap dan di depan ada persawahan lagi," tulis akun @CahayaArumi464