Prajurit TNI ini Bangga Anaknya jadi Polisi, Saking Bahagianya Seragam Sang Putra Dijaga di Bawah Pohon
Seorang prajurit TNI AD bangga saat menghadiri pelantikan putranya menjadi anggota Polri, ia sampai menjaga seragam sang anak sambil duduk di bawah pohon.
Seorang prajurit TNI AD bangga saat menghadiri pelantikan putranya menjadi anggota Polri, ia sampai menjaga seragam sang anak sambil duduk di bawah pohon.
Prajurit TNI ini Bangga Anaknya jadi Polisi, Saking Bahagianya Seragam Sang Putra Dijaga di Bawah Pohon
Sinergitas antara TNI Polri tidak hanya ditunjukkan oleh para jenderal yang menduduki jabatan penting di kedua institusi tersebut.
Namun, sinergitas TNI Polri juga diperlihatkan oleh seorang ayah dan anak yang berada dalam satu keluarga.
- Terungkap Alasan Pria Ini Nekat Menjadi Polisi Gadungan di Jaktim
- 14 Prajurit TNI Keroyok Warga di Depan Polres Jakpus Diperiksa Pomdam Jaya
- Anak Jenderal Bintang Tiga Polisi Basah-basahan Terabas Hujan, Bapaknya Kawan Kapolri
- Curhat Prajurit TNI Adiknya 6 Kali Gagal jadi Polisi, Kapolri 'Persiapkan Biar Enggak Bikin Malu'
Hal itu terlihat dalam sebuah video yang ramai di media sosial memperlihatkan seorang pria dewasa yang memakai seragam loreng TNI AD, sedang duduk dan menjaga seragam Polisi sang anak saat pelantikan SEBA Polri.
Prajurit TNI tersebut tampak sangat bangga dan selalu memegang seragam sang dan menjaganya agar tidak menempel ke tanah. Bagaimana momennya? Simak ulasannya sebagai berikut.
Prajurit TNI Jaga Seragam Polisi Sang Anak
Sebuah video yang diunggah oleh akun Tiktok @sity2242 memperlihatkan seorang prajurit TNI AD yang sedang hadir dalam acara pelantikan SEBA (Sekolah Bintara) Polri Angkatan 50.
Prajurit TNI tersebut sangat bangga dengan prestasi sang anak yang berhasil menjadi anggota Polri. Hal itu terlihat saat dirinya terus memegangi seragam sang anak yang dijaga dengan penuh perhatian di bawah pohon.
Prajurit TNI yang tidak diketahui namanya itu tidak sedikit pun menaruh seragam sang anak yang lengkap dengan pangkat yang dipakai. Ia sesekali melihat pangkat sang anak dan di wajahnya terpancar kebahagiaan yang tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata.
“Di tengah keramaian pelantikan SEBA Polri Ak 50, ada yang menarik perhatianku. Bapak bangga terhadap anaknya sedangkan saya bangga melihat bapak menjaga pakaian dinas anaknya. Inilah sinergitas yang sesungguhnya,”
tulis keterangan video.
Netizen Ikut Bangga Sekaligus Haru
Melihat betapa bangganya seorang ayah prajurit TNI yang memiliki anak seorang TNI membuat warganet juga ikut bangga dan sekaligus haru. Mereka menuliskan perasaannya di kolom komentar.
“Kalau lihat kayak gini aku jadi sedih semasa lendik sampai pelantikan nggak ada ortu melihatku,” tulis akun @coklatp***
“Perjuangan seorang ayah yang membanggakan,” tulis akun @bhabinna***
“Bangga saya melihat ini, aku harus bisa seperti ini melihat adikku memakai seragam abdi negara impiannya dgn perjuangan kedua org tua dan saya,” tulis akun @kliwu***