Sedih, Pesan Terakhir Seluruh Pramugari & Pilot 'Ini Penerbangan Terakhir Kami'
Video pesan terakhir seluruh pramugari dan pilot yang bikin sedih.
Pandemi Covid-19 masih dirasakan oleh sebagian besar masyarakat dunia. Berbagai aspek kehidupan terus mengalami dampaknya. Salah satunya di industri penerbangan. Sejumlah maskapai penerbangan memilih memberhentikan pekerjanya.
Seperti hal nya maskapai American Airlines. Maskapai ini diketahui memberhentikan sekitar 8.099 pegawainya. Mirisnya, beredar video pesan terakhir seluruh pramugari dan pilot yang tengah menjalankan penerbangan terakhirnya.
-
Apa yang dilakukan perajin batik di Giriloyo ketika pandemi COVID-19? “Pekerjaan kami hanya baca sholawat setiap hari. Saya berdoa sambil nangis,‘Ini kehendak-Mu ya Allah. Kalau memang Engkau menakdirkan seperti ini saya ikhlas’,” ujar Ninik mengenang kembali masa-masa sulit itu.
-
Kapan peningkatan kasus Covid-19 terjadi di Jakarta? Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
-
Siapa saja yang terdampak dari pandemi terhadap bisnis batu akik Trenggalek? Sejak tahun 2015 hingga sebelum pandemi, ada 11 orang yang mengerjakan kerajinan batu akik. Sayangnya, akibat pandemi banyak pekerja terpaksa harus berhenti.Kini hanya ada dua orang yang mengerjakan kerajinan batu akik.
-
Kenapa usaha risoles Mistiyati mengalami penurunan saat pandemi? "Saya dulunya tujuh tahun jadi pedagang risoles keliling pakai motor sambil anter anak sekolah. Trus pas pandemi, penjualan saya turun jauh, karena konsumen pada takut beli,” ujarnya seperti dilansir dari tangerangkota.go.id.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kenapa Covid Pirola mendapat perhatian khusus? Namun, para pemerhati kesehatan dan ahli virus memberi perhatian lebih terhadap subvarian ini lantaran kemampuan Pirola dalam melakukan breakthrough infections lebih tinggi dibandingkan varian lainnya. Ketika sebuah varian atau subvarian virus COVID memiliki kemampuan breakthrough infections yang tinggi maka akan menyebabkan kasus re-infeksi semakin tinggi.
Penasaran dengan pesan terakhir pramugari dan pilot yang viral tersebut? Melansir dari akun Instagram inspirasi_hidupkita, Rabu (24/2), simak ulasan informasinya berikut ini.
Industri Penerbangan Terpengaruh
Pandemi Covid-19 masih dirasakan oleh sebagian besar masyarakat dunia. Berbagai aspek kehidupan terus mengalami dampaknya. Salah satunya di industri penerbangan.
Instagram @inspirasi_hidupkita ©2021 Merdeka.com
"Hadirin sekalian, saya ingin membagikan beberapa kata terakhir kepada Anda semua sebelum kita berpisah hari ini. Seperti yang kita semua tahu, Covid-19 telah mejungkirbalikan dunia tahun ini. Saya yakin Anda semua telah terpengaruh dalam beberapa hal. Dan sayangnya, industri penerbangan sangat terpengaruh," kata salah satu pramugari dalam penerbangan tersebut.
Penerbangan Terakhir Kami
Sejumlah maskapai penerbangan memilih memberhentikan pekerjanya. Seperti hal nya maskapai American Airlines. Maskapai ini diketahui memberhentikan sekitar 8.099 pegawainya. Mirisnya ini juga menjadi penerbangan terakhir bagi seluruh pramugari dan pilot dalam video tersebut.
Instagram @inspirasi_hidupkita ©2021 Merdeka.com
"Karena keadaan ini, American Airlines terpaksa memberhentikan 8.099 pramugari. Seluruh awak yang mengerjakan penerbangan ini adalah bagian dari nomor itu, dan ini penerbangan terakhir kami," ungkapnya.
Ucapan Terima Kasih
Mereka lantas memberikan pesan terakhir yang begitu menyentuh dan sedih. Meski telah kehilangan pekerjaannya, mereka tetap mengucapkan rasa terima kasih untuk seluruh penumpang. Sebab, para penumpanglah yang membuat maskapai penerbangan bisa berkembang.
Instagram @inspirasi_hidupkita ©2021 Merdeka.com
"Kami ingin berterima kasih kepada Anda semua. Terima kasih atas senyumannya, kebaikannya dan tentu saja bisnis Anda. Setiap hari saya menyaksikan keajaiban manusia kecil ini. Orang asing saling membantu, berbagi foto dan cerita orang-orang terkasih yang akan mereka kunjungi, menghibur satu sama lain saat turbulensi semakin parah, bermain ciluk-ba dengan bayi duduk di barisan depan," lanjutnya.
"Ada banyak hal yang membuat' pekerjaan ini hebat, tetapi alasan utamanya adalah karena Anda semua. Jadi dari lubuk hati paling dalam, terima kasih," tutupnya.
Video Pesan Terakhir Seluruh Pramugari & Pilot
Berikut video pesan terakhir seluruh pramugari dan pilot yang bikin sedih.
View this post on Instagram