10 Miliuner usia di bawah 40 tahun, mayoritas kaya dari Facebook
Lima dari sepuluh miliuner ini mendapatkan kekayaan dari Facebook.
Jejaring sosial Facebook telah berhasil mencetak banyak miliuner yang rata rata masih berumur di bawah 40 tahun. Dalam daftar lembaga pemeringkat kekayaan Wealth-X, dari 10 orang terkaya di dunia dengan usia di bawah 40 tahun sebagian besar kekayaannya berasal dari perusahaan Facebook.
Dilansiri dari CNBC, pemuda terkaya pertama tentu saja Mark Zuckerberg yang merupakan'otak' dari situs jejaring sosial Facebook. kekayaan Zuckerberg yang masih berusia 30 tahun ini tercatat USD 35,1 miliar. Selanjutnya adalah teman Zuckerberg sesama pendiri Facebook yang juga masih berusia 30 tahun yaitu Dustin Mokovitz dengan kekayaan mencapai USD 7,7 miliar.
-
Siapa orang terkaya di Indonesia? Adapun Prajogo Pangestu seorang pengusaha yang masuk posisi pertama sebagai orang terkaya di Indonesia dengan kekayaan bersih sekitar 55,6 miliar dollar AS atau sekitar Rp862,8 triliun (dalam kurs Rp 15.519 per USD).
-
Siapa saja orang terkaya di Indonesia? Memiliki kekayaan gabungan sebanyak US$ 48 miliar (Rp 744 triliun), Robert Budi dan Michael Hartono bertahan di posisi pertama.
-
Kenapa Jaka merantau? Dengan penuh tekad, Jaka pun memutuskan untuk merantau ke negeri orang untuk mencari nafkah dan mewujudkan semua impian mereka berdua.
-
Bagaimana cara orang kaya ini dimakamkan? Makam ini menyimpan kerangka empat anggota keluarga kaya 'tuan tanah' yang dikremasi dan dikubur bersama dengan lima kereta kencana dan lima kuda.
-
Apa yang orangtua sering salah anggap sebagai kenakalan? Banyak orangtua yang merasa anak yang aktif bertanya dan suka bertanya alasan sebagai anak yang rewel atau bahkan nakal. Padahal, di balik berbagai pertanyaan anak ini, ternyata hal tersebut merupakan tanda kecerdasan mereka.
-
Kapan Atang Sendjaja meninggal? Pada 29 Juli di tahun itu menjadi hari duka bagi AURI.
Tidak hanya itu, Facebook juga menciptakan orang kaya lain yaitu Sean Parker. Parker merupakan pendiri situs Bad Boy dan beberapa perusahaan lainnya. Namun demikian pendapatan terbesarnya tetap dari Facebook. Parker yang berusia 35 tahun kini menempati peringkat 5 orang terkaya di dunia usia di bawah 40 tahun dengan kekayaan mencapai USD 5,2 miliar.
Selanjutnya ada Eduardo Saverin yang berusia 32 tahun dengan total kekayaan USD 4,4 miliar. Saverin adalah pendiri Facebook bersama Zuckerberg. Tidak hanya itu, Jan Koum yang berusia 38 tahun juga mendapat kekayaan dari Facebook. Dia menjual aplikasi chat WhatsApp ke situs media sosial. Kini kekayaannya mencapai USD 7,7 miliar
Berikut orang terkaya dunia berusia di bawah 40 tahun:
1. Mark Zuckerberg (usia 30) — USD 35,1 miliar
2. Dustin Moskovitz (usia 30) — USD 7,7 miliar
3. Jan Koum (usia 38) — USD 7,7 miliar
4. Scott Duncan (usia 32) — USD 5,5 miliar
5. Sean Parker (usia 35) — USD 5,2 miliar
6. Yang Huiyan (usia 34) — USD 5,1 miliar (dari warisan)
7. Alejandro Santo Domingo (usia 38) — USD 4,9 miliar (dari warisan)
8. Elizabeth Holmes (usia 31) — USD 4,5 miliar
9. Eduardo Saverin (usia 32) — USD 4,4 miliar
10. Arun Pudur (usia 38) — USD 4 miliar
(mdk/idr)