Bahas nasib Freeport, Menko Luhut akan kumpulkan petinggi ESDM besok
"Mungkin kalau bisa paling lambat besok setelah upacara 17-an, saya mau dibrief," ucap Menko Luhut.
Menteri Koordinator Perekonomian Luhut Binsar Panjaitan akan mengumpulkan seluruh jajaran pejabat eselon I Kementerian ESDM guna menindaklanjuti proses divestasi PT Freeport Indonesia. Sebab, sampai saat ini pria yang juga Plt Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) ini mengaku belum mendapat kabar terakhir soal divestasi Freeport.
"Saya akan menunggu laporan dari Pak Dirjen (Mineral dan Batu Bara) mungkin kalau bisa paling lambat besok setelah upacara 17-an, saya mau dibrief," ucap Menko Luhut di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Selasa (16/8).
"Saya belum update yang terakhir, belum sempat tadi tanya karena waktunya mepet. Saya mau dengar laporannya karena saya juga mengerti masalah itu sewaktu saya menjadi Kepala Kantor Staf Kepresidenan (KSP)," tambahnya.
Seperti diketahui, nama Menko Luhut sempat diberitakan dekat dengan Freeport usai terkuaknya kasus 'Papa Minta Saham'. Dalam rekaman pertemuan antara Politikus Golkar Setya Novanto, juragan minyak M Riza Chalid dan Presdir Freeport Maroef Sjamsoeddin di Hotel Ritz Carlton pada 8 Juni 2015, nama Menko Luhut disebut sebanyak 66 kali. Luhut disebut bisa mengupayakan perpanjangan kontrak Freeport kepada pemerintah nantinya.
Luhut bahkan mengakui pernah bertemu dengan bos PT Freeport-Mc Moran, James R Moffet alias Jim Bob untuk mengupayakan perpanjangan kontrak Freeport pada era pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) lalu.
Luhut menyatakan pernah menghadap SBY agar pemerintah mau memperpanjang kontrak Freeport usai dirinya bertemu dengan Jim Bob. Namun sayang, setelah bicara dengan SBY soal Freeport, pemerintah menolak perpanjangan kontrak tersebut. Dalam aturan, pembahasan perpanjangan kontrak paling cepat baru bisa dilakukan pada 2019.
Karena tidak disetujui oleh SBY, Luhut menambahkan, setelah itu dirinya tak lagi berurusan dengan Freeport. "Kami sepakat lupakan, tidak ada lagi terjun di situ," klaim dia.
Saat menjadi Kepala Staf Kepresidenan, Luhut diketahui memasukan salah satu bos Freeport ke Istana. Dia adalah Yuni Rusdinar yang diangkat oleh Luhut menjadi Wakil Deputi I Kantor Staf Presiden.
Nama Yuni mencuat ke permukaan setelah mantan Staf Kepresidenan SBY, Andi Arief mengungkapkan hal ini. Dalam Twitternya, Arief curiga pengangkatan Yuni berkaitan dengan kasus 'Papa Minta Saham' yang membelit Setya Novanto dan Riza Chalid.
Baca juga:
Balas surat pemerintah, Freeport masih ngotot jual saham USD 1,7 M
ESDM kesal Freeport tak respons soal divestasi saham ke pemerintah
Harga saham Freeport USD 1,7 miliar, ESDM nilai kemahalan
Pemerintah Jokowi belum putuskan harga divestasi saham Freeport
Gubernur Papua: Kami ingin saham Freeport gratis
Menteri Sudirman masih kaji harga layak untuk saham Freeport
Menteri ESDM menilai terlalu dini sebut harga saham Freeport mahal
-
Kapan PT Tera Data Indonusa Tbk melantai di bursa saham? Bahkan pada 2022, saat pandemi berlangsung, perusahaan ini berani mengambil langkah melantai di bursa saham.
-
Kapan Bursa Berjangka Aset Kripto diluncurkan? Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan meluncurkan Bursa Berjangka Aset Kripto di Jakarta, Jumat (28/7).
-
Kenapa harga saham bisa naik turun? Salah satu yang sering jadi dilema adalah harga saham yang begitu cepat naik turun bagaikan roller coaster. Jadi, sebenarnya apa sih penyebab harga saham bisa naik turun?
-
Kapan Bursa Karbon Indonesia resmi diluncurkan? Presiden Jokowi mengatakan ingin mengurangi dampak perubahan iklim yang saat ini terjadi di beberapa negara termasuk Indonesia. ”Karena memang ancaman perubahan iklim sangat bisa kita rasakan dan sudah kita rasakan. Dan, kita tidak boleh main-main terhadap ini, kenaikan suhu bumi, kekeringan, banjir, polusi, sehingga dibutuhkan langkah-langkah konkret untuk mengatasinya,” kata Presiden Jokowi.
-
Kapan Sumatra Thawalib resmi didirikan? Pada tahun 1918, nama Koperasi Pelajar berubah menjadi Sumatra Thawalib yang dicanangkan oleh Ichwan, El Yunusy, Jalaluddin Thalib, dan Inyiak Mandua Basa pada tahun 1919.
-
Kapan Jalur Lingkar Barat Purwakarta dibangun? Sebelum dibangun jalan lingkar pada 2013, Kecamatan Sukasari yang berada paling ujung di Kabupaten Purwakarta aksesnya tidak layak.