Barang diskonan diserbu pengunjung, Lotus tutup toko sementara
Pihak perusahaan melakukan pengaturan waktu buka dan tutup agar semua masyarakat dapat terlayani dengan baik. Pantauan merdeka.com perusahaan menutup toko sekitar pukul 14.30 kemudian rencananya akan membuka kembali pada pukul 16.00.
Perubahan pola konsumsi masyarakat membuat toko ritel Tanah Air gulung tikar. Supaya tidak mendatangkan rugi yang cukup besar, perusahaan memberikan diskon besar besaran pada setiap produk yang dipasarkan.
Masih segar dalam ingatan, PT Matahari Department Store menutup 2 gerainya beberapa bulan lalu. Matahari pun memberikan diskon 75 persen pada produk yang dipasarkan agar habis terjual.
-
Kapan Ririn Ekawati merayakan bisnis barunya? Bisnis baru ini adalah hadiah terbaik untuk Ririn yang baru saja berulang tahun.
-
Apa yang dirayakan Ririn Ekawati dalam acara peluncuran bisnis barunya? Bisnis baru ini adalah hadiah terbaik untuk Ririn yang baru saja berulang tahun.
-
Apa bisnis yang dirintis oleh Risma di Yogyakarta? Risma memulai usaha kecil-kecilan dari pre-order di rumah. Dari sinilah Risma mulai mengumpulkan modal sedikit demi sedikit hingga akhirnya memberanikan diri untuk membuka bisnis ramen.
-
Dimana Forum Bisnis Indonesia-RRT digelar? Forum Bisnis Indonesia-Republik Rakyat Tiongkok resmi digelar di China World Hotel, Beijing, RRT pada Senin (16/10/2023) lalu.
-
Di mana Widodo merintis usaha kerajinan limbah kayu jati? Setelah pensiun tahun 1994, ia pindah ke Desa Tempurejo, Kabupaten Boyolali. Saat pensiun itulah Widodo merintis usaha kerajinan yang diolah dari limbah kayu jati.
-
Apa yang menjadi fokus utama kerja sama Indonesia dan RRT dalam Forum Bisnis? Tiongkok menjadi sangat penting bagi Indonesia karena menjadi investor terbesar nomor 2 dan mitra dagang nomor 1. Diharapkan kerja sama akan terus ditingkatkan untuk kemajuan kedua negara,"
Saat ini, Lotus Department Store yang akan menutup tokonya memberikan diskon hingga 80 persen pada produk yang dipasarkan. Besarnya potongan harga tersebut membuat masyarakat rela datang lebih awal dan antri berjam-jam.
Pihak perusahaan melakukan pengaturan waktu buka dan tutup agar semua masyarakat dapat terlayani dengan baik. Pantauan merdeka.com perusahaan menutup toko sekitar pukul 14.30 kemudian rencananya akan membuka kembali pada pukul 16.00.
Namun demikian, kebijakan buka tutup tersebut tidak menyurutkan niat masyarakat untuk masuk ke dalam gedung. Masyarakat yang belum sempat masuk masih menunggu di depan toko.
Pihak perusahaan hanya menempelkan selebaran di depan toko sebagai pemberitahuan kepada para pengunjung. Dalam selebaran tersebut diberitahukan untuk sementara toko ditutup untuk sementara.
Seorang pengunjung asal Cibinong, Murni mengatakan dirinya datang bersama keluarga karena mengetahui besarnya diskon yang ditawarkan oleh perusahaan. Antre yang cukup lama tidak menyurutkan minatnya untuk masuk ke dalam toko.
"Sama banyak nih, keluarga. Sekalian main tadi. Enggak apa-apalah antre lama-lama. Namanya juga berburu barang diskon," ujarnya di Lotus Sarinah, Jakarta, Kamis (26/10).
Murni tidak terlalu khawatir apabila tidak mendapat barang yang diinginkan. Hanya saja dia ingin, pengunjung antre dengan sabar supaya semuanya bisa masuk ke dalam toko.
"Enggak apa-apa kalau enggak dapat. Karena waktunya cuma 15 menit kan. Tapi itu (pengunjung) antre dong, jangan rebutan yang di sini juga pengen masuk," katanya.
Baca juga:
Pengunjung kecewa dan merasa tertipu dengan penawaran diskon Lotus
Sri Mulyani soal toko ritel banyak gulung tikar: Kita akan cari formulasinya
Digitalisasi dan matinya toko ritel di Tanah Air
Ini kata Sri Mulyani soal banyaknya toko ritel gulung tikar
Hanura tolak revisi Perda Perpasaran karena rugikan masyarakat