Bayar Tiket Rp300 Ribu, Segini Waktu Tempuh Jakarta-Bandung Naik Kereta Cepat Whoosh
Mulai 18 Oktober, layanan kereta ini mulai berbayar dengan tarif promosi Rp300.000.
Mulai 18 Oktober, layanan kereta ini mulai berbayar dengan tarif promosi Rp300.000.
Bayar Tiket Rp300 Ribu, Segini Waktu Tempuh Jakarta-Bandung Naik Kereta Cepat Whoosh
Segini Waktu Tempuh Jakarta-Bandung Naik Kereta Cepat Whoosh
Presiden Joko Widodo telah meresmikan operasional kereta cepat Jakarta-Bandung pada Senin 2 Oktober lalu.
Masyarakat dapat menikmati layanan kereta cepat Jakarta-Bandung secara gratis.
Namun mulai 18 Oktober, layanan kereta ini mulai berbayar dengan tarif promosi Rp300.000.
- Hore Ada Promo Tiket Kereta Cepat Jakarta-Bandung Rp150.000, Begini Caranya
- Buruan Beli Mumpung Promo! Tiket Kereta Cepat Whoosh, Jakarta-Bandung Cuma Rp300.000
- Mulai 1 Oktober 2023, Tarif Parkir di Jakarta Rp7.500 Per Jam
- Dirut KCIC: Harga Tiket Kereta Cepat Jakarta-Bandung Rp250.000, Lama Perjalanan 30 Menit
"Tarif promo seharga Rp300.000 untuk semua rute serta mendapatkan gratis KA Feeder dari dan menuju Stasiun Bandung," kata Sekertaris Perusahaan PT KCIC, Eva Chairunisa dalam keterangan resminya, Jakarta, Minggu (15/10).
Eva mengatakan, promo ini diberikan dalam rangka memperkenalkan layanan Kereta Cepat Whoosh kepada masyarakat.
Sehingga masyarakat tertarik dan menggunakan Whoosh untuk kebutuhan bertransportasi.
merdeka.com
Penetapan kebijakan tarif tersebut dilakukan melalui berbagai studi, survey, dan melihat fenomena serta kebutuhan di masyarakat.
Seperti diketahui, kereta cepat ini tidak berhenti di Stasiun Bandung. Penumpang yang hendak ke Bandung bisa melanjutkan perjalanan dengan menggunakan kereta feeder tanpa dikenakan tarif tambahan.
Mengingat tarif promosi Kereta Cepat Whoosh senilai Rp300.000 sudah termasuk biaya akomodasi feeder.
Waktu tempuh dari Stasiun Tegalluar, tujuan akhir kereta cepat, menuju Stasiun Bandung hanya sekitar 18-19 menit.
Executive Vice President PT KAI Daop 2 Bandung, Takdir Santoso mengatakan
KA Feeder yang disiapkan untuk melayani penumpang KCJB Whoosh sebanyak lima rangkaian KRDE. Dalam setiap rangkaiannya terdiri dari empat gerbong kereta.
Dalam satu rangkaian, KA Feeder KCJB berkapasitas tempat duduk 200 pelanggan.
"KA Feeder ini memiliki total waktu tempuh dari Padalarang ke Stasiun Bandung dan sebaliknya selama 19 menit dengan berhenti di Stasiun Cimahi selama 2 menit," kata Takdir.
"Jadi KA Feeder ini melayani naik turun pelanggan di Stasiun Bandung, Cimahi dan Padalarang,” ucapnya.
Sementara itu, waktu tempuh kereta cepat dari Stasiun Halim, Jakarta ke Stasiun Padalarang yakni 30 menit.
Sehingga jika ditotal waktu tempuh Jakarta-Bandung kurang lebih hanya 50 menit saja.