Besok, Jokowi Dijadwalkan Ngobrol Bareng Robot Tercerdas di Dunia
Dalam seminar dialog internasional, CSIS menghadirkan Sophia, robot tercerdas di dunia, yang akan menyempatkan diri berinteraksi dengan peserta yang hadir. Tak hanya itu, besok, Selasa (17/9) Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan akan berdialog dengan Sophia dan para peserta.
Centre for Strategic and International Studies (CSIS) menggelar dialog internasional bertema teknologi dan dampaknya ke masyarakat, ekonomi, dan negara. Sejumlah pakar dari Uni Eropa, Microsoft, Google, dan TED Fellow turut diundang sebagai pembicara.
Melalui keterangan resmi CSIS, dialog yang digelar selama dua hari ini bertajuk Harnessing Frontier Technologies through a Redesigned National, Regional, and Global (Memanfaatkan Teknologi Termutakhir melalui Pendesainan Ulang Arsitektur Nasional, Regional, dan Global).
-
Apa yang menjadi kekhawatiran Jokowi tentang penggunaan perangkat teknologi di Indonesia? Jokowi prihatin atas dominasi impor dalam penggunaan perangkat teknologi di Indonesia, dengan nilai impor yang mencapai lebih dari Rp30 triliun. Hal itu disampaikan Jokowi saat meresmikan Indonesia Digital Test House (IDTH) di Balai Besar Pengujian Perangkat Telekomunikasi (BBPPT), Kota Depok, Jawa Barat Selasa, (7/5). "Ini sayangnya perangkat teknologi dan alat komunikasi yang kita pakai masih didominasi barang-barang impor dan nilai defisit perdagangan sektor ini hampir 2,1 miliar US Dollar lebih dari 30 triliun Rupiah," ujarnya.
-
Apa yang menjadi contoh kecanggihan drone perang menurut Jokowi? "Saat itu Mayjen Solemani ini komandan Quds dari pengawal besar revolusi Iran ketembak dari drone yang dipersenjatai akurat karena memakai face recognition. Akhirnya ketembak dan yang kita kaget itu terjadi di wilayah Irak, tapi dronenya konon dikendalikan dari Qatar, markas Amerika Serikat di Qatar," ungkapnya.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Mengapa Jokowi mengingatkan TNI-Polri agar waspada terhadap perkembangan drone perang yang semakin canggih? Jokowi meminta TNI-Polri berani masuk hal-hal penguasaan teknologi. Dia mengambil contoh kecanggihan pesawat tanpa awak atau drone yang penggunaannya sangat presisi dan akurat untuk memburu target.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
CSIS menghadirkan Sophia, robot tercerdas di dunia, yang akan menyempatkan diri berinteraksi dengan peserta yang hadir. Tak hanya itu, besok, Selasa (17/9) Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan akan berdialog dengan Sophia dan para peserta.
Bagi yang akrab dengan konten TED, akan ada pidato dari Luke Hutchison, ahli ilmu komputer dan biologi dari TED Fellow. Dia hadir untuk membahas teknologi singularitas, yakni ketika komputer super cerdas menawarkan arus kecerdasan yang tidak memberi ruang bagi intervensi manusia.
Sunny Park dari Microsoft Asia akan berbicara tentang etika teknologi. Isu itu sedang berkembang di tengah kontroversi soal data pribadi dan kecerdasan buatan.
Jake Lucchi, Kepala Konten dan Kecerdasan Buatan dari Google Asia Pacific, hadir untuk membahas cara perkembangan teknologi mengubah model industri dan bisnis dalam praktik usaha. Sementara, Imron Zuhri dari Dattabot Indonesia turut hadir membahas blockchain, big data, dan kecerdasan buatan di negara-negara berkembang.
Selama dua hari, ada empat diskusi panel dengan topik tentang implementasi teknologi masa kini dan masa depan dalam bisnis, ekonomi, dan sektor publik; implikasi terhadap produktivitas ekonomi, sifat pekerjaan, dan inklusi sosial-ekonomi; pendekatan baru terhadap kebijakan ekonomi dan pemerintahan; dan bagaimana kolaborasi regional dan integrasi ekonomi regional dapat memfasilitasi perumusan kebijakan perumusan kebijakan untuk teknologi masa depan.
Reporter: Tommy Kurnia
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Keseruan Bermain Drone Balap
Pemerintah Bakal Jadikan Banten Silicon Valley Indonesia
Perusahaan China Kembangkan Teknologi Iron Man untuk Militer dan Logistik
Profesor Jepang Pamerkan Teknologi Baru Pengolahan Roti di Kampus Universitas Jember
Menteri Susi Minta Perkembangan Industri 4.0 Diantisipasi
Habibienomic: Warisan Konsep Ekonomi Berbasis Teknologi BJ Habibie