Bos Bappenas: Jumlah warga miskin RI lebih banyak dari total penduduk Australia
Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN/ Bappenas) Bambang Brodjonegoro mengklaim angka kemiskinan Indonesia di tahun 2017 merupakan yang terendah sepanjang masa, yakni 10,12 persen. Namun, hal itu tidak harus dibanggakan karena masih banyak warga miskin di Tanah Air.
Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN/ Bappenas) Bambang Brodjonegoro mengklaim angka kemiskinan Indonesia di tahun 2017 merupakan yang terendah sepanjang masa, yakni 10,12 persen. Namun, hal itu tidak harus dibanggakan karena masih banyak warga miskin di Tanah Air.
Dia menjelaskan, dari 10,12 persen itu berarti ada 26 juta jiwa yang masih berada dalam kemiskinan. Angka tersebut masih besar, bahkan jumlah penduduk di Australia belum mencapai angka tersebut.
-
Apa yang dilakukan Kemenkumham untuk meningkatkan perekonomian Indonesia? Menurut Yasonna, dengan diselenggarakannya Temu Bisnis Tahap VI, diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perkembangan perekonomian Indonesia.
-
Apa saja yang dilakukan Kemenko Perekonomian untuk mewujudkan transportasi berkelanjutan di Indonesia? Pemerintah telah menetapkan pengembangan infrastruktur sebagai salah satu prioritas dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2015-2019, dengan pembentukan Proyek Strategis Nasional (PSN). Pengembangan infrastruktur yang signifikan akan terus dilanjutkan sebagaimana dijelaskan dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2025-2045 guna mewujudkan visi strategis 100 tahun Indonesia. Menko Airlangga juga menyampaikan bahwa Pemerintah telah membangun lebih dari 2.000 km jalan tol yang menghubungkan pusat-pusat komersial, industri, dan perumahan utama di tanah air, menciptakan value chain perdagangan yang lebih kuat. Dalam program PSN tersebut, Indonesia juga mengembangkan proyek transportasi perkotaan seperti MRT yang telah selesai pada tahun 2019 dan proyek LRT Jabodebek yang baru saja selesai.
-
Bagaimana Pancasila berperan dalam membentuk kepribadian bangsa Indonesia? Pancasila memiliki peran penting dalam membentuk karakter atau kepribadian bangsa. Hal ini yang kemudian membedakan antara bangsa Indonesia dan bangsa lainnya. Pancasila disahkan dalam pembukaan dan batang tubuh Undang-Undang Dasar 1945 oleh Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia (PPKI), yang terdiri dari wakil-wakil seluruh rakyat Indonesia.
-
Apa yang dilakukan Bappenas untuk membantu dalam alokasi pembiayaan? Ini meliputi lokasi pembiayaan berdasarkan prioritas nasional pada sektor dan proyek strategis nasional yang berkelanjutan, pengembangan model investasi publik dan portofolio pembiayaan pembangunan, dan pelaksanaan kajian terkait koordinasi kelembagaan yang terlibat berikut sumber daya manusia dan pembiayaannya.
-
Bagaimana Kementerian PPN/Bappenas berperan dalam pengendalian pembangunan? Dalam hal ini, Kementerian PPN/Bappenas mengambil bagian dalam pengendalian pembangunan yang menjamin tercapainya hasil pembangunan (outcome), serta pendampingan juga penguatan terhadap K/L dan pemerintah daerah terkait dengan pencapaian proyek strategis nasional.
-
Bagaimana cara Partai Nasional Indonesia (PNI) menjalankan politik ekonominya? PNI adalah partai yang fokus di dalam pemerintahan dengan menjunjung tinggi nasionalisme dan politik ekonomi bersifat nasionalis.
"Masih ada 26 juta saudara-saudara kita yang hidup di bawah garis kemiskinan. Itu tentunya bukan jumlah yang sedikit, lebih besar daripada jumlah penduduk Australia," kata Bambang di Kementerian Perhubungan, Jakarta, Kamis (1/2).
Oleh sebab itu, Menteri Bambang meminta agar semua jajaran pemerintahan memberi fokus dan perhatian pada program pengentasan kemiskinan. "Untuk hal yang mendesak kami ingin bapak ibu melihat kepada isu strategis pembangunan kita mengenai kemiskinan," imbuhnya.
Sebelumnya, Bambang mengatakan salah satu cara mengentaskan kemiskinan adalah dengan membangun infrastruktur yang memadai. Selain perlunya intervensi pemerintah, pelayanan dasar yang memadai akses pada pelayanan dasar, diperlukan juga infrastruktur dasar.
"Jadi infrastruktur sendiri harus menjadi prasyarat dalam pengentasan kemiskinan. Kita bicara infrastruktur dasar ya dari rumah, irigasi, arteri jalan desa, air bersih, sanitasi," kata Bambang di Jakarta, Kamis (18/1).
Baca juga:
Tak dapat ambulans dari puskesmas, Solihin dibawa ke RS pakai pikap pengangkut pasir
Menteri Basuki ungkap manfaat pembangunan infrastruktur saat ini dan masa datang
Mahalnya harga rumah paksa warga Marunda tinggal di bangunan semipermanen
Dunia hadapi ketimpangan ekonomi tertinggi sepanjang masa
Lewat PKH, Idrus Marham targetkan kurangi angka kemiskinan hingga 10 %