Bos Rosalia Indah Minta Maaf, Janji Cari iPad yang Hilang di Bus Rute Wonosobo-Ciputat
Rosalia Indah melakukan investasi atas hilangnya iPad salah satu penumpang.
Rosalia Indah melakukan investasi atas hilangnya iPad salah satu penumpang.
- Heboh! Ipad Penumpang Bus Rosalia Indah Ditukar Buku dan Genteng, Ternyata Ada Korban lain Macbook 'Disulap' jadi Yellowpages
- Usai Pencurian iPad milik Penumpang Viral, Rosalia Indah Lakukan Investigasi
- Viral Usai Ipad Penumpang Hilang, Begini Awal Mula Berdirinya Rosalia Indah
- Viral Gegara Kasus Pencurian Ipad di Dalam Bus, Ini Sejarah PO Rosalia Indah
Bos Rosalia Indah Minta Maaf, Janji Cari iPad yang Hilang di Bus Rute Wonosobo-Ciputat
Manajemen PT Rosalia Indah Transport secara tegas menyatakan komitmennya untuk terus berupaya mencari iPad milik Widino Arnoldy, penumpang bus Rosalia Indah. Widino mengaku kehilangan iPad miliknya dalam perjalanan dari Wonosobo, Jawa Tengah ke Ciputat, Tangerang Selatan, Banten pada 20 Desember 2023.
Merdeka.com
Direktur PT Rosalia Indah Transport, Adimas Rosdian mengungkapkan, pihaknya terus melakukan investigasi internal, termasuk memanggil seluruh kru yang bertugas saat kejadian. Selain itu, manajemen Rosalia Indah juga sudah berkomunikasi dengan polisi guna melakukan penyelidikan lebih lanjut.
"Ini adalah upaya lanjutan kami setelah melakukan investigasi internal, sebagai salah satu bentuk keseriusan kami menindaklanjuti persoalan ini," kata Adimas di Solo dalam keterangan resminya, Minggu (24/12).
Adimas mengatakan hasil pertemuan dengan polisi, korban diminta segera membuat laporan resmi kepada pihak berwajib. Bahkan pihaknya menawarkan pendampingan jika korban menginginkan.
"Kami juga sudah menyampaikan kepada Mas Dino, bila diperlukan, kami bersedia mendampingi melakukan pelaporan. Dan tentunya kami juga akan kooperatif serta membuka akses informasi yang diperlukan dalam penyelidikan kasus ini," ucap Adimas.
Merdeka.com
Atas kejadian ini, Adimas menyampaikan permohonan maaf dan menjamin perusahaan akan terus berupaya semaksimal mungkin untuk menindaklanjuti kasus ini secara tuntas.
"Tentu ini menjadi catatan dan bahan evaluasi kami untuk bagaimana ke depan terus memberikan pelayanan yang maksimal kepada para pengguna jasa transportasi kami," kata Adimas.
Guna perbaikan ke depan, Adimas menyampaikan, manajemen Rosalia Indah akan melakukan sejumlah evaluasi dan peningkatan layanan.
Perbaikan itu, antara lain, menekankan unsur keamanan pada 'Panca Pesona' sebagai pilar perusahaan. Menurut Adimas, unsur ‘keamanan’ ini sekarang menjadi fokus perhatian manajemen Rosalia Indah.
Selain itu, Rosalia Indah akan segera memasang CCTV di dalam kabin armada, menyediakan penyimpanan barang berharga (safety box) di bus, memperbanyak imbauan kepada konsumen untuk menjaga barang bawaan, di website, aplikasi, dan setiap agen Rosalia Indah, meningkatkan SOP keamanan kepada awak bus, serta evaluasi SOP internal contact centre.
Merdeka.com
"Ini adalah salah satu bentuk komitmen kami untuk terus memberikan pelayanan maksimal kepada para pelanggan. Dengan demikian diharapkan kejadian serupa tidak akan terulang kembali," ujar Adimas mengakhiri.