BPS: Hampir separuh masyarakat miskin RI tinggal di Pulau Jawa
Akan tetapi, persentase penduduk miskin di Jawa paling rendah.
Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, Pulau Jawa sebagai wilayah yang memiliki jumlah penduduk miskin terbesar di Indonesia pada periode Maret 2016. Berdasarkan data yang dihimpun BPS, pulau Jawa memiliki 14,49 juta jiwa penduduk miskin atau sebesar 10,23 persen.
Kepala BPS Suryamin mengatakan, secara persentase, Papua dan Maluku menjadi pulau yang memiliki penduduk miskin paling besar yaitu sekitar 22,09 persen. Hanya saja, besarnya persentase tersebut karena jumlah penduduk di Papua dan Maluku yang sedikit.
-
Kapan BPS dibentuk? Sejarah BPS dimulai pada tahun 1960, ketika Biro Pusat Statistik didirikan.
-
Apa yang menjadi catatan BPS tentang pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal II-2023? Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia berada di angka 5,17 persen secara tahunan (yoy) pada kuartal II-2023.
-
Kenapa BSI fokus untuk memberikan kontribusi terhadap kemajuan ekonomi Indonesia? Direktur Kepatuhan & SDM BSI Tribuana Tunggadewi dalam acara tersebut mengatakan bahwa BSI sebagai bank syariah terbesar dan perusahaan milik pemerintah tentunya akan terus melakukan inovasi-inovasi kreatif untuk meningkatkan partisipasi perseroan dalam kemajuan ekonomi Indonesia. “Hal ini tentunya menjadi perhatian utama kami, bahwa sebagai perusahaan kami tidak hanya berbicara mengenai profit atau business only, tapi kami juga harus memberikan manfaat yang nyata kepada masyarakat,” kata Dewi.
-
Apa yang dimaksud dengan PBI BPJS? PBI BPJS merupakan bagian dari program pemerintah yang bertujuan untuk menanggung biaya iuran BPJS Kesehatan bagi individu atau kelompok yang memenuhi kriteria sebagai penerima bantuan.
-
Apa yang dilakukan Kemenkumham untuk meningkatkan perekonomian Indonesia? Menurut Yasonna, dengan diselenggarakannya Temu Bisnis Tahap VI, diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perkembangan perekonomian Indonesia.
-
Bagaimana BPS berperan dalam penyusunan kebijakan pemerintah? BPS memiliki peran yang sangat vital dalam memberikan data statistik yang akurat dan terpercaya. Serta dalam mendukung penyusunan kebijakan pemerintah, dan dalam menunjang kepentingan masyarakat umum.
"Yang paling besar kalau persentasenya ya di Papua lah, penduduknya total hanya 1,54 juta tapi persentasenya hanya 22,09 persen. Memang penduduknya tidak banyak," ujar Suryamin di Kantor Pusat BPS, Jakarta, Senin (18/7).
Sementara, Bali dan Nusa Tenggara berada posisi kedua dengan jumlah penduduk miskin sebesar 2,14 juta jiwa atau sebesar 14,96 persen. Posisi ketiga ditempati oleh Sumatera yang memiliki 6,28 juta jiwa penduduk miskin atau sebesar 11,22 persen.
"Sedangkan Jawa (persentase penduduk miskin) sebesar 10,23 persen. Tetapi jumlahnya di Jawa adalah 14,97 juta orang. Lebih dari separuh dari 28,01 juta total penduduk miskin di Indonesia. Jadi yang miskin itu paling banyak di Jawa. Tapi persentasenya paling rendah karena penduduknya banyak," jelasnya.
Lanjut Suryamin, Pulau Kalimantan berada di posisi paling bontot dengan persentase jumlah penduduk miskin sebesar 0,97 juta jiwa atau 6,26 persen.
"Penduduknya tidak terlalu banyak tetapi cukup menghasilkan barang tambang dan perkebunan yang cukup banyak. Jadi yang cukup banyak itu jumlah dari sisi absolutnya adalah di Jawa 14,97 juta orang, lebih dari separuh dari total penduduk miskin Maret 2016," pungkasnya.
Baca juga:
Maret 2016, Indonesia punya 28,01 juta warga miskin
SD di Gianyar tak punya siswa baru, kelas VI hanya ada satu murid
Perjuangan warga kaki Gunung Ijen bertahan hidup dari belerang
[Video] Ini reaksi orang terhadap anak kaya & miskin yang terlantar
Demi sedekah Rp 20.000, ribuan warga Kediri antre desak-desakan
Menderita lumpuh dan buta, bocah perempuan di Buleleng butuh bantuan
Mensos sebut orang miskin sekarang dompetnya tebal isi banyak kartu