Dampak Perang Rusia-Ukraina, Afrika Alami Krisis Pangan Terburuk
Dalam rangka Pertemuan Ketiga Finance Minister and Central Bank Governor (FMCBG), Sri Mulyani melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keuangan Nirmala Sitharaman, Treasurer Australia Jim Chalmers, Kanselir Nadhim Zahawi dan Presiden Bank Pembangunan Asia (Asian Development Bank/ADB) Masatsugu Asakawa.
Dalam rangka Pertemuan Ketiga Finance Minister and Central Bank Governor (FMCBG), Menteri Keuangan Sri Mulyani melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keuangan Nirmala Sitharaman, Treasurer Australia Jim Chalmers, Kanselir Nadhim Zahawi dan Presiden Bank Pembangunan Asia (Asian Development Bank/ADB) Masatsugu Asakawa.
Saat bertemu dengan Nirmala dan Jim Chalmers, Sri Mulyani membahas krisis pangan yang terjadi akibat geopolitik antara Rusia dengan Ukraina. Nirmala menyebut negara-negara di Afrika menjadi yang paling terdampak karena ketergantungan bahan pangan dari Ukraina.
-
Mengapa dunia khawatir dengan Rusia? Namun, perhatian dunia saat ini sepenuhnya tertuju pada Rusia seiring dengan invasinya ke Ukraina.
-
Bagaimana Paguyuban Asep Dunia dibentuk? Adapun grup Asep Dunia ini dibentuk secara tidak sengaja di Facebook tahun 2008 lalu. Ketika itu penggagas, Asep Iwan Gunawan membuat postingan untuk mencari nama Asep lainnya di lingkar pertemanan. Melihat respon yang antusias, dirinya kemudian berkomunikasi lebih lanjut dengan Asep-Asep di Facebook hingga lahir lah Paguyuban Asep. Paguyuban ini menjadi organisasi yang berdiri melalui pertemuan rutin, sejak 1 Agustus 2010, melalui inisiasi beberapa Asep lainnya.
-
Siapa yang mengutuk Rusia karena menyerang anak-anak Ukraina, tetapi bersikap mesra dengan Israel? PM Inggris Keir Starmer unggah cuitan kontroversial tentang konflik Ukraina-Rusia hingga ramai disorot di media sosial. Perdana Menteri (PM) Inggris Keir Starmer baru saja dilantik pada Jumat (5/7) lalu oleh Raja Charles III. Starmer sah terpilih usai Partai Buruh memenangkan 412 suara dari 650 kursi di parlemen pada Pemilu, Kamis (4/7). Dirinya akan menggantikan Perdana Menteri Inggris sebelumnya, Rishi Sunak. Belum genap satu minggu menjabat, Keir Starmer sudah jadi perbincangan usai cuitannya di akun X pribadinya @Keir_Starmer dinilai penuh kemunafikan.
-
Kapan Hari Afro Sedunia diperingati? Tepat pada hari ini, menarik untuk dibahas lebih jauh sejarah Hari Afro Sedunia dan berbagai fakta menarik dari rambut afro.
-
Kapan Hari Roh Manusia Sedunia dirayakan? Hari Roh Manusia Sedunia adalah hari yang diperingati setiap 17 Februari untuk mendorong kesadaran pentingnya meditasi dan koneksi batin.
-
Kapan Praka Yayang akan berangkat ke Afrika Tengah? "Berangkatnya bulan 10, di sana bertugas sebagai pengemudi dump truck," jawab Yayang.
"Salah satu kawasan yang merasakan dampak signifikan adalah kawasan Afrika, mengingat ketergantungan negara-negara Afrika pada Ukraina sebagai pemasok bahan pangan di negaranya. Sehingga perlu ada pembahasan khusus oleh para pemimpin dunia secara mendalam," kata Nirmala dikutip dari siaran pers, Bali, Sabtu (16/7).
Selain isu pangan, pertemuan keduanya juga membahas sektor kesehatan. Kedua menteri keuangan ini menyepakati pentingnya menjaga akses dan ketersediaan vaksinasi Covid-19 yang tidak boleh diabaikan, mengingat pandemi belum sepenuhnya teratasi.
Pembahasan krisis pangan juga dilakukan Menteri Sri Mulyani saat bertemu dengan Kanselir Zahawi. Dia menilai perlu ada solusi nyata untuk semua lapisan masyarakat dan pelaku bisnis yang saat ini terancam dampak inflasi tinggi, kenaikan harga pangan dan energi.
Dia menggarisbawahi pentingnya menjaga perdagangan bebas dan menghindari pelarangan ekspor yang dapat memperburuk dampak konflik geopolitik. "Dukungan penuh juga perlu diberikan terhadap bank capital adequacy framework, khususnya untuk membantu negara-negara least developed countries," kata Zahawi.
Menanggapi hal itu, Menteri Sri Mulyani memahami adanya perubahan politik di UK dan mengapresiasi peran penting UK dalam berbagai isu strategis.
Keduanya sepakat dalam perkembangannya perang berikut efek rambatan-nya (spillover effect) menyebabkan penderitaan bagi umat manusia. Diperlukan peran dari G20 khususnya melalui Jalur Keuangan atau Finance Track untuk tetap aktif berdiskusi dan mengupayakan solusi yang nyata.
"G20 tetap akan menjadi forum ekonomi premier seperti halnya di tahun 2008 dalam merespon krisis ekonomi baik sekarang maupun di masa mendatang," kata dia.
Pertemuan dengan Presiden ADB
Menteri Sri Mulyani juga melakukan pertemuan dengan Presiden ADB, Masatsugu Asakawa. Asakawa membahas salah satu kegiatan pembiayaan ADB kepada sektor farmasi. Penyebaran virus corona memang makin terkendali namun bukan berarti masalah di sektor kesehatan ini selesai.
Menteri Sri Mulyani menilai rasionalisasi kebutuhan pembiayaan di sektor tersebut sebagai salah satu bentuk reformasi di sektor kesehatan. Langkah reformasi tersebut salah satunya ditujukan untuk membentuk pusat produksi vaksin yang andal dan terpercaya.
Dia juga menekankan peran penting ADB dalam menyukseskan agenda Sustainable Finance. ADB khususnya telah menggagas Energy Transition Mechanism. Peran ADB dibutuhkan untuk membantu negara-negara berkembang dalam melakukan peralihan sumber daya energinya menjadi lebih berkelanjutan dan terjangkau atau sesuai dengan prinsip just and affordable.
Hal yang sama juga disampaikan Menkeu kepada Treasurer Chalmers, yang menyampaikan bahwa Australia dapat menjadi mitra yang diandalkan untuk mendukung Indonesia.
Selain itu ada juga pembahasan pentingnya ADB membantu pemulihan ekonomi Kawasan Asia dan pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) Sri Mulyani berharap agar ADB sebagai bank pembangunan multilateral di kawasan dapat membantu negara-negara di Asia yang paling terdampak dalam era pandemi ini.
Dalam pertemuan itu, Asakawa menyoroti agenda perpajakan internasional, khususnya mengenai tertundanya implementasi Multilateral Convention atau Pilar 1 oleh OECD.
Selain itu, Asakawa menyampaikan komitmennya untuk terus mendukung presidensi Indonesia. Saat ini ADB juga sedang berfokus pada peningkatan SDM, competitiveness index, dan mobilisasi sumber daya domestik (Domestic Resources Mobilization/DRM).
Senada dengan hal tersebut, Treasurer Chalmers menyampaikan Australia juga memiliki prioritas untuk menjalin hubungan bilateral pada sektor pendidikan dengan Indonesia.
(mdk/bim)