Delegasi KTT G20 Dijamu Tempe Bacem Hingga Sate Pusut Mandalika
Siang tadi, Presiden Joko Widodo menjamu para pemimpin negara G20 makan siang di Bamboo Dome, halaman belakang The Apurva, Kempinski, Nusa Dua Bali. Makan siang ini dilakukan disela-sela Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20.
Siang tadi, Presiden Joko Widodo menjamu para pemimpin negara G20 makan siang di Bamboo Dome, halaman belakang The Apurva, Kempinski, Nusa Dua Bali. Makan siang ini dilakukan disela-sela Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20.
"Well, enjoy your lunch," kata Jokowi seraya mempersilahkan para tamu undangan santap siang di The Apurva, Kempinski, Bali, Selasa (15/11).
-
Siapa yang mendampingi Presiden Jokowi di KTT G20 India selain Menko Airlangga? Selain Menko Airlangga, turut mendampingi Jokowi dalam penerbangan menuju New Delhi yakni, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, dan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi. Selanjutnya, ada juga Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan.
-
Mengapa Menko Airlangga Hartarto ikut dalam rombongan Presiden Jokowi ke KTT G20 India? “Di KTT India nanti Indonesia akan terus berupaya menjalin kerja sama dengan negara-negara lainnya dalam berbagai bidang, termasuk dalam bidang ekonomi. Sehingga nantinya pembangunan akan terus terjadi dan masyarakat akan sejahtera," tutur Ketua Umum DPP Partai Golkar ini.
-
Apa yang Jokowi ajak untuk ditanggulangi di KTT ASEAN-India? "Selain itu kejahatan maritim juga harus kita tanggulangi seperti perompakan, penyelundupan manusia, narkotika, dan juga ilegal unregulated unreported IUU Fishing,"
-
Kapan Presiden Jokowi meninjau ladang jagung di food estate Keerom? Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau ladang jagung di kawasan food estate di Kabupaten Keerom, Provinsi Papua, Kamis (6/7).
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
-
Kenapa PKS menyarankan Jokowi mengundang Ganjar, Prabowo, dan Anies makan siang di Istana? Menurut Aboe, langkah tersebut menunjukkan sikap pemimpin yang bijak. "Saya sarankan Bapak Presiden yang terhormat, undanglah capres-capres yang Bapak anggap layak jadi presiden untuk makan siang sambil santai, ngobrol-ngobrol, curhat-curhat bersama, keren."
Saat jamuan makan siang, sebagai tuan rumah, Indonesia menyajikan menu Nusantara termasuk berbagai macam menu baik untuk yang vegetarian maupun non vegetarian.
Bagi yang non vegetarian menu pembuka disajikan selada udang Bangka, cumi bumbu rujak, dan sate pusut Mandalika. Sedangkan menu vegetarian terdiri dari selada tahu Bangka,bunga labu bumbu rujak dan sate pusut nangka .
Untuk makanan utama, Indonesia menyajikan panggang ikan barramundi bumbu Bali, terik sirloin wagyu dan nasi ungu urap sayur. Makanan utama ini didampingi emping Yogya dan kerupuk udang.
Makanan tersebut mewakili Sumatera, Jawa, Bali, serta Nusa Tenggara Barat. Sementara itu, menu utama vegetarian yakni labu panggang bumbu Bali, terik tempe bacem dan nasi ungu urap sayur juga emping Yogya yang renyah.
Untuk makanan penutup, baik menu non vegetarian atau vegetarian sama saja, yaitu puding Nangka dan kelapa muda yang disiram gula palem. Pada momen makan siang, sebagian para leader terlihat lebih santai karena ada menanggalkan jas yang digunakan.
"Dari leaders meeting, Presiden sarankan meninggalkan jas karena cuaca cerah saat menuju ruangan makan siang," kata Sandiaga.
Termasuk Presiden Jokowi yang melepas jas berkelir biru dongker, namun tetap memakai dasi. Tak hanya Jokowi, Presiden FIFA Gianni Infantino juga melakukan hal serupa, melepas jasnya dan menggulung sebagian lengan kemeja putihnya.
"Itu tadi ada beberapa leaders yang melepas jasnya bahkan ada yang mencopot dasi seperti dari Jerman yang mengikuti anjuran Presiden," kata dia.
Momen santap siang tadi terpantau santai. Beberapa tamu undangan termasuk Presiden Jokowi melepas jas yang dikenakan. Suasana bertambah hangat Jokowi mempersilahkan Presiden Olimpiade Internasional (IOC) Thomas Bach dan Presiden Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) Gianni Infantino untuk memberikan pernyataan terkait perkembangan dunia olahraga.
Baca juga:
Gala Dinner Delegasi KTT G20, Jokowi: Semoga Anda Tidak Kepedasan
Jokowi dan Presiden Rwanda Bahas Pembentukan Preferential Trade Agreement
Joe Biden Beri Bantuan USD 20 Miliar ke Indonesia untuk Proyek Transisi Energi
Terbaik di Antara Negara G20, Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,72 Persen
CEK FAKTA: Hoaks Alasan Putin Tak Hadiri G20 karena Ada Adu Kekuatan di Perairan Bali