Dermaga Pertamina rusak parah dihantam kapal tanker
Anehnya, seusai menghantam, kapal tanker bermuatan peti kemas itu melanjutkan perjalanan ke Pekanbaru.
Dermaga Buatan milik Pertamina yang terletak di Kecamatan Koto Gasib, Kabupaten Siak rusak parah akibat dihantam kapal tanker Intan Daya 9 Batam, Senin (3/2), pukul 16.09 WIB. Anehnya, seusai menghantam dermaga, kapal tanker bermuatan peti kemas itu tak berhenti alias melanjutkan perjalanan ke Pekanbaru.
"Kerusakan terjadi pada Dolphin dermaga, kedudukan crane hose patah, rumah jaga kerangan condong, oil boom putus, lampu rotary barat roboh dan kabel terputus, serta line steam 3 inci dan line loading 18 inci bergeser," ujar Pjs Manajer Hubungan Masyarakat Pertamina EP Arya Dwi Paramita melalui keterangan tertulis, Rabu (5/2).
-
Apa yang diraih oleh Dirut Pertamina? Nicke menjadi salah satu dari dua wanita Indonesia paling berpengaruh yang masuk ke dalam daftar ini.
-
Mengapa Pertamina melakukan kegiatan ini? Pertamina sebagai BUMN yang bergerak di bidang energi, tidak hanya terus berupaya menyediakan energi di seluruh wilayah negeri. Akan tetapi, juga memberikan kontribusi kepada masyarakat melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan dalam rangka mendukung capaian target Tujuan Pembangunan Berkelanjutan untuk menuju kemandirian masyarakat.
-
Kapan Pertamina merayakan HUT ke-66? HUT Ke-66: Pertamina Lakukan Tiga Strategi Rencana Jangka Panjang PT Pertamina (Persero) menggelar kegiatan puncak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-66, di Grha Pertamina, Jakarta (11/12/2023).
-
Kapan Tim Satgas Nataru Pertamina Patra Niaga mulai aktif? Peran Tim Satgas Nataru menjadi penting untuk memenuhi kebutuhan energi masyarakat, karena menurut prediksi, pergerakan masyarakat di masa kali ini meningkat 43% dibandingkan tahun lalu. Tim Satgas Pertamina Patra Niaga aktif mulai 15 Desember hingga 7 Januari 2024 menjadi tulang punggung kelancaran distribusi energi dan akan berupaya ekstra dalam memastikan seluruh kebutuhan BBM, LPG, dan Avtur masyarakat terpenuhi dengan baik," jelas Direktur Perencanaan dan Pengembangan Bisnis PT Pertamina Patra Niaga, Harsono Budi Santoso, Jumat (15/12) dalam pembukaan Posko Nasional Sektor ESDM Periode Nataru 2023/2024.
-
Kapan Pertamina memulai program SEB? Sekolah Energi Berdikari (SEB) yang diinisiasi Pertamina sejak Juni 2023 telah berhasil memberikan edukasi kepada 4.685 siswa untuk mengenal energi bersih.
-
Apa yang dilakukan Pertamina di Lapangan Sukowati? Setelah sebelumnya sukses melakukan injeksi perdana CO2 di Lapangan Jatibarang, PT Pertamina (Persero) kembali mengimplementasikan teknologi Carbon Capture Utilization and Storage (CCUS) di lapangan lainnya yaitu di Lapangan Pertamina EP Sukowati Bojonegoro, Jawa Timur.
Rusaknya dermaga juga memberi dampak pada pendistribusian minyak ke luar kawasan Siak. "Proses pengiriman minyak mentah dari lapangan Lirik ke Kilang Sei Pakning menjadi terhambat," kata dia.
Pertamina EP, menurut Arya, melakukan sejumlah langkah untuk mencegah agar dampak yang ditimbulkan tidak semakin parah. Salah satunya dengan melakukan percepatan perbaikan agar proses distribusi minyak mentah tidak terhambat terlalu lama.
"Pertamina EP juga telah melakukan upaya pengamanan dengan memasang slickbar (pelampung) penghalang minyak, mengantisipasi jika terjadi kebocoran akibat peristiwa tersebut," terang dia.
Lebih lanjut, Arya menerangkan, pihaknya juga melakukan koordinasi dengan otoritas pengelola pelabuhan untuk segera menyelesaikan permasalahan yang terjadi. Hal ini mengingat dermaga tersebut memiliki peran sangat vital terhadap pendistribusian minyak mentah dan digunakan tidak hanya oleh Pertamina .
"Dermaga tersebut juga digunakan untuk pengumpulan minyak mentah dari beberapa perusahaan yang bekerja sama dengan PT Pertamina , yakni PT Pertamina EP Lirik, PT Medco dari Lirik, PT Tonga Medan dan PT SPE dari Rohul," pungkas dia.
(mdk/yud)