Diiringi Dentuman Meriam, Presiden Prabowo Bertemu Pangeran MBZ di Istana Qasr Al Watan
Berdasarkan pantaua di Istana Qasr Al Watan, Prabowo tiba pukul 11.36 waktu setempat. Kedatangan Prabowo diiringi sejumlah dentuman meriam.
Presiden Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Uni Emirat Arab (UEA) Syeikh Mohamed bin Zayed Al Nahyan atau Pangeran MBZ di Istana Kepresidenan Qasr Al Watan, Sabtu (23/11). Kedatangan Prabowo disambut langsung Pangeran MBZ hingga pasukan kerajaan dan militer.
Berdasarkan pantaua di Istana Qasr Al Watan, Prabowo tiba pukul 11.36 waktu setempat. Kedatangan Prabowo diiringi sejumlah dentuman meriam.
- Seperti Prabowo, Tiga Presiden dari Negara Ini Juga Berasal dari Latar Belakang Militer
- Pernah Berjuang Bersama, Prabowo Bagikan Momen Tertawa Bareng Ketum PDIP Megawati
- Bertemu Empat Mata dengan Prabowo, KSAL Bahas Pembelian Alutsista TNI AL
- Prabowo Kenalkan Gibran ke Syeikh MBZ: Yang Mulia, Ini Wakil Presiden Saya
Tiba di depan Istana, Prabowo langsung disambut Presiden MBZ. Keduanya kemudian bersalaman dan berjalan bersampingan memasuki Istana.
Setelah itu, Jokowi dan Presiden MBZ berjalan ke bagian tengah Istana di antara bendera Indonesia dan UEA. Di bagian tengah ini, lagu kebangsaan kedua negara dilantunkan.
Keeduanya lalu berjalan memeriksa pasukan militer. Di pertengahan jalan, Prabowo tampak mengangkat tangannya dan memberi hormat.
Lakukan Pertemuan Bilateral
Selesai memeriksa pasukan, kedua pemimpin langsung masuk ke ruangan melakukan pertemuan bilateral. Para utusan yang hadir ikut mengikuti pertemuan tersebut.
Turut mendampingi Prabowo Menteri Luar Negeri Sugiono, Menteri ESDM Bahlil Lahadalia, Menteri Investasi dan Kepala BKPM Rosan Roeslani, Menteri Pariwisata Widiyanti Putri, Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya serta Wakil Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman Fahri Hamzah.
Selain itu, Dirjen Aspasaf Kemlu Abdul Kadir Jaelani, Dirut Pertamina, Bapak Simon Aloysius Mantiri dan Dubes RI untuk UEA Husin Bagis.
Kunjungan Prabowo di UEA merupakan rangkaian kunjungannya ke sejumlah negara. Prabowo sebelum mengunjungi London, Brazil, Peru, Amerika Serikat, hingga China.