Distribusi terhambat banjir, Kemendag janji tak impor pangan
Wamendag menegaskan kendati ada fluktuasi harga, opsi impor belum jadi pilihan.
Kementerian Perdagangan menyebutkan, cuaca buruk beberapa pekan terakhir belum memaksa pemerintah menstabilkan harga. Hambatan utama terdapat di distribusi dari dan menuju Jabodetabek, bukan ketersediaan stok komoditas utama, semisal pangan.
"Kemendag enggak mengimpor kok. Sampai saat ini (banjir) belum selesai, yang sudah kita lakukan berkoordinasi dengan Kementerian Perhubungan dan Kementerian Pekerjaan Umum agar distribusi tidak lebih lama," kata Wakil Menteri Perdagangan Bayu Krisnamurthi di Jakarta, Rabu (29/1).
-
Ke mana tembakau dari Jember diekspor? Tembakau-tembakau dari Jember serta beberapa daerah lain di Hindia Belanda diekspor ke luar negeri.
-
Di mana banjir di Cirebon timur terjadi? Banjir di wilayah Cirebon timur ini kemudian viral di media sosial pada Rabu (6/3). Dalam video yang beredar terlihat sejumlah karyawan kesulitan mengevakuasi kendaraan roda dua miliknya yang terparkir di area pabrik.
-
Di mana banjir terjadi di Semarang? Banjir terjadi di daerah Kaligawe dan sebagian Genuk.
-
Kenapa Dubai dilanda banjir? Uni Emirat Arab kembali diguyur hujan lebat hanya dua minggu berselang setelah rekor hujan lebat yang oleh para ahli dikaitkan dengan perubahan iklim.
-
Di mana banjir terjadi di Jakarta? Data itu dihimpun hingga Jumat 15 Maret 2024 pada pukul 04:00 WIB. "Kenaikan status Bendung Katulampa dan Pos Pantau Depok menjadi Siaga 3 (Waspada) dari sore hingga malam hari serta menyebabkan genangan di wilayah DKI Jakarta," kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji dalam keterangan tertulis, Jumat (15/3).
-
Kapan banjir zaman es terjadi? Salah satu foto yang tertangkap oleh Satelit observasi NASA dan United States Geological Survey (USGS), menangkap potret sisa banjir dari zaman es kuno yang terjadi pada 10.000 hingga 20.000 tahun lalu.
Meski telah ada percepatan distribusi antar pulau yang sempat jadi kendala, kini masalah bergeser ke soal lain. Khususnya pasokan bahan pangan lewat darat. Banyak jalan rusak akibat banjir di pantai utara Jawa.
"Kalau kiriman ke Jakarta pekan lalu bisa tertunda 24 jam, sekarang masih tertunda tapi sudah sekitar 12 jam dari normal," ungkapnya.
Kemendag coba berkoordinasi dengan pengusaha untuk memilih jalur-jalur darat yang efektif dan lebih lancar. Namun, untuk perbaikan jalan yang jadi biang masalah, Bayu menilai isu tersebut bukan wewenangnya.
"Ini pekerjaan di PU dan perhubungan," tegasnya.
Dari segi harga, komoditas utama mulai dari beras, sayur, buah, dan makanan jadi diakui Bayu mengalami sedikit kenaikan akibat banjir yang kembali terjadi hari ini. Namun dia tidak merinci besarannya.
Wamendag menegaskan kendati ada fluktuasi harga, opsi impor belum jadi pilihan. "Kita coba tekan supaya distribusi lebih lancar. Sekarang tidak ada kelangkaan".
Baca juga:
Defisit perdagangan hantui Indonesia jelang liberalisasi ASEAN
Kemendag juga salahkan Kemenkeu soal impor beras diam-diam
Gita: Isu impor beras Vietnam berasal dari pedagang Cipinang
Beras Vietnam masuk Indonesia, Bea Cukai akui kecolongan
Gita tegaskan bakal hukum importir beras nakal