ESDM sebut Pilkada hambat eksplorasi panas bumi
ESDM sebut Pilkada hambat eksplorasi panas bumi. Upaya eksplorasi panas bumi sering dijadikan bahan kampanye para peserta Pilkada. Kurangnya pengetahuan masyarakat akan panas bumi, ditambah kampanye hitam, membuat salah satu sumber energi nasional ini ditolak.
Pengembangan potensi geothermal atau panas bumi untuk Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) kerap mendapat pertentangan dari masyarakat. Penentangan ini semakin parah saat momen Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).
Hal itu diungkapkan langsung oleh Direktur Panas Bumi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yunus Saefulhak. Menurutnya, upaya eksplorasi panas bumi sering dijadikan bahan kampanye para peserta Pilkada.
"Pertama, kurangnya pengetahuan masyarakat tentang panas bumi. Kedua, (Hambatannya) biasanya, Pilkada," kata Yunus dalam diskusi Energi Kita yang digagas merdeka.com, RRI, Sewatama, IJTI, IKN dan IJO di Gedung Dewan Pers, Jakarta, Minggu (13/11).
Yunus mencontohkan eksplorasi panas bumi kerap menjadi bahan kampanye hitam. Kurangnya pengetahuan masyarakat akan panas bumi, ditambah kampanye hitam, membuat salah satu sumber energi nasional ini ditolak.
"Calon satu menggagas untuk pengembangan panas bumi. Namun, di lawan pihak menentang itu dengan memberikan informasi negatif (eksplorasi panas bumi) ke masyarakat, untuk melawan calon lainnya," jelasnya lagi.
Indonesia sendiri merupakan negara ketiga terbesar di dunia penghasil panas bumi. Di mana sebanyak 40 persen potensi panas bumi dunia ada di Indonesia.
Akan tetapi, menurut Anggota Dewan Energi Nasional Syamsir Abduh, saat ini baru sekitar 4 persen energi panas bumi yang bisa dimanfaatkan di Indonesia.
"Ada 265 lokasi yang potensi untuk dikembangkan, salah satunya Ciremay," ujarnya.
Baca juga:
2019, Pertamina target bangun PLTP 900 MW di Indonesia
Sulitnya izin di daerah bikin pemanfaatan panas bumi RI rendah
Tentukan harga panas bumi, ESDM gandeng Inggris dan Selandia Baru
Asosiasi: Sudah 34 tahun tapi baru bangun PLTP 1.500 MW
Pemanfaatan panas bumi Indonesia masih rendah, ini alasannya
Pengamat: Bisnis panas bumi butuh yang berpengalaman
PGE dinilai paling ideal ambil alih aset panas bumi Chevron
-
Apa yang menjadi pemicu semangat Jakarta Electric PLN untuk bangkit? Ketertinggalan menjadi sesuatu yang memacu semangat. Hal inilah yang berhasil dibuktikan oleh Jakarta Electric PLN yang berhasil comeback atas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.
-
Kapan Kota Solo resmi dialiri listrik? Pada 12 Maret 1901, Kota Solo resmi dialiri listrik.
-
Kapan PLN mulai mendukung ekosistem kendaraan listrik? PT PLN (Persero) berkomitmen untuk terus mendukung ekosistem kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) yang berkembang pesat di Indonesia.
-
Kapan Bumi terbentuk? Dengan mengukur usia bebatuan di bulan, dan meteorit yang ditemukan di Bumi, para ilmuwan memperkirakan Bumi terkonsolidasi 4,54 miliar tahun lalu.
-
Kapan Desa Panggungharjo dibentuk? Desa Panggungharjo dibentuk berdasarkan maklumat monarki Yogyakarta tahun 1946 yang mengatur tentang tata kalurahan saat itu.
-
Apa yang diumumkan oleh BPBD DKI Jakarta? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengumumkan, cuaca ekstrem berpotensi melanda Ibu Kota hingga 8 Maret 2024.