Gubernur BI sebut ekonomi Indonesia dihormati dunia
Dalam satu dekade terakhir, Indonesia berhasil menjaga pertumbuhan ekonomi rata-rata enam persen.
Perlambatan ekonomi Indonesia sudah dirasakan sejak 2011. Sejumlah prediksi menyebutkan, perlambatan ekonomi masih akan berlanjut tahun ini dan tahun depan. Apalagi kondisinya diperparah dengan ambruknya nilai tukar Rupiah yang saat ini di atas Rp 14.100 per USD.
Namun Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo punya pandangan lain. Pertumbuhan ekonomi Indonesia yang pada semester I 2015 hanya 4,7 persen masih lebih baik dibanding negara maju yang tergabung di G20 atau kelompok 20 negara dengan ekonomi terbesar dunia.
-
Bagaimana Pejuang Rupiah bisa menghadapi tantangan ekonomi? "Tidak masalah jika kamu bekerja sampai punggungmu retak selama itu sepadan! Kerja keras terbayar dan selalu meninggalkan kesan abadi."
-
Kenapa pertumbuhan ekonomi Sulawesi Utara di atas rata-rata nasional? Keberhasilan itu, lanjut politukus PDIP ini, karena pihaknya berhasil menjaga harga-harga kebutuhan tetap stabil dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi ."Kemarin juga kita mendapatkan penghargaan dari pemerintah pusat bahwa Sulut bisa menggerakkan ekonomi kreatif yang ada. Jadi bulan Agustus ini pengakuan dari pemerintah pusat bahwa apa yang kita kerjakan selama ini berdampak sangat positif bagi pembangunan Sulut."
-
Mengapa pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal II-2023 meningkat dibandingkan dengan kuartal I-2023? “Pertumbuhan ekonomi kita secara kuartal (q-to-q) lebih tinggi dibandingkan dengan triwulan sebelumnya yang ini sejalan dengan pola yang terjadi di tahun-tahun sebelumnya, yaitu pertumbuhan triwulan II selalu lebih tinggi dibandingkan di triwulan I,” terang Edy.
-
Bagaimana pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal II-2023 dibandingkan dengan periode yang sama di tahun sebelumnya? Jika dibandingkan dengan kuartal II-2022, ekonomi RI mengalami perlambatan. Sebab tahun lalu di periode yang sama, ekonomi mampu tumbuh 5,46 persen (yoy).
-
Bagaimana redenominasi rupiah dilakukan di Indonesia? Nantinya, penyederhanaan rupiah dilakukan dengan mengurangi tiga angka nol di belakang, contohnya Rp 1.000 menjadi Rp 1.
-
Mengapa nilai tukar rupiah menjadi sangat tinggi terhadap dolar di era Soeharto? Sebab, inflasi Indonesia yang terbilang masih cukup tinggi tidak sebanding dengan mitra dagangnya. Akhirnya nilai tukar rupiah menjadi sangat tinggi terhadap dolar dan tidak ada negara yang mau bermitra dengan Indonesia.
Agus Marto menyebut, dalam 10 tahun terakhir, Indonesia berhasil menjaga pertumbuhan ekonomi rata-rata enam persen.
"Indonesia dihormati karena pertumbuhan ekonominya rata-rata enam persen. Diantara 20 negara terbesar di dunia, masuk peringkat ketiga di bawah China dan India," ujar Agus di Hotel Dharmawangsa, Jakarta, Kamis (27/8).
Mantan menteri keuangan era SBY ini lantas membandingkan kondisi Indonesia dengan negara lain. Kesimpulannya, ekonomi nasional masih lebih bagus dibanding Rusia, Brasil atau Turki.
"Bahkan Rusia sudah masuk resesi ekonomi. Brasil bahkan minus dua persen di kuartal lalu. Lalu ekonomi Thailand dan Turki di bawah kita," kata dia.
Kelompok 20 negara-negara ekonomi utama adalah negara-negara dengan perekonomian besar di dunia. Secara resmi G-20 kelompok ini dinamakan The Group of Twenty (G-20) Finance Ministers and Central Bank Governors atau Kelompok Dua Puluh Menteri Keuangan dan Gubernur Bank Sentral. Kelompok ini adalah forum yang secara sistematis menghimpun kekuatan-kekuatan ekonomi maju dan berkembang untuk membahas isu-isu penting perekonomian dunia.
(mdk/noe)