Hapus subsidi, Jonan minta bandara perintis perpanjang landasan
Nantinya dengan perpanjangan landasan mampu disinggahi pesawat komersil ukuran besar.
Kementerian Perhubungan terus mendorong pengembangan landasan pada bandara perintis di seluruh kawasan Indonesia. Nantinya dengan perpanjangan landasan mampu disinggahi pesawat komersil ukuran besar.
Menteri Perhubungan Ignasius Jonan mengatakan dengan adanya pengembangan infrastruktur pada bandara-bandara kecil mampu mengurangi subsidi pemerintah pada pesawat perintis.
-
Gimana konstruksi jembatan Panyindangan dibangun? Melansir dari laman Pemkab Sumedang, jembatan ini menggunakan teknologi “judesa” untuk memperkokoh strukturnya. Judesa memiliki desain khas berupa sistem lantai, batang yang menggantung serta kabel baja sebagai pengikatnya.
-
Dimana lokasi pembebasan lahan untuk pembangunan infrastruktur pengendalian banjir di IKN? Tim terpadu fokus mempercepat pembebasan lahan warga terdampak pembangunan infrastruktur pengendalian banjir di Kelurahan Sepaku, lanjut Alimuddin, serta lahan milik warga masuk areal pembangunan jalan bebas hambatan atau tol seksi 6A dan 6B di Kelurahan Pemaluan, Kecamatan Sepaku.
-
Bagaimana Pramono Anung berencana untuk meningkatkan kualitas infrastruktur di Jakarta? "Itulah yang kita perbaiki, jadi kita memperbaiki dari hal kecil, yang baik-baik yang sudah dilakukan oleh para gubernur. Jadi tujuan saya adalah mempersatukan peninggalan para gubernur yang baik-baik ini," ucap dia.
-
Siapa yang menginstruksikan pembangunan infrastruktur pasca gempa di Sulbar? Jokowi menekankan rehabilitasi dan rekonstruksi infrastruktur pasca gempa ini merupakan perintah langsung darinya."Saya lihat tadi Alhamdulillah (bangunan) sudah selesai. Hanya kurang gedung DPRD dan satu masjid," kata Jokowi saat peresmian sebagaimana disiarkan di Youtube Sekretariat Presiden, Selasa (23/4).
-
Bagaimana Pertamina membangun infrastruktur hijau? Langkah konkrit perseroan dalam pengembangan infrastruktur hijau, lanjut Fadjar tidak hanya dilakukan dalam Pertamina Group, tetapi juga bersama BUMN yang tergabung dalam Indonesia Battery Corporation (IBC) dalam pengembangan pabrik baterai kendaraan listrik (EV).
-
Kapan bandara Lolak diresmikan? Bandar udara (bandara) di Provinsi Sulawesi Utara kian bertambah, kini baru saja beroperasi bandara Lolak di Bolaang Mongondow, Minggu (18/2).
"Sekarang semua runway diperpanjang, paling tidak pesawat komersial bisa masuk ke sana. Selama ini kan disubsidi Rp 600 miliar per tahun," ujar Jonan di Hotel Borobudur, Jakarta, Selasa (29/3).
Jonan menjelaskan kurangnya kapasitas infrastruktur pada landasan bandara-bandara daerah membuat maskapai komersial enggan membuka rute layanan ke wilayah terpencil. Menurut dia, kurangnya infrastruktur ini bikin membengkaknya biaya operasional serta secara otomatis menaikan harga tiket.
"Harga tiket mahal kalau di daerah seperti di Kalimantan atau Sulawesi, Maluku. Ada yang di Sumatera Utara ke Aceh terbangnya setengah jam kalau tidak disubsidi sama dengan tiket Garuda Jakarta-Denpasar, bisa Rp 1,5 juta. Kalau itu masuk ya bisa dicabut subsidi perintis," pungkas dia.
Baca juga:
Menhub Jonan buka peluang asing investasi di pelabuhan Indonesia
Teken nota kesepahaman, Jonan curhat ke Prasetyo suka di PTUN kan
Ahok beda pendapat dengan Menhub Jonan soal aturan GrabCar & Uber
Ahok dan Menteri Jonan sepakat rel LRT pakai standard internasional
Soal GrabCar, Jokowi minta Jonan, Rudiantara & Ahok duduk satu meja
Jonan: SIM pengemudi transportasi aplikasi harusnya A Umum, coba cek
Menhub Jonan: Tak masalah GrabCar dan Uber jadi koperasi