Harga minyak anjlok, momentum energi baru terbarukan berkembang
EBT menjadi kunci Indonesia berdaulat energi.
Ketua Komite II Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Parlindungan Purba mengatakan anjloknya harga minyak hingga menyentuh angka USD 30 per barel, bisa jadi momentum yang baik untuk mendorong pemanfaatan energi baru dan terbarukan (EBT). Menurutnya, EBT menjadi kunci Indonesia berdaulat energi.
"EBT bisa memunculkan kedaulatan energi, mengatasi kemiskinan, dan keseimbangan iklim," kata Purba dalam diskusi Energi Kita yang digagas merdeka.com, RRI, Sewatama, IJTI, IKN dan IJO di Gedung Dewan Pers, Jakarta, Minggu (31/1).
Salah satu manfaatnya adalah menyediakan kebutuhan listrik untuk daerah-daerah di Indonesia. Sebab, di Indonesia ada 12.000 desa yang belum teraliri listrik.
Dengan begitu, pemerintah harus memperhatikan beberapa hal, diantaranya membuat Rencana Umum Energi Nasional (RUEN), membuat kebijakan tentang energi di Indonesia. Dalam pembuatan kebijakan tersebut, pemerintah harus melibatkan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) agar bisa langsung dilaksanakan oleh Gubernur dan Pemerintah Daerah.
Dalam waktu dekat ini, DPD akan mengundang PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) untuk membicarakan pemanfaatan EBT. "Kami akan mengundang PLN dalam waktu dekat mungkin Selasa atau Rabu untuk membicarakan masalah ini. Dan Kementerian ESDM untuk waktu yang akan datang," pungkasnya.
Baca juga:
Limbah rumah tangga di Aceh akan diolah jadi pupuk dan gas metan
Subsidi biodiesel, badan pengelola belum perlu duit pemerintah
ESDM: Indonesia akan jadi negara penghasil biodiesel terbesar dunia
Menko Darmin: Penggunaan biodiesel kurangi impor BBM USD 2 miliar
Genjot konsumsi biodiesel, pemerintah sosialisasi ke-13 kota
BPDP sawit siapkan dana Rp 15 triliun untuk program B20
Warga Nigeria bangun rumah dari botol plastik dan lumpur
-
Apa yang dilakukan Pertamina untuk mengatasi dampak fluktuasi harga minyak dunia? Direktur Utama PT Pertamina Nicke Widyawati mengatakan Pertamina secara intens terus memantau perkembangan terkini dan dampak memanasnya geopolitik terhadap rantai pasok energi global. Nicke menyebut fluktuasi minyak dunia akan kian dinamis pasca meningkatnya ketegangan yang terjadi di timur tengah. “Kita akan terus meningkatkan upaya mitigasi risiko untuk mengurangi potensi dampak dari dinamika situasi ekonomi dan geopolitik, termasuk pegendalian biaya, pemilihan komposisi crude yang optimal, pengelolaan inventory yang efektif, peningkatan produksi high-yield products dan efisiensi di semua lini operasional,” ujar Nicke.
-
Kenapa minyak bumi penting dalam ekonomi global? Tidak hanya dimanfaatkan sebagai bahan bakar saja, tetapi minyak bumi juga bisa dimanfaatkan untuk bahan pembuatan aspal, pelumas, kerosin, dan nafta. Maka dari itu, minyak bumi penting dalam ekonomi global. Minyak memiliki peranan yang cukup besar dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). Dari sisi penerimaan negara khususnya untuk penerimaan negara bukan pajak, minyak bumi menyumbang penerimaan terbesar bagi pembangunan. Namun dari sisi belanja, minyak bumi merupakan komoditas yang disubsidi negara dalam jumlah yang paling besar.
-
Siapa yang menemukan sumber minyak baru di Bekasi? Mengutip dream.co.id, pihak yang menemukan cadangan minyak tersebut adalah PT Pertamina, yang merupakan perusahaan milik negara.
-
Kapan harga BBM di seluruh dunia mencapai $5,13 per galon? Pada tanggal 11 Maret 2024, harga rata-rata bahan bakar per galon (3,7 liter) di seluruh dunia mencapai $5,13 atau sekitar Rp81.000.
-
Dimana minyak bumi diolah? Proses ini biasanya dilakukan pada sebuah wadah tabung tinggi yang kedap terhadap udara.
-
Di mana Pertamina menemukan cadangan minyak dan gas bumi baru? Di tahun 2022, Pertamina berhasil menemukan cadangan minyak dan gas bumi baru di Blok Mahakam puluhan miliar kaki kubik gas dan jutaan barel minyak.