Jelang Ramadan, harga bawang putih bertahan tinggi di Rp 50.000/Kg
Jelang Ramadan, harga bawang putih bertahan tinggi di Rp 50.000/Kg. Tingginya harga disebut akibat pasokan yang berkurang. Kenaikan harga bawang putih cukup signifikan sejak Selasa (25/4). Kenaikan harga bawang putih tersebut berdampak pada pengurangan pembelian oleh konsumen, terutama ibu-ibu rumah tangga.
Harga bawang putih di sejumlah pasar tradisional Kabupaten Jember, Jawa Timur masih tinggi di kisaran Rp 47.000 hingga Rp 50.000 per kilogram (Kg). Tingginya harga disebut akibat pasokan yang berkurang.
"Pasokan komoditas bawang putih terbatas, sedangkan permintaan bawang putih cukup tinggi selama libur panjang sepekan terakhir, sehingga harganya naik," kata salah seorang pedagang bumbu dapur di Pasar Tanjung, Bambang, seperti dikutip dari Antara, Jember, Minggu (30/4).
Menurutnya kenaikan harga bawang putih cukup signifikan sejak Selasa (25/4) dari Rp 37.600 menjadi Rp 48.600 per Kg. Konsumen yang membeli dengan kemasan 1/4 Kg dipatok dengan harga Rp 14.000 hingga Rp 15.000.
"Kenaikan harga bawang putih tidak hanya terjadi di Jember, namun sejumlah daerah juga terpantau harga bawang putih merangkak naik," tuturnya.
Dia menjelaskan kenaikan harga bawang putih tersebut berdampak pada pengurangan pembelian oleh konsumen, terutama ibu-ibu rumah tangga.
Selain bawang putih, lanjut dia, komoditas bumbu dapur lainnya seperti bawang merah masih stabil di kisaran Rp 30.000 hingga Rp 35.000 per Kg, cabai rawit merah masih fluktuatif cenderung tinggi di kisaran Rp 50.000 hingga Rp 55.000 per Kg.
Salah seorang penjual masakan di Jember, Nurul, mengeluhnya naiknya harga bawang putih yang cukup signifikan, sehingga keuntungan yang didapatnya dari menjual beraneka masakan menjadi berkurang.
"Saya mengutamakan kualitas rasa masakan, sehingga takaran bumbu tetap untuk menjaga cita rasa masakan kepada pelanggan, meskipun harga bawang putih mahal," ujarnya.
Ibu tiga anak tersebut biasanya mengurangi porsi masakan yang dikemas dalam bungkus plastik tersebut, sehingga rasa masakannya tetap, namun takaran porsinya yang dikurangi.
"Sebentar lagi memasuki bulan Ramadan, tentu semua harga bahan pokok, bumbu dapur dan sayur mayur akan naik, sehingga hal tersebut akan menjadi pertimbangan saya untuk menaikkan harga masakan yang dijual," ucapnya.
Pantauan di Pasar Tanjung, harga beras masih stabil di kisaran Rp 9.000 hingga Rp 11.500 per Kg, gula pasir Rp 12.500 per Kg, minyak goreng curah Rp 11.500 per Kg.
Sebelumnya, Kementerian Perdagangan seakan tidak memberi perhatian pada fenomena kenaikan harga bawang jelang Ramadan. Di mana, di pasar tradisional, terpantau harga sudah mencapai Rp 32.000 per kilogram (Kg) untuk bawang merah dan Rp 60.000 per Kg untuk bawang putih.
"Tidak usah makan bawang putih, tidak apa kan," canda Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita sembari tertawa saat ditemui di Kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta.
Mendag hanya berjanji akan segera mengecek dan mengatur mengenai komoditas ini. "Nanti saya atur," singkatnya.
-
Kenapa niat puasa Ramadan penting? Niat puasa Ramadan adalah pernyataan batin yang mengkonfirmasi keinginan dan komitmen seseorang untuk menjalankan ibadah puasa sebagai bentuk ketaatan kepada Allah SWT. Ini adalah momen reflektif di mana seseorang menyatakan tujuannya untuk berpuasa, memisahkan diri dari kegiatan sehari-hari dan fokus pada spiritualitas dan disiplin diri.
-
Kenapa puasa ganti Ramadhan penting? Sebagian umat Islam ada yang memiliki utang puasa Ramadhan karena beberapa hal.
-
Bagaimana ciri khas bakwan Pontianak di Pasar Ramadan Kebon Kacang? Ukurannya lebih besar, dengan tekstur yang lebih padat dan gemuk menjadi ciri khasnya. Uniknya, bakwan Pontianak ini memiliki isian berupa udang, rebon dan ikan teri.
-
Kenapa kue ini diburu saat bulan Ramadan? Bulan Ramadan menjadi momen berburu makanan khas daerah yang menjadi menu andalan untuk santapan berbuka puasa bersama keluarga di rumah.
-
Kenapa ucapan menyambut Ramadhan penting? Kata-kata ucapan menyambut Ramadhan 2024 dapat menjadi perekat silaturahmi, sekaligus disisipi doa-doa baik untuk Ramadhan esok.
-
Apa masalah pencernaan yang rentan terjadi saat puasa Ramadan? Masalah pencernaan seperti diare atau sembelit rentan terjadi pada saat bulan Ramadan.
Baca juga:
Redam inflasi, BI inisiasi budidaya bawang putih di Purbalingga
Bappenas: Kita sudah rasakan krisis daging, bawang, bahkan cabai
Impor mengalir deras padahal produksi cabai dan bawang naik
Kemendag ngotot tak sekongkol dengan kartel bawang putih
Pembelaan Mendag saat dituding terlibat kartel impor bawang
Tak terima dituding terlibat kartel, Mendag siap lawan KPPU
Menteri Perdagangan: Kita tidak mungkin terlibat kartel