Jokowi Ingin UMKM Kuasai Pasar Domestik, tapi Jangan Lupakan Pasar Global
Jokowi berharap, pameran BRI UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR ini dapat mempertemukan UMKM dengan para pembeli (buyer) baik dalam negeri maupun luar negeri.
Acara pameran ini menghadirkan ratusan UMKM terbaik Tanah Air.
Jokowi Ingin UMKM Kuasai Pasar Domestik, tapi Jangan Lupakan Pasar Global
Jokowi Ingin UMKM Kuasai Pasar Domestik, tapi Jangan Lupakan Pasar Global
Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi membuka penyelenggaraan pameran BRI UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR yang diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC) pada 7-10 Desember 2023.
Acara pameran ini menghadirkan ratusan UMKM terbaik Tanah Air.
- Jokowi Ungkap Banyak Investor Kabur dari RI: Percuma Marketing, Pembebasan Lahan Saja Gagal dan Izin Ruwet
- Jokowi Kesal Anggaran Belanja Produk Mebel Besar Tapi Diisi dari Impor
- Jokowi Ajak China-Korsel-Jepang Jaga Perdamaian dan Hormati Hukum Internasional
- Jokowi: Ekonomi Global Belum Pulih, Tapi ASEAN Mampu Asalkan Bersatu
"Saya sangat menghargai mengapresiasi pilihan BRILIANPRENEUR ini, yang saya lihat tadi di depan produk-produk yang ditampilkan betul-betul dikurasi sangat baik, kemasan juga saya lihat bagus-bagus, brandingnya juga bagus-bagus," kata Jokowi dalam Opening Ceremony UMKM EXPO(RT) Brilianpreneur, Di JCC, Kamis (7/12).
Jokowi berharap, pameran BRI UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR ini dapat mempertemukan UMKM dengan para pembeli (buyer) baik dalam negeri maupun luar negeri.
"Yang paling penting memang bagaimana mempertemukan dengan buyer dengan para pelaku UMKM, dan saya lihat kalau penampilan expo-nya ini memang agaknya perlu diperbesar lagi pak Dirut ke depan," ujar Jokowi.
"Saya nggak tahu saya melihat kok beda banget gitu suasananya, sangat tertata dengan baik, apa produknya yang ditampilkan akurasi dengan baik," ungkap Jokowi.
Lebih lanjut, Jokowi mendorong agar UMKM di Indonesia bisa terus naik kelas dan go internasional, tentunya yang paling utama adalah UMKM harus bisa menguasai pasar domestik.
"Memang UMKM kita harus terus naik kelas, harus go internasional, dan menguasai harus menguasai pasar lokal yang kita miliki karena pasar kita besar sekali, tetapi juga tidak melupakan yang namanya pasar ekspor dan pasar global," ujarnya.
Adapun pada pameran tahun ini, BRI mengajak 700 UMKM terkurasi yang meliputi 378 UMKM pendaftar baru, 122 UMKM alumni BRILIANPRENEUR, 6 UMKM binaan Perusahaan Anak seperti Pegadaian, PNM dan BRI Ventures, 153 UMKM Local Heroes yang telah menjadi market leader dengan harapan dapat memperluas impact bisnis dan terkoneksi untuk berkolaborasi kepada UMKM lainnya.
Kemudian 32 UMKM member SCAI (Specialty Coffee Association of Indonesia), 9 UMKM SMExcellence binaan Kementerian Koperasi & UKM. UKM tersebut berasal dari berbagai daerah yang akan menampilkan produk-produk terbaru dan terbaik mereka.