Jokowi Minta BPPT Jadi Otak Pemulihan Ekonomi RI
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) agar menjadi otak untuk pemulihan ekonomi dalam masa pandemi Covid-19. Dia Ingin BPPT berburu inovasi dan mengembangkan teknologi.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) agar menjadi otak untuk pemulihan ekonomi dalam masa pandemi Covid-19. Dia Ingin BPPT berburu inovasi dan mengembangkan teknologi.
"Ada beberapa hal penting yang harus dilakukan BPPT agar bisa menjadi otak pemulihan ekonomi secara extraordinary BPPT harus berburu inovasi dan teknologi untuk dikembangkan dan siap diterapkan," katanya dalam rakernas penguatan sistem inovasi teknologi BPPT 2021, Senin (8/3).
-
Apa yang dipelajari oleh para kader PPP di bimtek ini? Kader PPP banyak sekali mendapat ilmu, tentang pencerahan dalam menghadapi Pemilu agar bisa diselesaikan dengan baik. Lalu, kader juga mendapat tausiyah kebenaran dari yang mulia (Ketua MK), yaitu ditekankan bahwa keadilan harus berangkat dari hati dan kejujuran,” tutur Muhamad Mardiono, di lokasi, Senin, 7 Agustus 2023.
-
Siapa yang mengatakan bahwa BNPT berperan dalam mewujudkan visi Indonesia Emas 2045? Atas pencapaian BNPT itu, pendiri ESQ Leadership Center Ary Ginanjar Agustian menyebut BNPT berperan dalam mewujudkan visi Indonesia Emas 2045.
-
Kapan rapat terkait perkembangan sektor pertanian nasional akan digelar? Herindra menambahkan bahwa dalam waktu dekat Menhan Prabowo dan jajaran Kemenhan akan menggelar rapat terkait perkembangan sektor pertanian nasional.
-
Apa yang dimaksud dengan perkembangan teknologi? Perkembangan teknologi adalah fenomena yang tidak dapat dielakkan dalam kehidupan manusia. Teknologi telah mengubah cara kita hidup, bekerja, dan berinteraksi satu sama lain.
-
Bagaimana cara Partai Nasional Indonesia (PNI) menjalankan politik ekonominya? PNI adalah partai yang fokus di dalam pemerintahan dengan menjunjung tinggi nasionalisme dan politik ekonomi bersifat nasionalis.
-
Apa yang menjadi keunggulan teknologi PLTU Batang? PLTU Batang menggunakan teknologi mutakhir terbesar di Asia Tenggara untuk saat ini, yaitu Ultra Super Critical, yang memberikan tingkat efisiensi yang tinggi dan memberikan dampak lingkungan yang lebih rendah dibandingkan dengan teknologi PLTU sebelumnya.
Jokowi bilang, selama pandemi banyak inovasi teknologi yang ditemukan, seperti alat kesehatan ventilator, respirator yang sangat berguna untuk para pasien corona. Kemudian, ada teknologi screening penderita covid seperti Genose yang sangat murah, mudah dan cepat.
"Ini sudah mulai dipasang di semua stasiun kita dan beberapa lokasi penting yang padat dan banyak interaksi serta mobilitas orang. Ada juga rapid diagnotistic test RI-GHA yang mampu mendeteksi antibodi covid 19," ucapnya.
Mantan Wali Kota Solo ini yakin, ratusan ribu peneliti, ribuan lembaga riset teknologi di pemerintah dan swasta memiliki banyak temuan. Begitu juga jutaan inovator di masyarakat luas. "Demikian pula temuan di bidang lain terutama pangan dan energi, juga yang bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan efisiensi UMKM, mempermudah sinergi antara usaha kecil dan besar dan meningkatkan kualitas hidup rakyat banyak," jelasnya.
Pusat Kecerdasan Teknologi Indonesia
Jokowi juga mendorong BPPT menjadi pusat kecerdasan teknologi Indonesia, sebab saat ini dunia berada di era perang Artificial Intelligence (AI). Di mana persaingan menguasai AI seperti space war di era perang dingin, dan siapa yang menguasai AI berpotensi menguasai dunia.
Uuntuk menghadapi perang AI diperlukan BPPT yang bisa memproduksi teknologinya sendiri. "Tolong BPPT sinergikan talenta-talenta diaspora, peneliti-peneliti di universitas, startup teknologi, anak-anak muda yang sangat militan, bangun mesin AI Indonesia yang bisa memfasilitasi gotong royong antar inovator dan peneliti," ucapnya.
Selain itu, Jokowi meminta BPPT memfasilitasi kecerdasan komputer dan manusia untuk mendukung pemulihan ekonomi nasional yang tidak konvensional sekaligus efektif. Dia berharap BPPT bisa menjadi lembaga extraordinary.
"Terus menemukan cara-cara baru, cara-cara yang inovatif dan kreatif, menghasilkan karya nyata yang kontributif untuk kemajuan bangsa," pungkasnya.
(mdk/azz)