Kaget Omzet Tukang Cireng Rp650.000 per Hari, Jokowi: Tinggi Banget!
Jokowi silaturahmi dengan nasabah Permodalan Nasional Mardani Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (PNM Mekaar)
Jokowi silaturahmi dengan nasabah Permodalan Nasional Mardani Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (PNM Mekaar)
Kaget Omzet Tukang Cireng Rp650.000 per Hari, Jokowi: Tinggi Banget!
Presiden Joko Widodo (Jokowi) kaget mengetahui omzet pedagang UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) mencapai Rp650.000 per hari.
Hal itu ia dapati saat bertanya kepada Alin, seorang pedagang makanan camilan.
"Omzet sehari Rp650.000. Tinggi banget,"
kata Jokowi terkejut saat bertanya kepada pedagang dalam acara silaturahmi nasabah Permodalan Nasional Mardani Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (PNM Mekaar) di Lapangan MPP, Tangerang Selatan, Senin, (19/12).
Kepada Jokowi, Alin mengatakan telah melakoni profesi sebagai pedagang makanan camilan hampir 4 tahun. Ia membuka daganganya via offline juga online.
"Sudah hampir 4 tahun. Di teras rumah plus online, besar penjualan di rumah. Online sekitar 25 persen," kata Alin kepada Jokowi.
Mendengar Alin, Jokowi lantas meminta agar pedagang seblak dan cireng itu memberikan tips kepada pelaku UMKM maupun yang belum memulai.
"Bu Alin, apa saran untuk ibu-ibu semuanya, agar berjualan itu laku," tanya Jokowi.
"Karena saya jualannya di teras rumah, buat kita sedbagai pedagang jangan malu. Saat ketemu orang di pasar, tanya nomor telpon, jadi kalau orang dagang apa bu bisa dianter ke rumah enggak, jadi kita memperluas jaringan," ucap Alin panjang lebar.
Sebelumnya, Jokowi sempat tidak mengetahui jajanan apa yang dijual Alin.
"Jualannya apa, Bu?" tanya Jokowi.
"Seblak," kata Alin.
"Seblak? waduh, kemarin saya di Bekasi seblak, ini seblak lagi saya kemarin baru tahu seblak itu apa. Seblak itu apa? sudah di Bekasi sudah dikasih tahu, pak seblak tuh ini ini ini," cerita Jokowi.
"Oh iya tahu seblak? hanya seblak aja?" tanya Jokowi lagi.
Alin kemudian menjawab bahwa dia menjual seblak dan boci. Di sini, kepala negara kembali bertanya apa itu boci.
"Boci? Boci itu apa?" tanya Jokowi.
"Boci Cireng," kata Alin.
"Cireng itu apa itu?" tanya Jokowi.
"Aci, Pak, dimasak," jawab Alin.
"Aci itu apa?" tanya lagi Jokowi.
"Sagu, diadonin, lalu direbus pakai air, bulet-bulet, digoreng, dimasukin tahu, bumbu kencur," kata Alin.