Korea Selatan Bakal Kasih Uang Rp11,8 Juta untuk Masyarakat yang Mau Berpacaran
Dan apabila mereka berhasil mencapai jenjang pernikahan, maka pasangan tersebut akan mendapatkan bonus besar lainnya sebesar 20 juta won atau Rp236 juta.
Untuk menanggulangi hal tersebut, pemerintah Korsel dalam hal ini otoritas Distrik Busan akan memberikan insentif kepada warganya yang ingin berpacaran.
Korea Selatan Bakal Kasih Uang Rp11,8 Juta untuk Masyarakat yang Mau Berpacaran
Korea Selatan (Korsel) tengah dilanda resesi angka kelahiran yang rendah.
Untuk menanggulangi hal tersebut, pemerintah Korsel dalam hal ini otoritas Distrik Busan akan memberikan insentif kepada warganya yang ingin berpacaran.
-
Siapa yang kuliah di Korea Selatan? Ariyo Wahab sangat bangga putrinya, Kyra Wahab, akhirnya bisa diterima di sebuah universitas di Korea Selatan. Dan bulan September lalu, putri sulungnya berangkat ke Korea.
-
Apa makna dari kata bijak Korea "가장 중요한 것은 지금 이 순간이다"? "가장 중요한 것은 지금 이 순간이다" - "Hal terpenting adalah saat ini."
-
Di mana Korea Utara terletak? Korea Utara merupakan negara yang terletak di Asia Timur. Ibu kotanya bernama Pyongyang dan berseberangan dengan Korea Selatan.
-
Apa alasan aktris Korea Selatan punya nama barat? Beberapa aktris Korea punya nama barat karena berbagai alasan. Ada yang pernah tinggal di negara barat, ada juga yang mengadopsi nama asing untuk mempermudah jalan go-international.
-
Apa yang dihina oleh pekerja Korea Selatan di forum Indosarang? "Kulitnya hitam, paling jelek di Asia Tenggara dan punya obsesi," tulis salah satu anggota Indosarang menggunakan bahasa Korea.
-
Siapa yang menjadi korban tenggelamnya kapal di Korea Selatan? Ketujuh PMI tersebut antara lain bernama Abdul Majid, El Ari Permana, Muhammad Mansur, Muhammad Syamsuddin Syah, Saifuddin, Sartono, Muhammad Mukamimal.
Melansir dari The Korean Times, pemerintah menawarkan 1 juta won atau Rp11,8 juta (kurs Rp11.820) hanya untuk memulai hubungan romantis melalui acara perjodohannya. Program ini akan merancangan anggaran tambahan untuk acara kencan buta massal bagi pria dan wanita lajang Korea.
Tak hanya warga asli Korea, warga negara asing pun diperbolehkan untuk mengikuti acara tersebut. Acara ini dijadwalkan pada bulan Oktober 2024 yang ditujukan bagi kaum muda, berusia 23 hingga 43 tahun, yang tinggal atau bekerja di distrik tersebut.
Jika seorang pria dan seorang wanita memutuskan untuk memulai hubungan romantis setelah acara tersebut, mereka akan diberikan 1 juta won.
- Biaya Pernikahan Terlalu Mahal, Banyak Warga Korea Pilih Kumpul Kebo
- Korea Utara Siap Perang Suci, 1,4 Juta Anak Muda Gabung Jadi Tentara
- Sederet Bantuan Pemerintah Bikin Angka Pernikahan di Korea Naik
- Perempuan Indonesia Bocorkan Enaknya Nikah Sama Pria Jepang, Hamil dan Melahirkan Dapat Uang Cuma-Cuma Nominalnya Bikin Melongo
Lalu jika mereka mengadakan "sang-gyeon-rye," atau pertemuan anggota keluarga yang biasanya diatur sebelum pernikahan, pasangan tersebut akan ditawari tambahan 2 juta won atau Rp23,6 juta.
merdeka.com
Dan apabila mereka berhasil mencapai jenjang pernikahan, maka pasangan tersebut akan mendapatkan bonus besar lainnya sebesar 20 juta won atau Rp236 juta.
Tak hanya itu, kantor distrik setempat mengatakan akan memberikan dukungan tambahan untuk perumahan mereka hingga lima tahun.
Meski begitu, aturan spesifik dan skala acaranya belum diumumkan. Pelamar akan ditinjau berdasarkan lamaran dan wawancara untuk dipilih sebagai peserta.
Tetapi, jika acara tahun ini berhasil menarik perhatian dan membuahkan hasil positif, pemerintah akan menjadikannya acara tahunan dengan lebih banyak peserta non-Korea.