Kuartal I-2016, KSPI sebut 6 ribu buruh bakal kena pecat
Efek enam perusahaan bakal menutup pabrik di Indonesia.
Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) memastikan enam perusahaan bakal menutup pabriknya di Indonesia pada kuartal satu tahun ini. Konsekuensinya, sekitar 6 ribu pegawai berpotensi menjadi korban pemutusan hubungan kerja.
"Itu di industri elektronik, komponen motor dan mobil," tutur Presiden KSPI Said Iqbal kepada wartawan di Jakarta, Selasa (2/2).
-
Apa yang ditemukan oleh KPK di kantor PT Hutama Karya? Penyidik, kata Ali, mendapatkan sejumlah dokumen terkait pengadaan yang diduga berhubungan dengan korupsi PT HK. "Temuan dokumen tersebut diantaranya berisi item-item pengadaan yang didug dilakukan secara melawan hukum," kata Ali.
-
Apa yang dikatakan oleh Sekjen Kemenkumham tentang pengabdian para pegawai purnabakti? Sekretaris Jenderal Kemenkumham, Komjen Pol. Andap Budhi Revianto mengatakan masa Purnabakti tidak berarti pengabdian kepada bangsa dan negara telah selesai pula. Ia menjelaskan identitas sebagai Pegawai Kemenkumham akan terus melekat meskipun telah Purnabakti.
-
Kenapa BPJS Ketenagakerjaan memberikan santunan kepada ahli waris? Zainudin mengatakan santunan tersebut merupakan bukti hadirnya negara memberikan kepastian hak jaminan sosial kepada seluruh pekerja Indonesia, baik pekerja Penerima Upah maupun Bukan Penerima Upah. Termasuk para pegawai Non ASN atau PPNPN.
-
Siapa saja yang terlibat dalam kerja sama BPJS Ketenagakerjaan dan Asosiasi ALB Kadin? BPJS Ketenagakerjaan dan 11 Anggota Luar Biasa (ALB) Kamar Dagang dan Industri (Kadin) menjalin kerja sama dalam perlindungan pekerja.
-
Siapa yang memberikan tugas dan wewenang tambahan kepada PPK? Selain itu, PPK juga memiliki wewenang lain yang diberikan oleh KPU, KPU Provinsi, dan KPU/KIP Kabupaten/Kota sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang mengatur.
-
Siapa Pratama Arhan? Lemparannya Nyaris Jadi Goal, Simak Deretan Fakta Pratama Arhan Siapa Pratama Arhan? Lemparan dalam nyaris jadi goal Pertandingan Indonesia vs Argentina yang digelar kemarin (19/6) membawa nama Pratama Arhan jadi sorotan.
Dari enam ribu pekerja tersebut, urai Said, sebanyak 2.500 di antaranya bekerja di pabrik elektronik asal Jepang. Kemudian, 1.200 pekerja dari PT Samoin, produsen komponen otomotif asal Korea Selatan.
"Belum lagi karyawan-karyawan kontrak yang tidak lagi diperpanjang kontraknya. Jumlahnya mencapai sekitar 50 ribu orang, dan itu terjadi di perusahaan komponen motor dan mobil."
Di luar itu, kata Said, masih ada potensi pemberhentian lima ribu pekerja minyak dan gas bumi. Ini lantaran banyak perusahaan di sektor tersebut merugi akibat tren kemerosotan harga komoditas, terutama minyak.
Tahun lalu, PT Jabar Garmindo memangkas sebanyak 4.200 pekerja.
Berdasarkan itu, Said meminta pencabutan Peraturan Pemerintah Nomor 78 Tahun 2015.
"Penyebab utama dari penutupan pabrik dan perusahaan yang bergerak di bidang usaha elektronik maupun otomotif karena pelemahan daya beli masyarakat. Ini yang harus segera dicabut."
Baca juga:
Ford Indonesia tutup, awas dampak buruk mengancam!
5 Fakta di balik 'kaburnya' Ford dari Indonesia
Tak lagi laku, Panasonic dan Toshiba hengkang dari Indonesia
Tak hanya Panasonic dan Toshiba yang bangkrut di Indonesia
Harga minyak anjlok, DPD minta perusahaan migas tak PHK pegawai
BKPM klaim sukses cegah PHK 24 ribu karyawan industri padat karya