La Nyalla Tak Terima Indonesia Dinilai Gagal Tangani Pandemi
Ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti tidak sependapat dengan anggapan bahwa Indonesia telah gagal dalam menghadapi pandemi Covid-19. Sebab menurutnya, menangani kesehatan sembari menjaga pertumbuhan ekonomi bukan perkara mudah.
Ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti tidak sependapat dengan anggapan bahwa Indonesia telah gagal dalam menghadapi pandemi Covid-19. Sebab menurutnya, menangani kesehatan sembari menjaga pertumbuhan ekonomi bukan perkara mudah.
"Tentu tidak mudah menangani kesehatan dan menjaga di sektor ekonomi. Oleh karena itu kami tidak setuju dengan pendapat negara telah gagal dalam menangani pandemi ini. Bahwa ada kekurangan memang harus diakui," kata dia dalam Sidang Tahunan MPR, Senin (16/8).
-
Kenapa Nicke Widyawati dinilai menginspirasi dalam membangun Kemandirian Ekonomi Nasional? Dewan Juri menilai Nicke Widyawati yang merupakan 100 wanita berpengaruh di dunia versi Majalah FORBES dinilai menginspirasi dalam upaya mewujudkan kemandirian nasional, karena telah membawa spirit “Bring The Barrel Home” atau membawa hasil produksi migas dari luar negeri untuk diolah di kilang Pertamina untuk mewujudkan kedaulatan energi di Indonesia.
-
Kapan rapat terkait perkembangan sektor pertanian nasional akan digelar? Herindra menambahkan bahwa dalam waktu dekat Menhan Prabowo dan jajaran Kemenhan akan menggelar rapat terkait perkembangan sektor pertanian nasional.
-
Bagaimana strategi pemerintah untuk mendorong pertumbuhan ekonomi? Oleh karena itu, pendekatan pembangunan perlu diubah dari reformatif menjadi transformatif yang setidaknya mencakup pembangunan infrastruktur baik soft maupun hard, sumber daya manusia, riset, inovasi, reformasi regulasi, tata kelola data dan pengamanannya serta peningkatan investasi dan sumber pembiayaan.
-
Kenapa menurut Kepala LKPP, UMKK sangat penting untuk meningkatkan ketahanan ekonomi nasional? Kepala LKPP Hendrar Prihadi mengatakan, salah satu kunci ketahanan ekonomi nasional adalah majunya UMKK.
-
Apa target pertumbuhan ekonomi Indonesia yang disepakati DPR dan Pemerintah untuk tahun 2025? Badan Anggaran (Banggar) DPR RI dan Pemerintah menyepakati target sasaran pertumbuhan ekonomi Indonesia di tahun 2025 mendatang berada pada rentang 5,3 persen sampai 5,6 persen.
-
Kenapa pertumbuhan ekonomi Sulawesi Utara di atas rata-rata nasional? Keberhasilan itu, lanjut politukus PDIP ini, karena pihaknya berhasil menjaga harga-harga kebutuhan tetap stabil dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi ."Kemarin juga kita mendapatkan penghargaan dari pemerintah pusat bahwa Sulut bisa menggerakkan ekonomi kreatif yang ada. Jadi bulan Agustus ini pengakuan dari pemerintah pusat bahwa apa yang kita kerjakan selama ini berdampak sangat positif bagi pembangunan Sulut."
La Nyalla lantas menyoroti keberhasilan pemerintah yang mampu membawa Indonesia keluar dari resesi, dengan menghasilkan pertumbuhan ekonomi di angka 7,07 persen pada kuartal II 2021.
"Kami juga mengapresiasi atas kerja keras di sektor pemulihan ekonomi nasional, dimana Indonesia mampu meningkatkan laju pertumbuhan di tengah pandemi. Meskipun masih didominasi belanja konsumsi yang ditopang government spending dan momentum ramadhan serta Idul Fitri dan Idul Adha," ungkapnya.
Namun, dia berharap pertumbuhan ekonomi ke depan bisa lebih ditopang oleh purchasing managers index (PMI) di bidang manufaktur yang lebih baik.
Jika itu berhasil dicapai, La Nyalla menilai itu akan menunjukan dengan terang apakah ekonomi masih berjalan. Sebab industri manufaktur disebutnya jadi indikator penting dalam sektor supply chain, kredit, hingga penyerapan pasar.
"Kami juga berharap industri yang berjalan bukan hanya didominasi industri farmasi saja, tetapi juga industri padat karya lain," ujar La Nyalla.
Reporter: Maulandy Rizky Bayu Kencana
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Pekerjaan Rumah Pemerintah Entaskan Kemiskinan
Ketua MPR Waspadai Rentetan Dampak Ketidakpastian Ekonomi Akibat Covid-19
Di Sidang Tahunan, Ketua MPR Soroti Pelemahan Ekonomi Akibat Covid-19
BI Perkirakan Pertumbuhan Ekonomi RI Kembali Naik di 2024-2025
Ma'ruf: Wakaf Berperan Sebagai Dana Abadi Umat Dorong Pertumbuhan Ekonomi Negara
Charta Politika: Optimisme Ekonomi Mencapai 60 Persen