Lion Air sambut positif tarif bea masuk komponen pesawat 0 persen
Menurut dia, hal ini akan memberikan pengaruh positif akan industri perawatan pesawat nasional.
Pemerintah telah mengeluarkan paket kebijakan ekonomi jilid VIII dalam memberikan insentif untuk mendorong industri penerbangan. Salah satunya, pemberlakuan tarif bea masuk 0 persen untuk suku cadang atau spare part pesawat, guna mendongkrak industri penerbangan.
Direktur Utama Lion Air Edward Sirait menyambut positif kebijakan tersebut. Menurut dia, hal ini akan memberikan pengaruh positif akan industri perawatan pesawat nasional.
-
Bagaimana cara Lion Air merawat pesawatnya? Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro mengungkapkan, Batam Aero Technic (BAT) menjalankan proses MRO secara transparansi dan kepatuhan terhadap standar internasional. Setiap pesawat diperlakukan (penanganan) penuh perhatian dan ketelitian, mengikuti regulasi yang ketat industri penerbangan.
-
Apa saja jenis perawatan yang dilakukan pada pesawat Lion Air? Berbagai jenis pemeriksaan perawatan dan perbaikan pesawat terbang yang dilakukan di bengkel atau di bandar udara (line maintenance) Pemeriksaan harian yang dilakukan sebelum dan sesudah pesawat terbang beroperasi, seperti sebelum keberangkatan (preflight check/ inspection), transit check dan daily inspection.
-
Kenapa pesawat Lion Air masuk bengkel? Pesawat memasuki bengkel atau hanggar untuk menjalani proses Maintenance, Repair, and Overhaul (MRO) karena alasan krusial yang berkaitan dengan keamanan, kinerja, dan keandalan pesawat.
-
Apa saja jenis kursi terbaik di pesawat Lion Air? Menurut testimoni sebagian besar penumpang, kursi terbaik untuk armada 737 milik Lion Air adalah nomor 17 dan 20. Kursi terbaik untuk armada Airbus 330 adalah yang terdekat dengan pintu keluar.
-
Bagaimana Lion Air Group dapat menjadi maskapai terbesar di Indonesia? Perjalanan karier Rusdi Kirana dan saudaranya Kusnan merintis bisnis penerbangan Lion Air dimulai pada tahun 1999 silam. Saat itu, keduanya hanya memiliki modal sebesar USD900.000. Namun, dalam waktu relatif singkat Lion Air mampu menjadi maskapai penerbangan terbesar di Indonesia.
-
Apa yang ditawarkan Lion Air untuk mendukung ibadah umrah? "Peluncuran terbang tanpa transit adalah langkah dalam mendukung kebutuhan ibadah umrah periode 1445 Hijriah," katanya dalam siaran tertulis.
"Kita akhirnya sama dengan negara tetangga yang memberikan bea masuk nol. Kedua, akan membantu air line dalam perawatan pesawat mempermudah suku cadang itu datang," ujar Edward di Lion Air Tower, Jakarta, Rabu (23/12).
Dia menjelaskan, kebijakan tersebut semakin mempermudah airlines memperbaiki pesawat saat suku cadangnya rusak. Alasannya, maskapai tidak perlu menunggu lama akan proses masuknya suku cadang di bea cukai.
Tentunya, dampak dari kebijakan ini akan dirasakan langsung oleh airlines yang menggunakan pesawat lama yang membutuhkan banyak suku cadang. "Jadi dampak akan positif, seberapa besar dampak terhadap operasional pesawat tergantung air line. Kalau yang pesawat baru yang belum terlalu banyak pakai spare part tentu pengaruhnya cukup kecil," pungkas dia.
Sebelumnya, Paket Ekonomi VIII ini bea masuknya nol persen agar perusahaan penerbangan segera menerima pesanan suku cadang tanpa perlu rekomendasi. Sebab, selama ini sebagian besar bea masuk spare part sudah relatif rendah sekitar 5 hingga 15 persen.
Suku cadang pesawat ini sebagian besar suku cadang yang itu dibikin di luar negeri, aturan yang berlaku adalah Bea Masuk Ditanggung Pemerintah (BMDTP) dan diatur melalui Peraturan Menteri Perdagangan. Namun, aturan BMDTP itu justru membuat suku cadang pesawat lebih lama jangka waktu masuknya karena harus mendapat rekomendasi terlebih dulu dari Kementerian terkait.
Baca juga:
Paket kebijakan VIII, bea masuk komponen pesawat 0 persen
Paket kebijakan VIII bisa turunkan harga tiket pesawat
Kadin apresiasi pembebasan bea masuk komponen pesawat
Ini kata Lion Air saat dicap sebagai maskapai berbahaya di dunia
Tahun 2015, Lion Air klaim cek kesehatan 9.000 pegawai
Pilot dan kru pakai narkoba, Lion Air tak khawatir citra buruk