Luncurkan Aplikasi EDC, Aiqqon Terima Pembayaran Visa dan Mastercard
Founder Aiqqon, Thomas Nugroho mengatakan, Aiqqon adalah adalah aplikasi digital electronic data capture (EDC) yang dapat menerima pembayaran melalui transaksi uang elektronik seperti LinkAja, Ovo, dan Go-Pay.
PT Aiqqon Triarta Mas yakni perusahaan teknologi finansial bersama Koperasi Karyawan PT Bursa Efek Indonesia (BEI) meluncurkan perangkat non-tunai bernama Aiqqon untuk menyukseskan Gerakan Nasional Non Tunai (GNNT) dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) untuk Go Digital.
Founder Aiqqon, Thomas Nugroho mengatakan, Aiqqon adalah adalah aplikasi digital electronic data capture (EDC) yang dapat menerima pembayaran melalui transaksi uang elektronik seperti LinkAja, Ovo, dan Go-Pay.
-
Bagaimana Pasar Imogiri menerapkan sistem pembayaran digital? “Pembayaran menggunakan QRIS lebih aman dan langsung masuk ke rekening. Pedagang dan pembeli jadi lebih praktis dan efektif saat transaksi,” Hal itu juga diperjelas oleh Suryanto selaku Admin Pasar Imogiri Bantul. Ia mengatakan bahwa transaksi pembayaran secara digital sudah ada sejak lama. Sistem jual beli hingga pembayaran digital yang ada di Pasar Imogiri Bantul seperti Pasar.id dan QRIS.
-
Mengapa Finnet yakin bisa menjadi solusi pembayaran digital? Kami didukung dengan IT Infrastructure yang handal dan memiliki lisensi terlengkap di Perusahaan sejenis. Kami yakin Finnet dapat menjadi One Stop Solution yang tumbuh bersama mitra untuk bersama-sama mendigitalkan sistem pembayaran di Indoensia.
-
Bagaimana Danamon Cash Connect membantu bisnis untuk melakukan pembayaran tagihan secara online? Melalui fitur Bill Payment dapat bayar tagihan langsung ke PLN Postpaid dan Prepaid, BPJS Kesehatan, BPJS Ketenagakerjaan, pembayaran telepon Telkom, hingga bayar virtual account Danamon.
-
Apa itu Rupiah Digital? Rupiah Digital merupakan uang Rupiah yang memiliki format digital.
-
Siapa yang menerbitkan Rupiah Digital? Rupiah Digital hanya diterbitkan oleh Bank Indonesia selaku Bank Sentral Negara Republik Indonesia.
-
Bagaimana cara kerja e-commerce dalam mengelola sistem pembayaran? Pada marketplace, sistem pembayaran dan pengiriman sudah diatur hingga tuntas tanpa melibatkan penjual ataupun pembeli. Namun, pada e-commerce tentu saja semuanya harus dijalankan secara independen. Mulai dari sistem pembayaran yang dipilih hingga metode pengiriman yang digunakan.
"Tak hanya itu, Aiqqon juga bisa menerima pembayaran dari Visa, Mastercard, kartu kredit tanpa harus menggunakan mesin EDC dan proses due-digilent yang menyulitkan," tuturnya di Jakarta, Senin (15/7).
Thomas menjelaskan, aplikasi Aiqqon dibuat bagi para UMKM yang sulit mendapatkan mesin EDC, sehingga pelaku usaha dapat menerima pembayaran kartu kredit hanya dari satu aplikasi.
Pihaknya yakin kehadiran aplikasi pembayaran elektronik perusahaan dapat meningkatkan penetrasi digital terutama transaksi non-tunai (cashless) di dalam negeri.
"Indonesia ini penetrasi transaksinya non tunainya masih 10 persen dibanding negara besar, padahal kita tahu sendiri kita negara besar dari riset McKinsey, Indonesia pada 2030 jadi top four GDP terbesar di dunia jadi kita perlu meningkatkan transaksi non tunai kita," ujarnya.
"Jadi kita harapkan ini dapat menjadi titik awal implementasi awal dalam membantu ekonomi nasional melalui aktivasi sistem pembayaran melalui smartphone untuk UMKM dan Industri Kreatif Indonesia," kata dia.
Reporter: Bawono Yadika
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Hasil Survei Dompet Digital Paling Banyak Digunakan Generasi Milenial
Bukopin Jadi Bank Swasta Pertama yang Bergabung dengan LinkAja
Resmi Kolaborasi, Bayar Go-Jek Bisa Pakai LinkAja
Kolaborasi dengan LinkAja, Ini Tanggapan Bos DANA
Banyak Dompet Digital Tebar Promo, Perang Diskon atau Edukasi?
Lebarkan Sayap ke Singapura, LinkAja Incar Pasar Remitansi Pekerja Indonesia