Mandiri Sekuritas Paparkan Kinerja Ekonomi Hingga Pertengahan 2021 Membaik
Mandiri Sekuritas memaparkan, kinerja pemulihan ekonomi terus menunjukkan perbaikan sejak akhir tahun 2020 hingga pertengahan tahun 2021. Chief Economist Mandiri Sekuritas Leo Putera Rinaldy mengatakan, terdapat beberapa indikator yang menunjukkan perbaikan kondisi ekonomi hingga Mei 2021.
Mandiri Sekuritas memaparkan, kinerja pemulihan ekonomi terus menunjukkan perbaikan sejak akhir tahun 2020 hingga pertengahan tahun 2021. Chief Economist Mandiri Sekuritas Leo Putera Rinaldy mengatakan, terdapat beberapa indikator yang menunjukkan perbaikan kondisi ekonomi hingga Mei 2021.
"Pertama dari sisi fiskal. Positifnya, pemerintah terus mendorong spending, tidak hanya untuk bansos dan percepatan vaksin, tapi juga capital spending," ujar Leo dalam jumpa pers, Selasa (29/6).
-
Bagaimana strategi pemerintah untuk mendorong pertumbuhan ekonomi? Oleh karena itu, pendekatan pembangunan perlu diubah dari reformatif menjadi transformatif yang setidaknya mencakup pembangunan infrastruktur baik soft maupun hard, sumber daya manusia, riset, inovasi, reformasi regulasi, tata kelola data dan pengamanannya serta peningkatan investasi dan sumber pembiayaan.
-
Apa yang dilakukan Pertamina untuk mendukung Kemandirian Ekonomi Nasional? Nicke Widyawati menyampaikan ucapan terima kasih atas penghargaan untuk Kategori Kemandirian Ekonomi yang diberikan kepadanya Menurutnya, kemandirian ekonomi tidak terlepas dari kemandirian energi, karena energi adalah katalis untuk pertumbuhan ekonomi suatu negara.
-
Kapan rapat terkait perkembangan sektor pertanian nasional akan digelar? Herindra menambahkan bahwa dalam waktu dekat Menhan Prabowo dan jajaran Kemenhan akan menggelar rapat terkait perkembangan sektor pertanian nasional.
-
Apa yang dilakukan Kemenkumham untuk meningkatkan perekonomian Indonesia? Menurut Yasonna, dengan diselenggarakannya Temu Bisnis Tahap VI, diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perkembangan perekonomian Indonesia.
-
Bagaimana Bank Indonesia memperkuat ketahanan eksternal dalam rangka mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan? "Bank Indonesia juga terus memperkuat sinergi dengan Pemerintah dalam memperkuat ketahanan eksternal sehingga dapat menjaga stabilitas perekonomian dalam rangka mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan," tegas dia.
-
Bagaimana cara mencapai target pertumbuhan ekonomi yang dibutuhkan untuk mewujudkan Indonesia Emas? Untuk mencapai pertumbuhan itu, maka hilirisasi sebagai dongkrak yang efektif. Bahlil juga menuturkan, pemerintah sudah membuat desain besar di berbagai sektor untuk hilirisasi. Di antaranya, minyak dan gas, mineral dan batubara, perkebunan, perikanan, kehutanan, dan pertanian.
Hingga Mei 2021, capital expenditure (capex) atau belanja modal tercatat lebih tinggi dibandingkan periode yang sama di tahun-tahun sebelumnya. Jika di tahun sebelumnya pertumbuhannya hanya mencapai 7,5 persen, namun pada tahun ini pertumbuhannya melonjak ke 121 persen.
"Lalu fiscal revenuenya juga bagus sampai bulan Mei tahun ini, ini mengindikasikan recovery moment baik domestic maupun global terus berlanjut," jelasnya.
Lalu, realisasi penyaluran dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) juga meningkat jadi 32 persen dari target. Leo mencatat, penyaluran dana PEN bagi dunia usaha mengalami kenaikan signifikan hingga realisasinya mencapai 64 persen.
"Padahal seperti yang kita tahu, sejak tahun lalu, realisasi PEN untuk bisnis dan tax insentif ini termasuk yang paling rendah," katanya.
Dari sisi konsumsi, pemulihannya juga terus berlanjut. Menurut catatan Mandiri Sekuritas, Consumer Confidence Index (CCI) atau indeks kepercayaan konsumen meningkat di atas 100 sejak April 2021. Kendati, pertumbuhannya memang masih didominasi masyarakat menengah ke atas.
"Ini pertama sejak Maret 2020 atau saat pandemi Covid-19 masuk ke Indonesia," katanya.
Selain itu, tren investasi asing langsung (Foreign Direct Investment atau FDI) dan ekspor lebih beragam. Menurut Leo, saat ini motor utama penggerak pemulihan ekonomi global tidak hanya didominasi China, namun negara maju yang lain seperti Amerika Serikat.
"Kita lihat tahun lalu masih didominasi dari Korea Selatan dan China, tapi sekarang lebih diverse. Lalu sector based, tahun lalu konsenstrasinya di basic metal. Sekarang di food and beverage, textile and footwear, auto industry semuanya meningkat, jadi lebih diverse," kata Leo.
Reporter: Athika Rahma
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Sri Mulyani: Ekonomi Syariah Mampu Dorong Perekonomian yang Adil
Mandiri Sekuritas Proyeksi Ekonomi Indonesia Tumbuh 4,4 Persen Tahun Ini
Posisi Investasi Internasional Indonesia Merosot di Kuartal-I 2021
Wagub DKI: Kami Ingin di 2021 Jakarta Bangkit dengan Perekonomian Terus Meningkat
Waspada, Bonus Demografi di 2024 Bisa Jadi Bencana Bagi Indonesia
Ekonomi China Mampu Tumbuh Positif Usai Lakukan Lockdown