Mendag: Tidak ada keputusan impor meski harga cabai melonjak
Mendag memilih memprioritaskan pasokan cabai lokal untuk menekan harga.
Menteri Perdagangan Rachmat Gobel tidak ingin buru-buru membuka keran impor meski harga cabai melambung tinggi. Salah satu alasannya, beberapa wilayah di Indonesia mulai memasuki musim panen cabai.
"Itu memang masalah yang pelik ya, kita terus koordinasi dengan Mentan. Kita ingin berikan kesempatan kepada para petani dan saya lihat bahwa sudah ada wilayah-wilayah yang akan mulai panen cabai," ujar Rachmat di Jakarta Utara, Senin (15/12).
-
Kapan harga emas Antam naik? Harga emas Antam mengalami kenaikan sebesar Rp5.000 per gram pada Jumat (5/7/2024) pagi.
-
Apa yang dijual dari rumah mewah Gogon? Kini, rumah tersebut dijual seharga Rp3,5 miliar karena keluarganya terlilit utang rentenir.
-
Kenapa harga sembako di Pasar Belakang Kodim Brebes naik? Kenaikan harga ini diduga karena tingginya permintaan menjelang Natal dan tahun baru.
-
Kapan harga gula di Boyolali naik? Memasuki akhir November, harga sejumlah kebutuhan pokok melambung tinggi.
-
Mengapa harga cabai rawit di Pasar Batangase naik? Untuk itu, jika selama ini telah dilakukan program tanam cabai, namun karena masih tingginya permintaan, harga juga masih sangat tinggi. Sehingga tahun depan, pihaknya berencana untuk memasifkan penanaman cabai, tidak hanya imbauan tetapi memberikan bibit gratis, direncanakan sebanyak 50 juta bibit.
-
Siapa yang terdampak dengan naiknya harga kedelai di Purwakarta? Naiknya harga kedelai sejak awal November membuat produsen tahu menjerit Harga kedelai mengalami kenaikan sejak awal November lalu. Hal ini cukup berdampak kepada para produsen tahu yang memakai kedelai sebagai bahan baku utama.
Mendag memilih memprioritaskan pasokan cabai lokal untuk menekan harga. Daerah yang mengalami surplus, pasokannya dialihkan ke daerah yang kekurangan pasokan. Dengan memaksimalkan cabai lokal, petani juga bakal memperoleh keuntungan.
"Tidak ada keputusan impor, karena kita cukup memberikan dorongan kepada petani-petani cabai itu untuk untung. Karena tahun lalu kan mereka nggak untung ya. Jadi dengan adanya ini, memberikan optimisme kepada para petani agar petani mau terus menanamkan cabainya," ucapnya.
(mdk/noe)