Menko Darmin: Pertumbuhan berkualitas tidak harus tinggi
Menko Darmin: Pertumbuhan berkualitas tidak harus tinggi. Pertumbuhan berkualitas, menurutnya, harus memiliki indikator salah satunya penurunan angka kemiskinan. Menurutnya, angka pertumbuhan tinggi tanpa berdampak pada angka kemiskinan atau pengangguran akan sia-sia.
Menteri Koordinator Perekonomian, Darmin Nasution, mengungkapkan pertumbuhan ekonomi berkualitas tidak ditunjukkan dengan angka tinggi. Pertumbuhan berkualitas, menurutnya, harus memiliki indikator salah satunya penurunan angka kemiskinan.
"Pertumbuhan yang berkualitas sebenernya yang tidak perlu tinggi, tapi cukup untuk kita tingkat pengangguran turun, kemiskinan turun, gini ratio turun, inflasi turun. Dia harus komplit tuh," ungkapnya di Ruang Rapat Badan Anggaran, Gedung Nusantara II DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (14/6).
Menurutnya, angka pertumbuhan tinggi tanpa berdampak pada angka kemiskinan atau pengangguran akan sia-sia. "Kalau pertumbuhan ekonomi naik tapi inflasi naik sama aja, susah juga. Jadi yang kami maksud pertumbuhan ekonomi berkualitas adalah semua aspek membaik, kalau pertumbuhan ekonomi doang ya jelas kurang," tambahnya.
Untuk Indonesia, mantan gubernur BI ini menyampaikan pertumbuhan ekonomi bergerak ke arah yang baik. Meskipun dia mengakui tidak mudah menurunkan angka gini ratio
"Pertumbuhan ekonomi kita itu kualitasnya membaik. Karena pertumbuhan ekonomi juga, ada pemerataan juga. Tidak banyak memang. Tapi tidak mudah turunkan gini rasio. Kemiskinan, pengangguran, inflasi turun," jelasnya.
-
Bagaimana strategi pemerintah untuk mendorong pertumbuhan ekonomi? Oleh karena itu, pendekatan pembangunan perlu diubah dari reformatif menjadi transformatif yang setidaknya mencakup pembangunan infrastruktur baik soft maupun hard, sumber daya manusia, riset, inovasi, reformasi regulasi, tata kelola data dan pengamanannya serta peningkatan investasi dan sumber pembiayaan.
-
Apa yang dilakukan Kemenkumham untuk meningkatkan perekonomian Indonesia? Menurut Yasonna, dengan diselenggarakannya Temu Bisnis Tahap VI, diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perkembangan perekonomian Indonesia.
-
Kapan rapat terkait perkembangan sektor pertanian nasional akan digelar? Herindra menambahkan bahwa dalam waktu dekat Menhan Prabowo dan jajaran Kemenhan akan menggelar rapat terkait perkembangan sektor pertanian nasional.
-
Bagaimana Kemendag memastikan kelancaran kegiatan ekonomi? Pemerintah selalu memastikan keberadaan sarana, prasarana, dan utilitas perdagangan yang baik bagi seluruh pihak terkait. Baik bagi pelaku usaha, maupun masyarakat sebagai konsumen akhir. Dengan begitu, diharapkan kegiatan ekonomi akan terus berjalan tanpa hambatan yang berarti," terang Wamendag Jerry.
-
Bagaimana Jalan Raya Baru di Gunungkidul dapat mendukung pertumbuhan ekonomi? “Wilayah selatan menjadi kawasan baru yang bisa ditumbuhkan melalui produk-produk pantai. Sektor pertanian sudah terbatas sehingga laut menjadi kekuatan baru,” kata Sultan dikutip dari akun Instagram @humasjogja.
-
Mengapa pembangunan IKN penting bagi pertumbuhan ekonomi Indonesia? “Ibu Kota Nusantara diharapkan menjadi penggerak ekonomi Indonesia di masa depan, mendukung transformasi ekonomi nasional menuju visi Indonesia Emas 2045,” jelas Teni dalam sebuah sosialisasi.
Baca juga:
Target pertumbuhan ekonomi pemerintah Jokowi di 2018 dipangkas
Asian Games hingga pertemuan IMF-Bank Dunia genjot pertumbuhan 2018
Misbakhun minta tim ekonomi wujudkan janji Presiden Jokowi
Sri Mulyani optimistis capai target ekonomi 2018, ini alasannya
Pertumbuhan ekonomi pesat buat Qatar dicemburui Arab Saudi cs
Ini program prioritas bos OJK baru Wimboh Santoso hingga 2022
BI proyeksi pertumbuhan ekonomi 5,1-5,5 persen di 2018