Menko Darmin rahasiakan hasil rapat bahas strategi perang dagang dengan AS
"Kami sidang kabinet dulu besok. Belum bisa menjelaskan, tapi kami sudah membahas kepentingan beberapa kementerian yang langsung terkait," kata Darmin.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution menggelar rapat koordinasi (rakor) terkait perumusan strategi dan kebijakan menghadapi dampak perang dagang dan kenaikan tingkat suku bunga Amerika Serikat (AS). Rapat yang dimulai pada pukul 15.00 WIB ini dihadiri oleh sejumlah menteri ekonomi.
Darmin masih merahasiakan hasil dari rakor tersebut. Sebab, hasil pembahasan akan dibawa ke sidang kabinet di Istana Bogor, besok.
-
Apa yang dilakukan Pertamina untuk mendukung Kemandirian Ekonomi Nasional? Nicke Widyawati menyampaikan ucapan terima kasih atas penghargaan untuk Kategori Kemandirian Ekonomi yang diberikan kepadanya Menurutnya, kemandirian ekonomi tidak terlepas dari kemandirian energi, karena energi adalah katalis untuk pertumbuhan ekonomi suatu negara.
-
Kenapa dasawisma dianggap penting? Sehingga bisa disebut jika dasawisma merupakan mitra dari pemerintah untuk membangun keluarga yang sejahtera dan berkualitas.
-
Kenapa Pemilu di Indonesia penting? Partisipasi warga negara dalam Pemilu sangat penting, karena hal ini menunjukkan dukungan dan kepercayaan terhadap sistem demokrasi yang berlaku.
-
Bagaimana Narine Melkumjan mengatasi situasi darurat ini? Meski begitu Narine Melkumjan tidak terlihat panik. Padahal matanya yang tanpa pelindung terlihat sulit melihat karena kencangnya angin di kecepatan pesawat yang mencapai 300 km/jam itu. Dia kemudian berusaha kembali ke bandara dan mendaratkan pesawatnya dengan selamat.
-
Apa yang dibahas dalam pertemuan Menko Perekonomian Airlangga Hartarto dengan Menteri Perdagangan dan Industri Singapura Gam Ki Yong? Pertemuan keduanya terkait implementasi Program Tech:X, peningkatan kemudahan mobilitas bagi investor dari Singapura, pengembangan Pelabuhan Kendal, penguatan konektivitas udara, kerja sama agribisnis, dan kerja sama pariwisata.
-
Apa yang dilakukan Kemenkumham untuk meningkatkan perekonomian Indonesia? Menurut Yasonna, dengan diselenggarakannya Temu Bisnis Tahap VI, diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perkembangan perekonomian Indonesia.
"Kami sidang kabinet dulu besok. Belum bisa menjelaskan, tapi kami sudah membahas kepentingan beberapa kementerian yang langsung terkait," ujar dia di Kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta, Minggu (8/7).
Namun demikian, lanjut Darmin, dalam rakor ini sejumlah menteri yang hadir telah menyampaikan usulannya. Termasuk bagaimana langkah antisipasi yang harus disiapkan.
"Ada Menko Maritim, Menkeu, Menpar, Menperin diwakili karena lagi di luar kota, lalu ada Menlu, Kepala BKPM, Mendag, Menpar, Menteri ESDM. Kami sudah bahas hal-hal yang perlu yang akan kami usulkan. Iya termasuk antisipasinya. Tapi, substansinya belum bisa jelaskan," kata dia.
Meski digelar pada hari Minggu, namun Darmin membantah jika perang dagang lakukan oleh AS dan China merupakan suatu yang berbahaya bagi Indonesia. Menurut dia, rakor digelar pada hari Minggu lantaran harus segera dibahas di sidang kabinet pada Senin besok.
"Bukan (urgent), memang maunya rapat hari Senin waktu itu, waktu rapat awal. Ada yang usulkan hari Senin. Presiden bilang setuju. Kalau begitu, kami rapatnya kapan? Ya hari Minggu. Jangan saya ngomong dulu deh substansinya," tandas dia.
Reporter: Septian Deny
Sumber: Liputan6.com
(mdk/idr)