Menko Rizal sebut jika punya kilang, harga BBM bisa jauh lebih murah
Jika kilang sudah terbangun sejak dulu, maka harga BBM saat ini bisa 50 persen lebih murah.
Menteri Koordinator Kemaritiman Rizal Ramli mengungkapkan, mafia minyak dan gas (migas) membuat Indonesia susah. Pasalnya, keberadaan mereka membuat sejumlah masalah di mana salah satunya menghambat realisasi pembangunan kilang minyak.
Padahal, jika kilang sudah terbangun sejak dulu, maka harga bahan bakar minyak (BBM) saat ini bisa 50 persen lebih murah.
"(Impor BBM) Biaya tanker plus asuransi 20 persen. Kena corporation tax 17 persen, profit tax 10-15 persen di Singapura. Jadi biaya memproses minyak tanah dan premium jadi 50 persen lebih mahal. Kalau dibangun (kilang), menghemat 50 persen," tuturnya dalam acara Rembug Nasional: Satu Tahun Pemerintahan Jokowi-JK: Kedaulatan Pangan, Pembangunan Energi dan Keunggulan Maritim di Jakarta Selatan, Selasa (20/10).
Maka dari itu, lanjutnya, Pemerintah Jokowi berkomitmen akan membuat impian pembangunan kilang ini menjadi kenyataan.
"Sejak 10 tahun lalu, Indonesia ingin membangun kilang gitu aja ribet amat. Kenapa enggak jadi-jadi? Karena pengaruh mafia migas sangat besar dengan segala cara mereka lobi pemerintah mau bangun, tidak ada yang kejadian," katanya.
Baca juga:
Banyak trader bermodal kertas jadi penyebab harga gas tinggi
Subsidi biodiesel dongkrak harga sawit di tiga bursa komoditas
Kendala bahan baku, Pertamina tak mampu serap biodiesel
Sudirman Said bangga sudah benahi sektor ESDM
KEN temukan cadangan minyak baru sebesar 5,2 miliar barel
-
Mengapa Rizal Ramli dijuluki "Rajawali Ngepret"? Masyarakat Indonesia pasti mengenal Rizal Ramli sebagai Mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Sumber Daya. Namun, banyak juga yang mengenal Rizal Ramli sebagai sosok yang kritis terhadap sesuatu yang dianggapnya tidak berpihak pada kepentingan bangsa dan negara, sehingga dia mendapat julukan baru "Rajawali Ngepret".
-
Kapan Ridwan Kamil menyelesaikan kuliahnya? Selanjutnya adalah potret Ridwan Kamil saat menyelesaikan Sarjana S-1 Teknik Arsitektur Institut Teknologi Bandung pada tahun 1995.
-
Kenapa Ridwan Kamil mengingatkan Presiden Jokowi tentang pembangunan IKN? Dalam Rapat Koordinasi Nasional IKN, pria yang akrab disapa Emil itu mengaku pernah mengingatkan Presiden RI Joko Widodo tentang kompleksitas dalam membangun ibu kota negara baru.
-
Siapa Rizma? Seorang guru SD Negeri 2 Karangmangu, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah bernama Rizma Uldiandari sempat viral pada 2016 lalu.
-
Apa yang Ramzi lakukan di Pengadilan Negeri Jakarta Timur? Jadi saat ini perlu dipersiapkan. Pendaftaran sudah diterima, semua dokumen telah masuk. Terdapat beberapa masukan terkait pendaftaran calon bupati dan calon wakil bupati. Namun, masih ada beberapa dokumen yang belum lengkap. Ternyata ada beberapa berkas dari pengadilan negeri Jakarta Timur yang belum saya siapkan," jelas Ramzi.
-
Apa yang ingin dilakukan Ridwan Kamil untuk membangun Jakarta? RK mengatakan, bersama cawagubnya Siswono telah menyiapkan visi misi untuk membangun Jakarta dengan nilai kebudayaan yang modern.