Menteri Amran klaim stok beras Lebaran 2016 capai 2 juta ton
"Kita hitung bahwa stok sekarang sudah ada 2 juta, di mana kalau dibandingkan tahun lalu hanya 1 juta," ujar Amran.
Menteri Pertanian Amran Sulaiman menjamin stok beras pada hari Raya Idul Fitri tahun ini aman. Berdasarkan hitungan Kementan, stok beras mencapai 2 juta ton pada Lebaran 2016.
"Kita hitung bahwa stok sekarang sudah ada 2 juta, di mana kalau dibandingkan tahun lalu hanya 1 juta," ujar Amran di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (26/4).
-
Apa yang di ekspor oleh Kementan? Wakil Presiden RI, KH Maruf Amin melepas ekspor komoditas pertanian ke 176 negara dengan nilai transaksi sebesar 12,45 triliun.
-
Apa fungsi utama Gedung Kesenian Jakarta saat ini? Saat ini, gedung tersebut masih aktif digunakan sebagai lokasi pertunjukkan seni khas nusantara maupun luar negara.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa yang terjadi di Bukber Kabinet Jokowi? Bukber Kabinet Jokowi Tak Dihadiri Semua Menteri 01 & 03, Sri Mulyani: Sangat Terbatas
-
Apa yang dibahas Indonesia di Sidang Umum ke-44 AIPA di Jakarta? “AIPA ke-44 nanti juga akan membahas persoalan kesejahteraan, masyarakat, dan planet (prosperity, people, and planet),” kata Putu, Rabu (26/7/2023).
-
Di mana pusat pemerintahan Kerajaan Tarumanegara berada? Saat dipimpin Purnawarman, pusat pemerintahannya terletak di antara Kecamatan Tugu, Jakarta Utara dan Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Amran menegaskan terlebih saat ini telah terjadi pergeseran masa panen akibat badai El nino. Yang awalnya masa panen jatuh pada bulan Maret kini bergeser menjadi sekitar bulan Mei-Juni.
"Artinya masih ada dua bulan kesempatan menyerap gabah untuk panen puncak. Kalau dihitung katakanlah bulan mei puncaknya. Sekarang sudah 30 persen berarti masih ada 70 persen itu berarti katakanlah dapat 1 juta ton, berarti 3 juta ton dikurangi dengan 2.500 ton untuk rastra, jadi aman," kata dia.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo meminta kepada jajaran di bawahnya untuk mengendalikan harga pangan jelang hari raya Idul Fitri 1437 H tahun ini. Dia menegaskan tak ingin kejadian melambungnya harga daging sapi jelang lebaran tahun lalu terulang kembali. Jokowi juga meminta agar jajarannya menjaga stok beras.
"Saya ingin terutama pertama ketersediaan berkaitan dengan harga beras, harga daging, harga minyak betul-betul menjadi perhatian utama. Saya ingin tahun ini, terutama masalah daging sapi itu jangan sampai seperti tahun lalu atau seperti saat ini. Saya ingin harga-harga itu betul-betul tidak kurang dan lebih di angka Rp 80.000," ujar Jokowi.
"Apalagi pas panen raya, mustinya juga sama harganya juga bisa diturunkan. Jadi hal-hal yang sudah menjadi rutinitas ke kita dari tahun-tahun setiap lebaran naik, tahun ini coba kita jungkir balikkan menjadi harganya turun," lanjut Jokowi.
Baca juga:
Jaga setok beras, Bulog diminta gandeng UKM penggilingan padi
Masalah beras masih mencuat karena pemerintah tak pro petani
Jaga pasokan, pemerintah dinilai masih kudu impor beras
Lebaran tahun ini, Jokowi ingin jungkir balikkan harga pangan
Jokowi minta harga daging sapi Rp 80.000 per kg saat Lebaran 2016
Jokowi akan copot menteri yang halangi turunnya harga daging sapi