Mimpi Pemerintah Gaji Pekerja Rp10 Juta, Faktanya Lulusan Sarjana Diupah Rp4,78 Juta Tiap Bulan
Rata-rata upah buruh pada Agustus 2023 sebesar Rp3,18 juta.
Rata-rata upah buruh pada Agustus 2023 sebesar Rp3,18 juta.
Mimpi Pemerintah Gaji Pekerja Rp10 Juta, Faktanya Lulusan Sarjana Diupah Rp4,78 Juta Tiap Bulan
Data BPS, Lulusan Sarjana Cuma Diupah Rp4,78 Juta Tiap Bulan
Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, rata-rata upah buruh pada Agustus 2023 sebesar Rp3,18 juta.
Angka ini naik 3,50 persen dari Rp3,07 juta pada Agustus 2022 lalu.
"Rata-rata upah buruh dari Agustus 2022 ke Agustus 2023 naik 3,50 persen dari Rp3,07 juta menjadi Rp3,18 juta," ujar Plt. Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti dalam konferensi pers di Jakarta, Senin (6/11).
- 7 Fakta Sosok Fuja Fauziah Karyawan Toko yang Disebut Gelapkan Uang Rp1,3 Miliar, Gaya Hedon Jadi Sorotan
- Gaji Naik 8 Persen, PNS Jangan Lagi Sibuk Rapat Sana-Sini
- Hore, Kini PPPK Bisa Dapat Kenaikan Gaji Berkala dan Gaji Istimewa, Ini Syaratnya
- Fakta Menarik Sosok Ika Purpitasari, Pemeran Gadis di Cinta Setelah Cinta
Sementara itu, rata-rata upah buruh berpendidikan universitas atau sarjana baru mencapai Rp4,78 juta per bulan.
Sedangkan, buruh berpendidikan SD ke bawah hanya Rp2,03 juta.
merdeka.com
Menurut kelompok umur, rata-rata upah buruh tertinggi sebesar Rp3,91 juta pada kelompok umur 50 sampai 54 tahun.
Adapun, upah terendah sebesar Rp1,83 juta pada kelompok umur 15 sampai 19 tahun.
Berdasarkan jenis kelamin, rata-rata upah buruh laki-laki sebesar Rp3,47 juta per bulan.
Adapun, rata-rata upah buruh perempuan lebih rendah hanya Rp2,64 juta rupiah.
"Untuk rata-rata upah buruh tertinggi berada di kategori Informasi dan Komunikasi yaitu sebesar Rp5,13 juta, sedangkan terendah berada di kategori Jasa Lainnya yaitu sebesar Rp1,87 juta," kata Amalia.
Sebagai informasi, upah buruh yang dimaksud BPS yakni rata-rata gaji buruh atau karyawan atau pagawai pada bulan Agustus 2023 yang dilakukan oleh Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas).
Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto telah mengkalkulasi gaji minimal pekerja Indonesia untuk menjadi negara maju di tahun 2045 sebesar Rp10 juta.
Setidaknya, pekerja Indonesia sudah bisa mendapatkan gaji Rp10 juta setelah tahun 2030.
"Tahun 2030 ini kita berharap bisa mencapai negara berpenghasilan menengah, terlepas dari middle income trap, di mana Indonesia diperkirakan pertumbuhan GDP, income per kapita itu di atas USD 10.000 selepas 2030,"
kata Airlangga dalam HSBC Summit 2023, di St Regis, Jakarta, Rabu (11/10) lalu.
Namun, berdasarkan laporan yang dirilis BPS, pada Februari 2023, gaji rata-rata pekerja Indonesia yaitu Rp2.944.541 per bulan.Angka ini naik tipis dari periode yang sama di tahun sebelumnya sebesar Rp2.892.537 per bulan.
Senada dengan laporan BPS, Salary Explorer, laman penyedia komparasi gaji dan portal karier melaporkan, rata-rata karyawan di Indonesia menghasilkan paling sedikitnya Rp3 juta per bulan.