Nasib dan masa depan Freeport di tangan Jokowi
Dalam sebulan harus berikan rekomendasi final untuk diputuskan oleh Presiden.
Presiden Jokowi menginstruksikan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said menyelesaikan kontrak-kontrak migas dan pertambangan yang masih menggantung. Fokusnya pada kontrak PT Freeport Indonesia dan Blok Mahakam, Kalimantan Timur.
"Terhadap berbagai keputusan termasuk kelanjutan Freeport, Mahakam, tadi di Istana diberi arahan dipercepat dengan lakukan kajian lebih detail," ujar Sudirman dalam konferensi pers di kantornya, Jakarta, Senin (16/3).
-
Mengapa Jokowi memaksa Freeport membangun smelter di Indonesia? Untuk itu, Jokowi memaksa PT Freeport membangun industri smelter tembaga di Gresik.
-
Kenapa sapi Presiden Jokowi di Blora mengamuk? Diketahui, sapi tersebut mengamuk saat warga berupaya menjatuhkannya untuk kemudian disembelih.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa yang ditinjau oleh Jokowi di Kabupaten Keerom? Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau langsung ladang jagung yang ada di kawasan food estate, Desa Wambes, Kecamatan Mannem, Kabupaten Keerom, Provinsi Papua.
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
Sudirman mengaku hanya diberi waktu satu bulan untuk mengkaji perpanjangan kontrak tersebut. Usai dikaji, Sudirman diminta untuk menyerahkan rekomendasi ke Presiden Jokowi.
"Dalam sebulan harus berikan rekomendasi final untuk diputuskan oleh Presiden, jadi dalam satu bulan saya serahkan rekomendasi ke Presiden," kata dia.
Mantan Dirut PT Pindad ini mengaku sudah memberikan penjelasan kepada Presiden Jokowi terkait kontrak Freeport dan Blok Mahakam. Apalagi kedua kontrak tersebut sangat berpengaruh pada investasi di sektor migas.
"Secepatnya disimpulkan, satu bulan dari sekarang untuk selesaikan itu. Kita akan koordinasikan dengan kementerian terkait untuk dorong ini," ucapnya.
Baca juga:
Ratusan karyawan demo, aktivitas tambang Freeport terganggu
Politikus PDIP sebut pemerintah Jokowi ingkari janji Nawa Cita
Menteri ESDM dukung tambang Grassberg diubah jadi obyek wisata
Menteri ESDM kesal banyak tudingan pemerintah lemah pada Freeport
Freeport saja masih sering diganggu buat investor takut masuk Papua
Menteri ESDM pastikan Freeport juga bangun smelter di Papua