Pembangunan Bandara Sukabumi telan biaya hingga Rp 250 miliar
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memperkirakan pembangunan bandara tersebut akan menghabiskan dana sebanyak Rp 250 miliar. Bandara tersebut, nantinya akan menggunakan runway sepanjang 1.600 meter.
Presiden Joko Widodo berencana membangun bandar udara (bandara) di Sukabumi, Jawa Barat. Pembangunan bandara tersebut direncanakan akan dilakukan pada akhir 2018.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memperkirakan pembangunan bandara tersebut akan menghabiskan dana sebanyak Rp 250 miliar. Bandara tersebut, nantinya akan menggunakan runway sepanjang 1.600 meter.
-
Apa yang dikampanyekan Kementerian Perhubungan? Kemenhub kampanyekan keselamatan pelayaran kepada masyarakat. Indonesia selain negara maritim, juga merupakan salah satu negara di dunia yang memiliki lalu lintas pelayaran yang sangat padat dan ramai dan keselamatan pelayaran menjadi isu penting.
-
Kapan pemerintah pusat mengalihkan penerbangan luar negeri Jabar ke Bandara Kertajati? Direncanakan pengalihan ini mulai berlaku di bulan Oktober mendatang sesuai pernyataan presiden Joko Widodo, Selasa (11/7).
-
Apa yang di ekspor oleh Kementan? Wakil Presiden RI, KH Maruf Amin melepas ekspor komoditas pertanian ke 176 negara dengan nilai transaksi sebesar 12,45 triliun.
-
Bagaimana Kementan membantu daerah kering parah? Berikutnya, kata Mentan, pemerintah juga terus melakukan intervensi terhadap zona merah atau wilayah kering parah agar segera memompa sumber air yang masih tersedia. Pemda juga diharapkan segera menggulirkan Brigade Alsintan dalam mempercepat produksi melalui skema pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR).
-
Mengapa penerbangan di Bandara Husein Sastranegara dipindahkan ke Bandara Kertajati? Nantinya dimulai bulan Oktober akan operasi penuh, artinya dari Bandara Husein Sastranegara akan digeser ke Kertajati utamanya untuk yang pesawat jet," kata Presiden Joko Widodo, saat menijau kesiapan Bandara Kertajati, mengutip Liputan6
-
Kenapa Kementan menyalurkan bantuan? Kepala Badan Standarisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Papua, Martina Lestari mengatakan bahwa bantuan pangan ini merupakan instruksi dan perintah langsung Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (Mentan SYL) yang menginginkan kondisi Puncak Papua segera pulih pasca diterjang cuaca ekstrem.
"Kemarin Dirjen bilang dengan panjang runway 1.600 meter kira-kira Rp 250 miliar. Kita kerjakan akhir 2018," ujar Menhub Budi saat ditemui di Gedung Kementerian Perhubungan, Jakarta, Senin (4/9).
Menhub Budi menambahkan, alokasi dana sebesar Rp 250 miliar tersebut nantinya sudah termasuk dengan pembangunan terminal. Pesawat yang diperbolehkan menggunakan bandara tersebut nantinya hanya pesawat penumpang regional jarak pendek jenis ATR.
"Ya (Sudah termasuk terminal), kan dengan lapangan perintis. ATR dulu pertama kali," jelasnya.
Sebelumnya, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menargetkan pembangunan Bandara Sukabumi dimulai pada 2019 mendatang. Meski begitu, pihaknya belum menentukan lokasi pembangunan bandara tersebut.
"Kita sudah sepakat (dengan Pemkot dan Pemkab Sukabumi) akan merencanakan pembangunan bandara di Sukabumi. Namun tempatnya akan kita kaji lagi. Semula tempatnya jauh dari kota Sukabumi," kata Budi melalui keterangan resminya, Kamis (31/8).
Dia menambahkan bahwa Kementerian Perhubungan memiliki pilihan untuk menentukan lokasi bandara Sukabumi lebih dekat ke kota.
"Bagaimana pun itu penduduk Kabupaten Sukabumi dan Kota Sukabumi ini kurang lebih hampir 3 juta orang. Salah satu kelayakan pembangunan bandara itu adalah dekat dengan masyarakat. Hal lain yang dipertimbangkan adalah kecepatan angin dan kondisi lingkungan sekitarnya," imbuhnya.
Lebih lanjut Menhub menjelaskan, Kementerian Perhubungan akan berkoordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Sukabumi dan Pemerintah Provinsi Jawa Barat supaya pembebasan tanahnya diselesaikan.
"Pemerintah Pusat akan menyediakan dana-dana kontribusi. Target paling tidak tahun 2018 akan menyelesaikan pembebasan tanah dan diharapkan tahun 2019 akan mulai dibangun dan paling lambat awal tahun 2020 bisa beroperasi," jelas Budi.
Budi berharap pembangunan bandara Sukabumi dapat meningkatkan roda perekonomian masyarakat, khususnya yang ada di Kabupaten dan Kota Sukabumi serta masyarakat sekitarnya.
Baca juga:
Peringati hari perhubungan nasional, Kemenhub gelar donor darah
Menhub terus bahas rencana larangan sepeda motor di Rasuna Said-Sudirman
Menhub Budi: AP II awasi jasa angkut Bandara Cengkareng agar tak minta uang tip
Menhub minta anak buah lembur layani arus balik libur Idul Adha
Puncak arus balik Idul Adha, Kemenhub siapkan sejumlah skenario di Tol Cikampek
Menhub serahkan satu ekor sapi kurban ke Ponpes Gedongan Cirebon
Lalin Idul Adha lancar, Sesjen Kemenhub minta petugas tak lengah