Pertumbuhan ekonomi di atas ekspektasi bantu penguatan Rupiah
Peneliti Senior Lembaga Penyelidikan Ekonomi Masyarakat Universitas Indonesia (LPEM-UI), Febrio Kacaribu mengatakan, pertumbuhan ekonomi tersebut berada di atas ekspektasi pasar.
Badan Pusat Statistik (BPS) merilis pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal III 2018 sebesar 5,17 persen. Angka ini jauh lebih tinggi jika dibandingkan periode sama tahun lalu yang hanya 5,06 persen.
Peneliti Senior Lembaga Penyelidikan Ekonomi Masyarakat Universitas Indonesia (LPEM-UI), Febrio Kacaribu mengatakan, pertumbuhan ekonomi tersebut berada di atas ekspektasi pasar.
-
Bagaimana Pejuang Rupiah bisa menghadapi tantangan ekonomi? "Tidak masalah jika kamu bekerja sampai punggungmu retak selama itu sepadan! Kerja keras terbayar dan selalu meninggalkan kesan abadi."
-
Bagaimana redenominasi rupiah dilakukan di Indonesia? Nantinya, penyederhanaan rupiah dilakukan dengan mengurangi tiga angka nol di belakang, contohnya Rp 1.000 menjadi Rp 1.
-
Apa manfaat utama dari Redenominasi Rupiah untuk mata uang Indonesia? Direktur Eksekutif Segara Research Institute, Piter Abdullah, menyatakan manfaat utama dari redenominasi rupiah adalah untuk mempertahankan harkat dan martabat rupiah di antara mata uang negara lain.
-
Mengapa Redenominasi Rupiah sangat penting untuk Indonesia? Rupiah (IDR) termasuk dalam golongan mata uang dengan daya beli terendah. Hal ini semakin menunjukan urgensi pelaksanaan redenominasi rupiah di Indonesia.
-
Kapan Pejuang Rupiah harus bersiap? "Jangan khawatir tentang menjadi sukses tetapi bekerjalah untuk menjadi signifikan dan kesuksesan akan mengikuti secara alami." – Oprah Winfrey
-
Siapa yang memimpin rencana redenominasi rupiah di Indonesia? Rencana penyederhanaan mata uang telah digulirkan oleh Kementerian Keuangan dan Bank Indonesia (BI) melalui Peraturan Menteri Keuangan Nomor 77/PMK.01/2020 tentang Rencana Strategis Kementerian Keuangan Tahun 2020-2024.
Hal ini lah, kata Febrio, yang turut memberi dampak positif bagi menguatnya Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat.
"Faktor pertumbuhan ekonomi Indonesia untuk Kuartal III yang diumumkan kemarin sedikit di atas ekspektasi pasar. Ini menjadi salah satu faktor yang menolong Rupiah," kata dia, Selasa (6/11).
"Di samping itu memang pelemahan Rupiah sudah terlalu dalam relatif terhadap kondisi fundamental ekonominya," imbuhnya.
Dia mengatakan jika melihat data pertumbuhan ekonomi triwulan III-2018 yang mencapai 5,17 persen, maka pertumbuhan ekonomi sebesar 5,2 persen untuk keseluruhan tahun 2018 dapat dicapai.
Dia mengatakan pihaknya memprediksi pertumbuhan ekonomi untuk keseluruhan tahun 2018 akan berada di kisaran 5,2 persen.
"Dengan data terakhir, sinyal ke 5,2 persen semakin besar. Rata-rata pertumbuhan Q1-Q3 sudah 5,17 persen," jelasnya.
Sementara itu, untuk tahun 2019, pihaknya memprediksi pertumbuhan ekonomi akan berada di kisaran 5,2 persen sampai 5,3 persen.
Baca juga:
BI sebut penguatan Rupiah bukti keberhasilan pemerintah tekan impor
BI soal Rupiah menguat: Pertemuan Trump dan Xi Jinping memberi dampak positif
Pertemuan Trump dan Xi Jinping bikin dolar melemah
Rupiah terus menguat sentuh level Rp 14.863 per USD
Rupiah mulai menguat di level Rp 14.900-an