PLTP Kamojang 4, PLN-Pertamina sepakat harga uap USD 9,4 per kWh
Mengacu pada harga listrik panas bumi dari PLTP Kamojang 5.
PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) dan Pertamina sudah menyepakati harga uap panas bumi yang akan dialirkan ke Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Kamojang, Garut, Jawa Barat.
"Sudah selesai, kami sudah sepakati," kata Direktur Perencanaan dan Operasional PLN Nicke Widyawati di kantornya, Jakarta, Rabu, (20/1).â¬
-
Bagaimana PLN mendukung transisi ke kendaraan listrik? PLN siap mendukung upaya pemerintah dalam mendorong ekosistem kendaraan listrik di Indonesia. Pengguna EV tidak perlu risau, sebab infrastruktur telah dibangun lebih merata. Apalagi Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU), Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU), dan Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU) telah siap, mudah dan nyaman digunakan.
-
Kapan PLN mulai mendukung ekosistem kendaraan listrik? PT PLN (Persero) berkomitmen untuk terus mendukung ekosistem kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) yang berkembang pesat di Indonesia.
-
Apa strategi PLN dalam mengembangkan Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) di Indonesia? Dalam kesempatan tersebut, Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo memaparkan strategi perseroan dalam mengembangkan Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA/ Hydropower) di tanah air."Sebagai negara kepulauan, Indonesia menyimpan beragam sumber energi baru terbarukan. Khusus energi air, sebagai salah satu sumber energi terbesar, Air memiliki potensi yang dapat dimanfaatkan hingga mencapai 95 GW, namun baru dimanfaatkan hanya sebesar 5,8 GW," papar Darmawan.
-
Bagaimana cara PLTA Ketenger menghasilkan listrik? Air yang sudah tertampung di kolam selanjutnya dialirkan untuk menggerakkan turbin yang kemudian menghasilkan listrik.
-
Mengapa PLN membangun PLTS di IKN Nusantara? Presiden Jokowi mengatakan, pembangunan PLTS ini menunjukkan keseriusan pemerintah melalui PLN dalam menyiapkan sistem kelistrikan yang andal dan berbasis pada energi ramah lingkungan untuk memenuhi kebutuhan listrik di IKN Nusantara. Hal ini selaras dengan pembangunan IKN sebagai forest city yang hijau dan ramah lingkungan.
-
Bagaimana cara PLTA Kracak menyalurkan listrik? “Jadi ini listriknya disalurkan ke Bogor, yang saat itu Buitenzorg sedang butuh, terutama untuk penerangan kantor gubernur. Setelah Buitenzorg memiliki penerangan, listrik disalurkan ke Tanjung Priuk untuk operasional Trem dan perkotaan,” kata sang kreator, Jejak Siborik.
Adapun besaran harga untuk uap panas bumi yang akan dialirkan ke PLTP Kamojang 1, 2, dan 3 disepakati sebesar USD 6 sen per kWh. Sedangkan PLTP Kamojang empat sebesar USD9,4 sen per kWh.
Besaran harga tersebut mengacu pada harga listrik panas bumi dari PLTP Kamojang 5 yang sudah diverifikasi oleh Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP). Yakni sebesar USD9,4 per kWh.
Kesepakatan yang diraih lewat mediasi Kementerian BUMN ini akan ditetapkan dalam kontrak baru. Sebelumnya, PLN dan Pertamina sempat menemui jalan buntu dalam proses negosiasi harga uap untuk PLTP Kamojang.
Sebab, Pertamina mematok harga uap sebesar USD 9,5 sen per Kwh. Sementara, PLN hanya sanggup membeli sebesar USD 4,6 sen per kWh.
Baca juga:
Kisruh harga jual uap PLTP, pemerintah panggil PLN dan Pertamina
PLN-Pertamina belum sepakat harga uap untuk PLTP Kamojang
PLN tak masalah Pertamina setop pasokan uap PLTP Kamojang
Negosiasi harga uap PLTP Kamojang buntu, menteri ESDM salahkan PLN
PLN-Pertamina sepakat harga uap PLTP Kamojang USD 6 sen per kwh
2019, ESDM target kapasitas pembangkit panas bumi tambah 1.751 MW